Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

United Tractors Tebar Dividen Rp 25,5 Triliun, Cek Jadwalnya

Kompas.com - 15/04/2023, 18:36 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT United Tractors Tbk (UNTR) akan membagikan dividen tunai sebesar dividen tunai sebesar Rp 7.003 setiap saham atau senilai Rp 25,5 triliun. Pembagian dividen telah mendapat persetujuan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT United Tractors Tbk (UNTR) yang digelar Rabu (12/4) lalu.

Dividen yang dibagikan tersebut termasuk dividen interim senilai Rp 818 setiap saham atau seluruhnya berjumlah Rp 3 triliun yang telah dibayarkan pada 24 Oktober 2022 lalu.

“Sisanya sebesar Rp 6.185 setiap saham atau seluruhnya berjumlah Rp 22,5 triliun akan dibagikan kepada pemegang saham perseroan yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan pada tanggal 2 Mei 2023 pukul 16:00 WIB,” kata Corporate Secretary UNTR Sara K. Loebis.

Baca juga: PT PP Presisi Buka Lowongan Kerja untuk SMK-D3, Usia 45 Tahun Boleh Daftar

Total dividen ini lebih besar dibandingkan laba per saham atau earning per share UNTR yang sebesar Rp 5.679 per saham. Total dividen yang dibayarkan UNTR juga lebih besar dari laba perseroan sepanjang tahun 2022 yang tercatat sebesar Rp 21 triliun.

Perolehan laba UNTR tahun lalu melesat 104 persen dari capaian tahun 2021 yang sebanyak Rp 10,27 triliun.

Di sisi lain, pendapatan perseroan pada tahun lalu mencapai Rp 123,6 triliun alias naik 56 persen dari catatan tahun sebelumnya yang sebesar Rp 79,4 triliun.

Baca juga: Libur Lebaran 2023, Apotek Kimia Farma dan Klinik Tepat Tetap Beroperasi

“Walaupun dividen yang dibagikan lebih besar dari tahun sebelumnya, kami punya keyakinan untuk bisa mempertahankan kondisi keuangan yang sehat, dari ballance sheet kita, tampak posisi kas dan utang yang sangat rendah sehingga tetap memungkinkan kita mengembangkan bisnis,” kata Corporate Secretary UNTR Sara K. Loebis. 

Pada penutupan perdagangan Jumat (14/4), saham UNTR ditutup melemah 2,66 persen ke level Rp 30.225 per saham. Dengan demikian, estimasi dividend yield yang dihasilkan saham UNTR mencapai 20,46 persen. 

Baca juga: Per Februari 2023, PNM Sudah Salurkan Pembiayaan Lebih dari Rp 12 Triliun

Dikutip dari laman keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), berikut jadwal pembayaran dividen UNTR:

  • Cum Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi: 27 April 2023
  • Ex Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi: 28 April 2023
  • Cum Dividen di Pasar Tunai: 2 Mei 2023
  • Ex Dividen di Pasar Tunai: 3 Mei 2023
  • Recording date: 02 Mei 2023 pukul 16:00 WIB
  • Pembayaran dividen: 12 Mei 2023
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tumbuh 12,4 Persen, Kredit Perbankan Tembus Rp 7.245 Triliun pada Kuartal I 2024

Tumbuh 12,4 Persen, Kredit Perbankan Tembus Rp 7.245 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Waspada Modus Penipuan Keuangan Baru yang Mengincar Masyarakat pada 2024

Waspada Modus Penipuan Keuangan Baru yang Mengincar Masyarakat pada 2024

Whats New
Menkominfo: Jurnalistik Harus Investigasi, Masa Harus Dilarang...?

Menkominfo: Jurnalistik Harus Investigasi, Masa Harus Dilarang...?

Whats New
Maskapai Emirates Buka Lowongan Kerja di Jakarta, Lulusan SMA Bisa Daftar

Maskapai Emirates Buka Lowongan Kerja di Jakarta, Lulusan SMA Bisa Daftar

Whats New
Didukung Konsumsi yang Tinggi, Prospek Bisnis Distribusi Beras Dinilai Makin Cerah

Didukung Konsumsi yang Tinggi, Prospek Bisnis Distribusi Beras Dinilai Makin Cerah

Whats New
PGN Lunasi Utang Obligasi Dollar AS Pada 2024

PGN Lunasi Utang Obligasi Dollar AS Pada 2024

Whats New
Sandiaga: Investasi di Sektor Parekraf Capai Rp 11 Triliun di Kuartal I 2024

Sandiaga: Investasi di Sektor Parekraf Capai Rp 11 Triliun di Kuartal I 2024

Whats New
Kelas 1,2,3 Diganti Jadi KRIS, Ini Penjelasan Dirut BPJS Kesehatan

Kelas 1,2,3 Diganti Jadi KRIS, Ini Penjelasan Dirut BPJS Kesehatan

Whats New
Harga Bahan Pokok Selasa 14 Mei 2024 Mayoritas Naik

Harga Bahan Pokok Selasa 14 Mei 2024 Mayoritas Naik

Whats New
Pendaftaran Sekolah Kedinasan Dibuka Besok Lewat SSCASN

Pendaftaran Sekolah Kedinasan Dibuka Besok Lewat SSCASN

Whats New
Lowongan Kerja Astra Honda Motor, Ini Posisi dan Persyaratannya

Lowongan Kerja Astra Honda Motor, Ini Posisi dan Persyaratannya

Work Smart
Harga Emas Terbaru 14 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 14 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Perilaku Petugas Penagihan 'Fintech Lending' Paling Banyak Diadukan Masyarakat

Perilaku Petugas Penagihan "Fintech Lending" Paling Banyak Diadukan Masyarakat

Whats New
Imbas Kasus Kekerasan, Kemenhub Tidak Buka Penerimaan Taruna Baru STIP Jakarta Tahun Ini

Imbas Kasus Kekerasan, Kemenhub Tidak Buka Penerimaan Taruna Baru STIP Jakarta Tahun Ini

Whats New
Sri Mulyani Lagi-lagi Bertemu Pimpinan Bea Cukai, Bahas Keluhan Masyarakat

Sri Mulyani Lagi-lagi Bertemu Pimpinan Bea Cukai, Bahas Keluhan Masyarakat

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com