Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Minyak Bisa Tembus 60 Dollar AS Per Barrel

Kompas.com - 10/07/2017, 12:33 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

NEW YORK, KOMPAS.com - Harga minyak dunia bisa menembus 60 dollar AS per barrel sebelum akhir tahun 2017. Ini disebabkan prediksi akselerasi permintaan minyak global dan penurunan pasokan dari Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC).

Hal ini merupakan laporan yang dipublikasikan Barron's. Laporan itu merujuk pernyataan analis energi senior Citigroup Eric Lee, yang sebelumnya menyatakan kemungkinan terjadinya pasar yang bearish ketika harga minyak di atas 100 dollar AS per barrel.

"Penurunan acuan harga minyak internasional Brent dalam beberapa minggu terakhir hingga ke level 44 dollar AS per barrel menunjukkan dampak jangka pendek," tulis Barron's seperti dikutip dari Reuters, Senin (10/7/2017).

Lee memproyeksikan permintaan minyak global mencapai rekor tertinggi, yakni 97,3 juta barrel per hari (bph) pqda tahun 2017, naik dari 96 juta bph pada 2016.

Peningkatan permintaan utamanya berasal dari negara-negara berkembang, seperti China dan India. Adapun pengurangan pasokan dari OPEC sekira 0,7 juta bph dibanding tahun 2016 diprediksi dapat mendorong peningkatan harga sebelum kuartal IV 2017.

Penurunan pasokan minyak global dimulai setelah kuartal I. Lee memproyeksikan kondisi ini akan terus berlanjut dengan laju yang meningkat hingga akhir tahun ini. Pada akhir pekan lalu, harga minyak ditutup melemah 3 persen.

Ini sejalan dengan peningkatan produksi minyak AS dan peningkatan ekspor OPEC hingga mencapai level tertinggi tahun ini menimbulkan keraguan akan persistensi komitmen pemangkasan produksi oleh OPEC.

Data Reuters pada Jumat (7/7/2017) lalu menunjukkan bahwa produksi minyak OPEC saat ini ada di level tertinggi sepanjang tahun.

Adapun terkait lonjakan harga minyak hingga mencapai 60 dollar AS per barrel, Lee mengekspektasikan harga minyak tetap flat menuju tahun 2018, sejalan dengan permintaan hampir seimbang dengan penawaran.

Dengan adanya berapa gangguan politik yang membayangi negara-negara penghasil minyak, maka Lee memprediksi harga minyak tidak akan tembus ke atas 60 dollar AS per barrel. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

60 Persen Pekerja RI Bekerja di Sektor Informal dan Gig, Hadapi Tantangan Keterbatasan Akses Modal

Whats New
Surat Utang Negara adalah Apa?

Surat Utang Negara adalah Apa?

Work Smart
Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Luhut Minta Kasus Tambak Udang di Karimunjawa Tak Terulang Lagi

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Kemenhub Bebastugaskan Sementara Kepala Kantor OBU Wilayah X Merauke yang Diduga KDRT

Whats New
Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Demi Tingkatkan Kinerja, Bakrie & Brothers Berencana Lakukan Kuasi Reorganisasi

Whats New
Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

Seberapa Penting Layanan Wealth Management untuk Pebisnis?

BrandzView
Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Kejar Produksi Tanaman Perkebunan Menuju Benih Unggul, Kementan Lakukan Pelepasan Varietas

Whats New
Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Pemerintah Siapkan 2 Hektar Lahan Perkebunan Tebu di Merauke

Whats New
Mudahkan Reimbursement Perjalanan Bisnis, Gojek Bersama SAP Concur Integrasikan Fitur Profil Bisnis di Aplikasi

Mudahkan Reimbursement Perjalanan Bisnis, Gojek Bersama SAP Concur Integrasikan Fitur Profil Bisnis di Aplikasi

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di CIMB Biaga hingga BCA

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di CIMB Biaga hingga BCA

Whats New
Harga Emas Terbaru 17 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 17 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
OJK Cabut Izin Usaha Koperasi LKM Pundi Mataran Pati

OJK Cabut Izin Usaha Koperasi LKM Pundi Mataran Pati

Whats New
Jelang Akhir Pekan, IHSG Dibuka 'Tancap Gas', Rupiah Melemah

Jelang Akhir Pekan, IHSG Dibuka "Tancap Gas", Rupiah Melemah

Whats New
Rupiah Tinggalkan Rp 16.000 per Dollar AS

Rupiah Tinggalkan Rp 16.000 per Dollar AS

Whats New
Pertamina Hulu Rokan Produksi Migas 167.270 Barrel per Hari Sepanjang 2023

Pertamina Hulu Rokan Produksi Migas 167.270 Barrel per Hari Sepanjang 2023

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com