JAKARTA, KOMPAS.com - Mudahnya mengakses media sosial membuat sebagian orang ingin menjadi social media influencer.
Gen Z (generasi yang lahir di tahun 1995-2010) dikatakan sebagai generasi yang bercita-cita menjadi social media influencer, apakah memang demikian?
Chief Commercial Officer Mekari, Sandy Suryanto menjelaskan tentang generasi yang bercita-cita menjadi social media influencer ini.
"Generasi ini ketika mereka lahir, mereka sudah tersentuh teknologi dan yang lagi ngehits di generasi mereka itu, youtuber, vlogger," Jelas Sandy saat ditemui kompas.com di acara CEO Power Breakfast by Talenta di Jakarta, Jumat (24/01/2020).
Baca juga: Meraup Rupiah dengan Menjadi Social Media Influencer
Dia melanjutkan, menjadi youtuber itu tidak menjadi masalah selama konten yang dibuat memiliki pesan yang baik.
"Nanti lima tahun lagi, pasti arahnya akan berganti," ucap Sandy.
Faktor lain apa yang menjadikan Generasi Z ingin menjadi Social Media Influencer?
"Pundi-pundi rupiah yang dihasilkan bisa menjadi passive income buat hidup setiap orang," ucap Head of Business Development for Platform Allstars.id Gardy Esmond ketika dihubungi kompas.com Sabtu (25/01/2020)
Ia melanjutkan menjadi social media influencer merupakan salah satu taktik untuk mendapatkan penghasilan dari internet. Sehingga nantinya para social media influencer bisa bergabung di dalam beberapa platform influencer marketing.
Lalu berapa penghasilan yang bisa didapat oleh para influencer?
"Penghasilan influencer pun beragam dari setiap postingan, mulai dari puluhan ribu sampai jutaan rupiah, tergantung dari jenis sponsor atau brand," ucap Gardy
Menurut Gardy, saat ini sudah banyak brand-brand yang mulai menggunakan jasa social media influencer untuk memasarkan produk-produk mereka.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.