Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indeks Saham Jepang Tembus Level Tertinggi dalam 34 Tahun, Ada Apa?

TOKYO, KOMPAS.com - Indeks saham Nikkei Jepang ditutup pada level tertinggi baru dalam 34 tahun pada perdagangan hari ini, Selasa (13/2/2024). Menguatnya indeks saham Jepang ditopang oleh saham teknologi dan kinerja keuangan emiten yang kuat.

Dilansir CNN Business, indeks saham Nikkei menguat 2,89 persen ke level 37.963.97, yang merupakan level tertinggi sejak Januari 1990. Sebelumnya, indeks Nikkei sempat menembus level 38.000.

Saham raksasa chip Tokyo Electron naik 13,33 persen, menjadikannya salah satu top gainer pada perdagangan hari ini.

Sedangkan, saham SoftBank Group Corp naik 6,27 persen. Hasil itu didukung oleh reli pengembang semikonduktor ARM Holding, di mana SoftBank memiliki 90 persen saham.

Di antara saham-saham top gainer indeks saham Jepang hari ini, Tokio Marine Holdings Inc dan MS&AD Insurance Group Holdings Inc masing-masing menguat sebesar 11 persen dan 10,82 persen.

Indeks saham Jepang juga menerima dorongan dari kinerja yang kuat di Wall Street dan melemahnya mata uang yen Jepang. Hal ini meningkatkan nilai pendapatan luar negeri bagi eksportir.

Sedikit catatan, nilai tukar yen diperdagangkan sekitar 149,47 per dollar AS selama sesi tersebut.

Sebelumnya, analis JP Morgan telah menaikkan prospek indeks saham Jepang pada tahun 2024 dari 2.500 menjadi 2.650 untuk indeks Topix. Sementara itu, prospek untuk Nikkei 225 tercatat dari 35.000 menjadi 37.000.

"Dengan mempertimbangkan perubahan kondisi makroekonomi, termasuk pelemahan yen di awal tahun, dan kemajuan struktural reformasi,” tulis JPMorgan dalam laporan risetnya awal bulan ini.

Dari 225 konstituen indeks, terdapat 196 saham yang menguat dan 26 melemah.

Kepala strategi mata uang di Pasar Saxo Charu Chanana mengatakan, ketika indeks saham Nikkei naik menuju level tertinggi sepanjang masa, laporan inflasi indeks harga konsumen (CPI) AS yang dirilis pada Selasa waktu setempat akan menjadi fokus.

"Pergerakan Nikkei semakin erat kaitannya dengan yen baru-baru ini, menunjukkan penguatan yen apa pun akibat rilis CPI AS hari ini, atau tanda-tanda intervensi verbal, secara taktis dapat mengganggu reli Nikkei,” tandas dia.

https://money.kompas.com/read/2024/02/13/204500126/indeks-saham-jepang-tembus-level-tertinggi-dalam-34-tahun-ada-apa-

Terkini Lainnya

Kementerian ESDM Lelang 5 Blok Migas di IPA Convex 2024, Ini Daftarnya

Kementerian ESDM Lelang 5 Blok Migas di IPA Convex 2024, Ini Daftarnya

Whats New
OJK Cabut Izin Usaha Paytren Aset Manajemen

OJK Cabut Izin Usaha Paytren Aset Manajemen

Whats New
Fluktuasi Bitcoin Sedang Tinggi, Investor Diminta Pahami Kondisi Pasar

Fluktuasi Bitcoin Sedang Tinggi, Investor Diminta Pahami Kondisi Pasar

Whats New
AXA Mandiri Cetak Laba Bersih Rp 1,33 Triliun Sepanjang 2023

AXA Mandiri Cetak Laba Bersih Rp 1,33 Triliun Sepanjang 2023

Whats New
Ada Momen Ramadhan, Penjualan Eceran Maret 2024 Melesat

Ada Momen Ramadhan, Penjualan Eceran Maret 2024 Melesat

Whats New
Menko Airlangga: Kemungkinan RI Resesi Hanya 1,5 Persen, Terendah di Dunia

Menko Airlangga: Kemungkinan RI Resesi Hanya 1,5 Persen, Terendah di Dunia

Whats New
Butuh Dana untuk Investasi, Adaro Minerals Absen Bagi Dividen Tahun Ini

Butuh Dana untuk Investasi, Adaro Minerals Absen Bagi Dividen Tahun Ini

Whats New
Ciri-ciri Atasan 'Toxic' dan Cara Menghadapinya

Ciri-ciri Atasan "Toxic" dan Cara Menghadapinya

Work Smart
Petronas Teken Kontrak Blok Bobara, Nilai Investasi Rp 272,95 Miliar

Petronas Teken Kontrak Blok Bobara, Nilai Investasi Rp 272,95 Miliar

Whats New
J Trust Bank Hadirkan Program Tabungan Sekaligus Penanaman Mangrove

J Trust Bank Hadirkan Program Tabungan Sekaligus Penanaman Mangrove

Whats New
Pasar Perbaikan Pesawat di RI Besar, FL Technics Buka Fasilitas MRO di Bandara Ngurah Rai dan Raih Sertifikat FAA

Pasar Perbaikan Pesawat di RI Besar, FL Technics Buka Fasilitas MRO di Bandara Ngurah Rai dan Raih Sertifikat FAA

Whats New
UNESCO Tetapkan Semen Padang sebagai Warisan Kolektif Asia Pasifik

UNESCO Tetapkan Semen Padang sebagai Warisan Kolektif Asia Pasifik

Whats New
Perempuan Duduki 60 Persen Posisi Manajemen di Prudential Indonesia

Perempuan Duduki 60 Persen Posisi Manajemen di Prudential Indonesia

Work Smart
Awasi Bus Pariwisata Tak Berizin, Kemenhub Perlu Kerja Sama dengan Instansi Lain

Awasi Bus Pariwisata Tak Berizin, Kemenhub Perlu Kerja Sama dengan Instansi Lain

Whats New
Ada Modus Penipuan Mengatasnamakan Bukalapak, Pengguna dan Masyarakat Diminta Waspada

Ada Modus Penipuan Mengatasnamakan Bukalapak, Pengguna dan Masyarakat Diminta Waspada

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke