Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Erick Thohir Bakal Temui Sri Mulyani Bahas Tambahan Dana Piala Dunia U-17

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan, akan mendapat tambahan dana dari Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani untuk perhelatan Piala Dunia U-17. Namun begitu, ia belum dapat mengungkap berapa besaran tambahan dana tersebut.

"Belum (ada besarannya), tunggu ratas (rapat terbatas)," ujar dia ketika ditemui di Jakarta Pusat, Selasa (4/7/2023).

Erick Thohir menjelaskan, rencananya rapat terbatas dengan Sri Mulyani akan berlangsung minggu depan.

Adapun, anggaran yang akan digunakan untuk menyelenggarakan Piala Dunia U-17 adalah dana yang tersisa dari anggaran Piala Dunia U-20.

"Diusulkan mingu depan (ratas), dengan sisa dana U-20 yang batal," imbuh dia.

Erick menjelaskan, jumlah sisa anggaran Piala Dunia U-20 yang dapat digunakan masih dalam tahap konsolidasi dengan Sri Mulyani.

"Tunggu lagi konsolidai, sisa dana U-20 yang batal itu, yang tidak terpakai, dan akan di-shifting ke Piala Dunia U-17," ujar dia.

Adapun, pelimpahan dana tersebut masih perlu melewati ratas sebelum nantinya berbentuk peraturan.

"Itu kan sebagian (anggarannya) sudah terpakai," tandas dia.

Sebelumnya, dalam sebuah unggahan Instagram Minggu lalu Sri Mulyani bertemu dengan Erick Thohir untuk membahas kelanjutan Piala Dunia U-17.

"Saya pastikan @kemenkeuri akan mendukung penuh Pak Erick dan @pssi dalam menyiapkan kontestasi bergengsi ini. Ini adalah kesempatan kita untuk kembali menunjukkan ke dunia bahwa kita adalah sebuah bangsa yang besar,” tulisnya dalam unggahan Instagram @smindrawati, dikutip Selasa (4/7/2023). 

Sri Mulyani memastikan akan menyiapkan bauran kebijakan dan alokasi pendanaan untuk merealisasikan dukungan tersebut.

https://money.kompas.com/read/2023/07/04/181000526/erick-thohir-bakal-temui-sri-mulyani-bahas-tambahan-dana-piala-dunia-u-17

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke