Setidaknya ada dua nama yang bakal meraup dana segar dari bursa. Keduanya adalah Bank Muamalat Indonesia dan Bank Panin Syariah.
Dalam waktu dekat, Bank Muamalat bakal menggelar penawaran saham baru (rights issue) dengan target dana mencapai Rp 1,35 triliun. Agenda rights issue mengganti agenda sebelumnya, yakni penawaran saham perdana (IPO).
Di sisi lain, Panin Syariah justru telah memastikan diri untuk segera terdaftar di bursa saham. Panin Syariah akan melangsungkan IPO pada awal tahun 2014.
Anak usaha Bank Panin ini sudah menunjuk Evergreen Capital sebagai penjamin emisi. Rudy Utomo, Direktur Evergreen, menuturkan Bank Panin Syariah bakal melepas 50% saham ke publik. Adapun target dana segar dari bursa saham mencapai Rp 500 miliar.
"Panin Syariah kemungkinan akan tercatat di bursa saham pada awal Januari tahun 2014," ujar Rudy. (Issa Almawadi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.