Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengusaha Truk Khawatir Tol Japek Layang Malah Bikin Tambah Macet

Kompas.com - 19/01/2020, 09:20 WIB
Muhammad Idris

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek atau Japek II Elevated telah resmi dibuka sejak pertengahan Desember tahun lalu. Tol layang diharapkan dapat mengurai kemacetan di Tol Japek yang kerap kali terjadi.

Kendati begitu, para pengusaha armada truk mengkhawatirkan efek lanjutan dari operasinya tol yang memiliki panjang 38 kilometer ini. Meski truk yang masuk sebagai golongan kendaraan berat, memang dilarang melintas di tol layang.

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) Gemilang Tarigan mengungkapkan, pihaknya khawatir pada waktu-waktu tertentu saat ada kepadatan di kedua tol, baik atas maupun bawah, malah akan memicu bottleneck di pertemuan kedua tol.

Apalagi, kata Gemilang, keberadaan tol akan memicu semakin banyak orang membeli kendaraan pribadi.

"Kalau sekarang kan memang dengan adanya elevated tol bisa mengurangi kepadatan di jalur lama (tol bawah). Nah dengan adanya penambahan tol ini, semakin memicu orang beli mobil pribadi," ujar Gemilang kepada Kompas.com, Minggu (19/1/2020).

Dia mengibaratkan, laju pertambahan jalan tol seperti bom waktu. Jika tak ada penanganan solusi kemacetan jangka panjang, pembangunan infrastruktur tol malah akan membuat arus kendaraan dari dan ke Jakarta semakin padat di masa mendatang, khususnya dari arah Karawang dan Bekasi.

Baca juga: Organda Protes Bus Dilarang Lewati Tol Layang Japek

Imbasnya bagi pengusaha logistik, lanjut Gemilang, akan semakin menambah ongkos pengiriman karena macet yang semakin parah.

"Sekarang logikanya begini saja, kemarin ada pembatasan kendaraan ganjil-genap (di Jakarta) saja sudah sering macet dari arah Bekasi. Kalau nggak ada kebijakan baru, malah semakin banyak pertumbuhan mobil (pribadi)," ungkap Gemilang.

Dia mengkhawatirkan, kendaraan yang semakin padat dari tahun ke tahun ini bisa malah membuat kemacetan parah di pertemuan ruas tol yang masuk ke tol dalam kota. Lanjut Gemilang, di Pintu Tol Cawang salah satu contohnya.

"Macetnya kan pindah (sebagian) dari bawah ke atas, kemudian tolnya macet (atas dan bawah), keluar Cawang mau masuk ke arah Tomang, karena ada tol (elevated), kendaraan ke Jakarta dari arah Timur semakin banyak. Dulunya macet di Cikampek, nanti macetnya makin terdorong ke arah Jakarta," jelasnya.

Menurut Gemilang, dalam beberapa kesempatan, asosiasi logistik beberapa mengingatkan pemerintah agar ada kebijakan riil pembatasan kendaraan pribadi dalam jangka panjang.

"Kalau nggak ada kebijakan pembatasan, gerakan mobil pribadi makin lambat. Seberapa puluh infrastruktur dibangun, nggak akan cukup dibandingkan dengan pertumbuhan laju kendaraan pribadi," ucap Gemilang.

Dia menuturkan, potensi lonjakan arus kendaraan dari Timur ke Jakarta pasca beroperasinya Tol Elevated Japek harus diwaspadai.

"Jadi secepatnya diambil kebijakan, entah itu parkirnya dimahalin. Entah itu ERP (electronic road pricing) dijalankan segara, atau apalah, yang penting harus segera dilakukan," ungkap Gemilang.

Baca juga: Kemenhub Tuding Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung Jadi Biang Banjir di Tol Japek

Soal kendaraan berat seperti truk yang dilarang masuk Tol Japek layang, hal tersebut tak dipermasalahkan para pengusaha truk angkutan logistik.

"Mau lewat atas, mau truk ditaruh di bawah, sama saja. Asal nggak macet. Sama satu lagi, kita harap beban logistik jangan terlalu mahal, beban logistik sudah tinggi, kalau bisa ya diturunkan," kata Gemilang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengusaha Desak Pemerintah Berantas Impor Ilegal, Termasuk Jastip

Pengusaha Desak Pemerintah Berantas Impor Ilegal, Termasuk Jastip

Whats New
Bank BPR Usaha Rakyat: Inovasi Jadi Fondasi Perbankan untuk Dukung dan Tingkatkan Daya Saing UMKM

Bank BPR Usaha Rakyat: Inovasi Jadi Fondasi Perbankan untuk Dukung dan Tingkatkan Daya Saing UMKM

Rilis
Pasar Smartphone Kembali Menggeliat, Home Credit Tebar Promo Samsung

Pasar Smartphone Kembali Menggeliat, Home Credit Tebar Promo Samsung

Spend Smart
OJK Turut 'Pelototi' Pembiayaan Bermasalah di LPEI

OJK Turut "Pelototi" Pembiayaan Bermasalah di LPEI

Whats New
Menaker Sebut BLK Komunitas Jadi Upaya untuk Tingkatkan Kompetensi SDM

Menaker Sebut BLK Komunitas Jadi Upaya untuk Tingkatkan Kompetensi SDM

Whats New
Perusahaan Vietnam Studi Banding ke Pupuk Kaltim, Ingin Kembangkan Industri Pupuk

Perusahaan Vietnam Studi Banding ke Pupuk Kaltim, Ingin Kembangkan Industri Pupuk

Whats New
Tingkatkan Kompetensi SDM Tanah Air, Wapres dan Menaker Resmikan 525 BLK Komunitas Baru

Tingkatkan Kompetensi SDM Tanah Air, Wapres dan Menaker Resmikan 525 BLK Komunitas Baru

Whats New
Erick Thohir Bakal Lebur 7 BUMN Karya Jadi 3

Erick Thohir Bakal Lebur 7 BUMN Karya Jadi 3

Whats New
OJK: Transaksi di Bursa Karbon Masih Kecil

OJK: Transaksi di Bursa Karbon Masih Kecil

Whats New
Resmikan 3 Gedung BBPVP Bandung, Menaker Ida: Ini Langkah Proaktif Membangun Potensi Bandung

Resmikan 3 Gedung BBPVP Bandung, Menaker Ida: Ini Langkah Proaktif Membangun Potensi Bandung

Whats New
Tren Penggunaan Uang Tunai Menurun, Digantikan Transaksi Nontunai

Tren Penggunaan Uang Tunai Menurun, Digantikan Transaksi Nontunai

Whats New
Gelar Job Fair Virtual 2024, Kemenaker Harap Kirim Lebih Banyak Pekerja ke Jepang

Gelar Job Fair Virtual 2024, Kemenaker Harap Kirim Lebih Banyak Pekerja ke Jepang

Whats New
Jadwal dan Tempat Penukaran Uang di BCA selama Ramadhan dan Lebaran 2024

Jadwal dan Tempat Penukaran Uang di BCA selama Ramadhan dan Lebaran 2024

Whats New
Serikat Pekerja Minta Kemenaker Beri Sanksi Perusahaan yang Tak Bayar THR Sesuai Aturan

Serikat Pekerja Minta Kemenaker Beri Sanksi Perusahaan yang Tak Bayar THR Sesuai Aturan

Whats New
Menaker Harap Aplikasi e-Court MA Permudah Penyelesaian Perselisihan Hubungan Industrial

Menaker Harap Aplikasi e-Court MA Permudah Penyelesaian Perselisihan Hubungan Industrial

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com