Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Presdir BCA Sebut Tahun Politik jadi Peluang Investasi

Jahja mengatakan,berakhirnya masa pandemi, serta kondisi global yang masih penuh tantangan masih menghantui jalannya investasi. Namun, Indonesia dinilai memiliki fundamental ekonomi yang kuat, karena didukung tingkat konsumsi dan pemulihan aktivitas bisnis, termasuk di sektor perbankan.

"Tahun politik adalah peluang, karena secara historis pendapatan di sektor riil meningkat, karena banyaknya uang beredar. Tentunya kondisi tersebut memberikan kenyamanan dalam berinvestasi," ujar Jahja, dalam keterangannya, Senin (4/9/2023).

Melihat peluang tersebut, gelaran BCA Wealth Summit 2023 memberikan referensi dan rekomendasi untuk mengelola aset dan kekayaan secara berkesinambungan.

Berbagai sentimen global, seperti kenaikan suku bunga Amerika Serikat yang diperkirakan sudah mencapai puncaknya, namun tetap akan bertahan di level yang tinggi juga disampaikan dalam acara itu.

Dalam acara BCA Wealth Summit 2023, investor kawakan Lo Kheng Hong juga hadir untuk membagikan tahap-tahap awal berinvestasi mulai dari pentingnya mengenal dan memahami perusahaan tersebut, membaca situasi dan sentimen dalam pasar, hingga mental-mental yang diperlukan sebagai seorang investor.

BCA sendiri mencatat, minat masyarakat untuk menghadiri gelaran BCA Wealth Summit tinggi. Hal ini terlihat dari jumlah pengunjung yang mencapai 2.300 pengunjung, meningkat 70 persen dari BCA Wealth Summit tahun lalu.

Sebagai informasi, BCA Wealth Summit 2023 dilaksanakan secara hybrid, dimulai dengan sesi offline untuk nasabah BCA Solitaire dan BCA Prioritas pada 30-31 Agustus lalu.

Sementara itu, sesi online dibuka untuk nasabah BCA dan masyarakat umum lewat laman resmi www.bca.co.id/wealthsummit2023 mulai Jumat (1/9/2023) hingga Jumat (15/9/2023).

https://money.kompas.com/read/2023/09/04/193000726/presdir-bca-sebut-tahun-politik-jadi-peluang-investasi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke