Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chairul Tanjung Digoda Hatta dan JK

Kompas.com - 01/06/2010, 15:19 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Sejak mengakuisisi 40 persen saham Carrefour, pengusaha kakap Chairul Tanjung (CT) terus menjadi pusat perhatian.

Setelah berhasil menghadirkan seluruh menteri bidang ekonomi pada bazar Carrefour Lebak Bulus di Jakarta, Senin (31/5/2010), CT kembali menjadi pusat perhatian ketika menghadiri Peringatan Pidato Bung Karno di Gedung DPR/MPR RI Jakarta, Selasa (1/6/2010) siang.

Seusai acara, salah satu orang terkaya di Indonesia ini sempat digoda oleh mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) dan Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa. "Ah, ini dia ada pemilik Carrefour. Aman kita. Nanti mau belanja di Carrefour, kita bisa dapat diskon 50 persen," kata JK.

Mendengar candaan JK, CT hanya tersenyum lebar. Hatta yang saat itu terlihat bersama JK ikut menimpali. "Kalau saya dapat 25 persen, Pak (diskonnya)," kata Hatta.

Sejumlah wartawan yang hadir di tempat itu ikut tertawa. CT tampak tersenyum, tetapi tak membalas ucapan JK dan Hatta.

Keakraban CT dengan semua pihak baik pengusaha maupun para menteri SBY memang tak diragukan lagi. Hal itu terlihat ketika seluruh menteri bidang ekonomi, termasuk Hatta, hadir dalam bazar Carrefour sehari sebelumnya. Dengan JK, CT bekerja sama membangun kawasan wisata terpadu di Makassar, Sulawesi Selatan, yang dikenal sebagai Trans Studio Theme Park.

Awal Maret 2010, majalah ternama Forbes merilis nama CT berada pada urutan ke 937 sebagai orang terkaya dunia dengan total kekayaan mencapai 1 miliar dollar AS. Perusahaannya berdiri di bawah bendera Para Group, dan memiliki sejumlah perusahaan yang bergerak di bidang komunikasi, ritel, dan bank.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Detail Harga Emas Antam Senin 6 Mei 2024, Turun Rp 3.000

Detail Harga Emas Antam Senin 6 Mei 2024, Turun Rp 3.000

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 6 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 6 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Bappeda DKI Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Bappeda DKI Jakarta Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 dan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Transfer Pengetahuan dari Merger TikTok Shop dan Tokopedia Bisa Percepat Digitalisasi UMKM

Transfer Pengetahuan dari Merger TikTok Shop dan Tokopedia Bisa Percepat Digitalisasi UMKM

Whats New
Harga Bahan Pokok Senin 6 Mei 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Senin 6 Mei 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
IHSG Diperkirakan Melaju, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Diperkirakan Melaju, Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Earn Smart
Kesenjangan Konsumsi Pangan dan Program Makan Siang Gratis

Kesenjangan Konsumsi Pangan dan Program Makan Siang Gratis

Whats New
Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Lowongan Kerja Anak Usaha Pertamina untuk S1 Semua Jurusan, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Erick Thohir: 82 Proyek Strategis BUMN Rampung, tapi Satu Proyek Sulit Diselesaikan

Erick Thohir: 82 Proyek Strategis BUMN Rampung, tapi Satu Proyek Sulit Diselesaikan

Whats New
Ketika Pajak Warisan Jadi Polemik di India

Ketika Pajak Warisan Jadi Polemik di India

Whats New
BTN Konsisten Dongkrak Inklusi Keuangan lewat Menabung

BTN Konsisten Dongkrak Inklusi Keuangan lewat Menabung

Whats New
[POPULER MONEY] HET Beras Bulog Naik | Kereta Tanpa Rel dan Taksi Terbang Bakal Diuji Coba di IKN

[POPULER MONEY] HET Beras Bulog Naik | Kereta Tanpa Rel dan Taksi Terbang Bakal Diuji Coba di IKN

Whats New
Bakal Diumumkan Hari Ini, Ekonomi Indonesia Diramal Masih Tumbuh di Atas 5 Persen

Bakal Diumumkan Hari Ini, Ekonomi Indonesia Diramal Masih Tumbuh di Atas 5 Persen

Whats New
Panduan Bayar Tagihan IndiHome di Indomaret dan Alfamart

Panduan Bayar Tagihan IndiHome di Indomaret dan Alfamart

Spend Smart
Simak Cara Melihat Nomor ShopeePay yang Terdaftar

Simak Cara Melihat Nomor ShopeePay yang Terdaftar

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com