Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KAI Operasikan 34 Kereta Tambahan Selama Nataru, Simak Rinciannya

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan, total tiket pada KA tambahan ini sebanyak 311.856 kursi sehingga total tiket kereta yang disediakan selama Nataru sebanyak 2.334.340 tiket.

"KAI menambah beberapa perjalanan di berbagai rute dan kelas untuk mengakomodir tingginya minat masyarakat menggunakan kereta api pada momen Nataru," ujarnya dalam keterangan tertulis, dikutip Kamis (30/11/2023).

Tiket kereta tambahan tersebut sudah dapat dipesan mulai 29 September 2023 pukul 00.00 WIB melalui aplikasi Access by KAI, web kai.id, dan seluruh channel penjualan online resmi lainnya.

Adapun loket di stasiun hanya melayani penjualan tiket go show mulai 3 jam sebelum jadwal keberangkatan kereta api.

Berikut daftar kereta tambahan untuk periode Nataru mendatang:

1. Keberangkatan tanggal 21 Desember 2023 sampai 7 Januari 2024:
Manahan (Gambir-Solo Balapan pp)
Malioboro Ekspres (Purwokerto-Malang pp)
Sancaka (Yogyakarta-Surabaya Gubeng pp)
Kaligung (Tegal-Semarang Poncol pp)
Taksaka Tambahan (Gambir-Yogyakarta pp)
Gajayana Tambahan (Gambir-Malang pp)
Sembrani Tambahan (Gambir-Surabaya Pasarturi pp)
Lodaya Tambahan (Bandung-Solo Balapan pp)
Brantas Tambahan (Pasar Senen-Blitar pp)
Kertajaya Tambahan (Pasarsenen-Surabaya Pasarturi pp)
Tambahan Kiaracondong-Surabaya Gubeng
Tambahan Surabaya Gubeng-Kiaracondong
Kutojaya Utara Tambahan (Pasarsenen-Kutoarjo pp).

2. Keberangkatan tanggal 24-26 dan 31 Desember 2023 serta 1 dan 7 Januari 2024:
Argo Cheribon (Gambir-Cirebon pp)
Argo Parahyangan Tambahan (Gambir-Bandung pp)

Tiket kereta Nataru terjual 24 Persen

KAI mencatat per Rabu (29/11/2023)sebanyak 549.612 tiket kereta api jarak jauh sudah terjual. Angka ini 24 persen dari tiket yang disediakan yakni 2.334.340 tiket untuk periode Nataru pada 21 Desember 2023 sampai 7 Januari 2024.

Kendati demikian, Joni bilang, jumlah tersebut masih akan terus bertambah karena penjualan masih berlangsung.

"Masyarakat dapat segera memesan tiket karena tiket KA masa Nataru masih cukup banyak tersedia," tuturnya.

Kereta api yang menjadi favorit untuk Angkutan Nataru sejauh ini di antaranya KA Bengawan relasi Pasarsenen-Purwosari pp, KA Airlangga relasi Pasarsenen-Surabaya Pasarturi pp, KA Serayu relasi Pasarsenen-Purwokerto pp, KA Kahuripan relasi Kiaracondong-Blitar pp, KA Sri Tanjung relasi Lempuyangan-Ketapang pp, dan lainnya.

https://money.kompas.com/read/2023/11/30/111100726/kai-operasikan-34-kereta-tambahan-selama-nataru-simak-rinciannya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke