Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Tertinggi Daging Sapi

Kompas.com - 09/09/2010, 13:47 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Berbeda dengan sembako, daging sapi justru mencapai harga tertingginya pada H-1 jelang Lebaran di tiga pasar di Wilayah Jakarta dan Depok yakni Pasar Induk Kramat Jati, Pasar Minggu dan Pasar Kemiri, Depok, Kamis (9/9/2010). Di Pasar Induk Kramat Jati misalnya, daging sapi lokal dijual dengan kisaran harga Rp 70 ribu- Rp 75 ribu perkilogramnya.

Sedangkan untuk daging impor lebih murah dengan kisaran harga Rp 68 ribu- Rp 70 ribu per kilogramnya. Di Pasar Minggu, harga daging lokal tidak jauh berbeda dengan kisaran Rp 70 ribu - 73 ribu per kilogramnya.

Sementara di Pasar Kemiri, Depok harga daging lokal bisa lebih miring yakni Rp 67 ribu apabila membeli diatas lima kilogram. Menurut Hasan Bisri, pemilik los daging di Pasar Kramat Jati yang ditemui Kompas.com, Kamis (9/9/2010) harga Rp 75 ribu merupakan harga tertinggi yang dipatoknya sejak berjualan sepekan sebelum puasa.

"Untuk (daging sapi) yang lokal harga paling tinggi hari ini, Rp 75 ribu, kalau impor batas harga awalnya Rp 70 ribu," kata Hasan. Seperti penjual-penjual daging lainnya, Hasan mematok harga tinggi tersebut dengan harapan meraup laba lebih banyak dari jumlah pembeli yang diprediksi akan melonjak pada hari ini.

"Kemarin, saya jual 68 kilo daging dalam waktu setengah hari. Hari ini saya tambah jumlah kiloannya jadi 75. Semoga saja bisa habis lebih cepat," tutur Hasan.

Sementara Idris, salah seorang pembeli dilos daging Hasan justru mengeluhkan tingginya harga jual daging tersebut. Ibu dua anak ini menilai, para penjual terlalu banyak mengambil kesempatan dengan memanfaatkan hari terakhir belanja Lebaran.

"Iya kemahalan, mentang-mentang besok sudah Lebaran. Tapi mau bagaimana lagi, biar mahal. Toh tetap saya beli juga," pungkas idris yang membeli 3 kg daging sapi seharga Rp 225 ribu ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

    Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

    Spend Smart
    Apa Itu 'Cut-Off Time' pada Investasi Reksadana?

    Apa Itu "Cut-Off Time" pada Investasi Reksadana?

    Earn Smart
    Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

    Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

    Earn Smart
    BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

    BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

    Whats New
    Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

    Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

    Whats New
    CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

    CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

    Whats New
    Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

    Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

    Earn Smart
    HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

    HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

    Whats New
    Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

    Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

    Whats New
    KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

    KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

    Rilis
    Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

    Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

    Whats New
    Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

    Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

    Whats New
    Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

    Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

    Whats New
    Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

    Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

    Whats New
    “Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

    “Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

    Whats New
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com