Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Neraca Perdagangan Surplus 552,9 Juta Dollar AS

Kompas.com - 01/11/2012, 13:27 WIB
Didik Purwanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Neraca Perdagangan Indonesia (NPI) pada September 2012 mengalami surplus 552,9 juta dollar AS. Angka tersebut naik dibanding NPI Agustus 2012 sebesar 248 juta dollar AS.

"NPI September 2012 mengalami surplus 552,9 juta dollar AS, dengan impor 15,35 miliar dollar AS dan ekspor 15,9 miliar dollar AS," kata Kepala BPS Suryamin di Jakarta, Kamis (1/11/2012).

Menurut Suryamin, NPI secara kumulatif pada periode Januari hingga September 2012 juga mengalami surplus 1,03 miliar dollar AS. Surplus tersebut diperoleh dari impor sebesar 141,97 miliar dollar AS dan ekspor 143 miliar dollar AS.

Penyebab kenaikan ekspor dan surplus perdagangan Indonesia, menurut Suryamin disebabkan karena kenaikan permintaan minyak sawit (crude palm oil/CPO) di luar negeri.

Di sisi lain, impor justru mengalami penurunan. Dari sisi negara, Singapura dan Thailand mengalami penurunan ekspor. Begitu juga dengan tujuan ekspor ke Jerman, Inggris, China dan Jepang. Di sisi lain ada negara-negara kecil yang justru mengalami kenaikan ekspor.

"Dibanding Agustus lalu yang masih 7,2 miliar dollar AS, kini sudah naik ke 11,86 miliar dollar AS. Ini sudah mulai ada perpindahan tujuan ekspor," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com