Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

LRT Jabodebek Banyak Gangguan, KCI Masih Yakin Pesan Gerbong KRL dari INKA

Selama sepekan LRT Jabodebek beroperasi, kereta buatan INKA dilaporkan masyarakat beberapa kali mengalami gangguan seperti pengereman terlalu kasar, pintu kereta tidak berhenti tepat di pintu peron stasiun, hingga pintu keret tidak bisa terbuka atau menutup.

VP Corporate Secretary KCI Anne Purba berharap untuk pengadaan kereta Commuterline atau KRL dari INKA tidak bermasalah seperti LRT Jabodebek lantaran teknologi yang digunakan berbeda.

"Teknologinya berbeda, semoga nanti KRL lebih baik," ujar Anne di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin (4/9/2023).

Untuk mengantisipasi terjadinya permasalahan di kemudian hari, selama proses pengadaan kereta baru ini PT KCI akan terus berkoordinasi dengan PT INKA.

"Kalau LRT saya kurang paham ya tapi kalau dari sisi KCI kan kita koordinasi terus lah. Dan dari sarana dan spesifikasinya kan pasti berbeda ya," ucapnya.

Sebagai informasi, KCI telah berkontrak dengan PT INKA untuk pengadaan 16 rangkaian kereta atau trainset sarana KRL baru dalam rangka penambahan kapasitas. Adapun kereta baru ini akan dikirimkan secara bertahap selama 2025-2026.

Kemudian, untuk replacement dengan adanya rencana konservasi dilakukan dengan mendatangkan sarana KRL baru di 2024 sebanyak 3 trainset, retrofit 19 sarana KRL yang dimulai tahun ini dan mendatangkan 8 sarana KRL baru pada 2027.

Dengan demikian totalnya ada 24 trainset baru akan didatangkan dari PT INKA sampai 2027.

KAI Commuter bersama PT KAI (Persero) sebagai induk perusahaan secara rutin terus berkoordinasi dengan PT INKA mengenai proses pengadaan sarana melalui skema retrofit ataupun skema pengadaan sarana baru produksi PT INKA untuk memastikan seluruh proses pengadaan tersebut tidak menganggu operasional dan pelayanan Commuterline Jabodetabek.

https://money.kompas.com/read/2023/09/04/190000926/lrt-jabodebek-banyak-gangguan-kci-masih-yakin-pesan-gerbong-krl-dari-inka

Terkini Lainnya

Citi Indonesia Tunjuk Sujanto Su jadi Chief Financial Officer

Citi Indonesia Tunjuk Sujanto Su jadi Chief Financial Officer

Whats New
BEI Bakal Berlakukan 'Short Selling' pada Oktober 2024

BEI Bakal Berlakukan "Short Selling" pada Oktober 2024

Whats New
Rekrut CPNS, Kemenko Perekonomian Minta Tambahan Anggaran Rp 155,7 Miliar

Rekrut CPNS, Kemenko Perekonomian Minta Tambahan Anggaran Rp 155,7 Miliar

Whats New
Usai Direktur IT, Kini Direktur Bisnis UKM Mundur, KB Bank Buka Suara

Usai Direktur IT, Kini Direktur Bisnis UKM Mundur, KB Bank Buka Suara

Whats New
Tingkatkan Literasi Keuangan Syariah, OJK Gelar Sharia Financial Olympiad

Tingkatkan Literasi Keuangan Syariah, OJK Gelar Sharia Financial Olympiad

Whats New
Tiga Pesan Bank Dunia untuk RI, dari Makroekonomi hingga Reformasi Swasta

Tiga Pesan Bank Dunia untuk RI, dari Makroekonomi hingga Reformasi Swasta

Whats New
Kisah Anita Dona, 'Nekat' Dirikan Dolas Songket Bermodal Rp 10 Juta, Kini Jadi Destinasi Wisata Sawahlunto

Kisah Anita Dona, "Nekat" Dirikan Dolas Songket Bermodal Rp 10 Juta, Kini Jadi Destinasi Wisata Sawahlunto

Smartpreneur
Perekonomian Indonesia Disebut Terjaga dengan Baik dan Bisa Hadapi Risiko Ketidakpastian Global

Perekonomian Indonesia Disebut Terjaga dengan Baik dan Bisa Hadapi Risiko Ketidakpastian Global

Whats New
IHSG Naik Tipis, Rupiah Ngegas ke Level Rp 16.394

IHSG Naik Tipis, Rupiah Ngegas ke Level Rp 16.394

Whats New
BSI dan MES Tawarkan Deposito Wakaf untuk Jaminan Sosial Pekerja Informal

BSI dan MES Tawarkan Deposito Wakaf untuk Jaminan Sosial Pekerja Informal

Rilis
Industri Pengguna Gas Bumi Usul Program HGBT Dihapuskan

Industri Pengguna Gas Bumi Usul Program HGBT Dihapuskan

Whats New
Tumbuhkan Minat Kewirausahaan PMI, Bank Mandiri Gelar Mandiri Sahabatku dan Kenalkan Fitur Livin’ di Seoul

Tumbuhkan Minat Kewirausahaan PMI, Bank Mandiri Gelar Mandiri Sahabatku dan Kenalkan Fitur Livin’ di Seoul

Whats New
Tiket Konser Bruno Mars Bisa Dibeli 27-28 Juni 2024 Lewat Livin by Mandiri

Tiket Konser Bruno Mars Bisa Dibeli 27-28 Juni 2024 Lewat Livin by Mandiri

Spend Smart
Tesla PHK 14 Persen Karyawan Sepanjang 2024

Tesla PHK 14 Persen Karyawan Sepanjang 2024

Whats New
Dollar AS Tembus Rp 16.400, Anggaran Subsidi Energi Berpotensi Membengkak

Dollar AS Tembus Rp 16.400, Anggaran Subsidi Energi Berpotensi Membengkak

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke