Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Beli Emas di Pegadaian, Bisa Tunai dan Nyicil

Kompas.com - 27/04/2024, 20:54 WIB
Muhammad Idris

Penulis

KOMPAS.com - Beli emas di Pegadaian bisa jadi alternatif memiliki logam mulai selain kita membelinya di toko emas emas maupun jaringan gerai emas seperti Butik Antam.

Sebagai lembaga keuangan yang sudah beroperasi selama puluhan tahun, Pegadaian menjadi salah satu tempat terpercaya untuk bisa membeli emas, baik dari sisi keamanan maupun keasliannya.

Emas yang dijual di Pegadaian bisa berupa emas batangan 24 karat maupun emas dalam bentuk perhiasan. Bahkan saat ini, Pegadaian juga memiliki gerai ritel yang khusus menjual emas, yakni Galeri24 yang terdapat di beberapa kota di Indonesia.

Baca juga: Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Cara beli emas di Pegadaian

Cara beli emas di Pegadaian juga bisa dilakukan dengan datang langsung ke kantor cabang maupun bisa dibeli secara online melalui aplikasi Pegadaian Digital.

Nah berikut ini setidaknya 5 cara beli emas di Pegadaian yang bisa dilakukan dengan tunai maupun menganggsur:

1. Tabungan Emas Pegadaian

Mengutip laman resmi Pegadaian, Tabungan Emas Pegadaian adalah layanan penitipan emas yang memungkinkan nasabah melakukan investasi emas secara mudah, aman, dan terpercaya.

Skema tabungan emas adalah penjualan emas menggunakan sarana titipan dengan harga mulai Rp 5.000 (mulai berat 0,01 gram). Layanan ini memang diperuntukkan bagi masyarakat yang mau berinvestasi emas dengan dana yang fleksibel.

Tabungan Emas cocok bagi yang menginginkan fleksibilitas, karena Anda dapat menabung emas dalam jumlah berapa pun sesuai keinginan. Ini adalah salah satu investasi emas batangan.

Ini adalah alternatif beli emas Antam di Pegadaian. Tabungan emas juga bisa dikonversikan ke jenis emas batangan lainnya seperti UBS.

Baca juga: Apakah di Pegadaian Bisa Pinjam Uang Tanpa Jaminan? Ini Jawabannya

Cara beli emas di Pegadaian dengan Tabungan Emas adalah sebagai berikut:

  1. Membuka rekening Tabungan Emas di kantor cabang Pegadaian disertai fotokopi KTP/Paspor/SIM yang masih berlaku.
  2. Mengisi formulir rekening tabungan dengan membayar anggaran administrasi Rp 000 serta biaya penitipan Rp 2.500 per bulan atau selama satu tahun sebesar Rp30.000.
  3. Pembelian emas bisa dilakukan mulai dengan 0,01 gram. Semisal Anda ingin membeli emas berat 1 gram maka akan dikalikan dengan harga emas hari itu per 0,01 gramnya (contoh Rp 860). Jadi, Anda harus membayar sebesar Rp 586.000.
  4. Apabila menginginkan fisik kepingan emas, Anda bisa melakukan pencetakan dan akan dikenai biaya cetak sesuai dengan ukuran yang Anda inginkan. Biaya ini bisa berubah sewaktu-waktu, jadi Anda harus mengeceknya setiap hari. Adapun pilihan ukuran pencetakan emas, yakni 1 gram, 2 gram, 5 gram, 10 gram, 25 gram, 50 gram, dan 100 gram.
  5. Jika Anda membutuhkan uang segera, Tabungan Emas bisa dijual kembali dengan minimal penjualan seberat 1 gram di Pegadaian.

Berikut syarat investasi emas batangan di Tabungan Emas:

  1. Memiliki identitas yang masih berlaku (KTP/Paspor)
  2. Mengisi formulir pembukaan Rekening Tabungan Emas
  3. Biaya transaksi Tabungan Emas

Berikut tahapan cara beli emas Antam di Pegadaian dengan Tabungan Emas di kantor cabang:

  1. Nasabah mengisi formulir dan melampirkan fotokopi KTP
  2. Nasabah membayar biaya admin Rp 10.000, biaya pengelolaan rekening Rp 30.000 dan biaya materai Rp 10.000
  3. Nasabah membeli emas batangan dengan berat minimal 0.01 gram
  4. Nasabah menandatangani dan mendapatkan buku Tabungan Emas

Berikut tahapan cara beli emas Antam di Pegadaian dengan Tabungan Emas via online:

  1. Download dan login aplikasi Pegadaian Digital.
  2. Pilih menu buka Tabungan Emas pada menu utama.
  3. Input data diri dan pilih cabang lokasi pembukaan rekening.
  4. Pilih metode pembayaran.
  5. Lakukan pembelian emas sebesar Rp 50.000 dan lakukan pembayaran sesuai petunjuk.
  6. Rekening telah aktif dan buku tabungan dapat diambil di cabang tempat pendaftaran.

Baca juga: Syarat dan Cara Pinjam Uang di Pegadaian, Bisa Online Juga

2. Cicilan emas

Pegadaian Syariah Cicil Emas adalah layanan pembiayaan kepemilikan emas batangan secara cicilan. Cicilan emas dapat menjadi alternatif pilihan investasi yang aman untuk mewujudkan kebutuhan masa depan seperti dana pendidikan, masa pensiun, ibadah haji dan lainnya.

Uang muka mulai dari 10 persen sampai dengan 90 persen dari nilai logam mulia dengan jangka waktu angsuran mulai dari 3 bulan sampai dengan 36 bulan.

Tersedia pilihan emas batangan dengan berat mulai dari 5 gram sampai 1 kilogram.

Syarat beli emas di Pegadaian dengan mencicil:

  1. Fotokopi kartu identitas yg masih berlaku (KTP/Passport)
  2. Membayar uang muka senilai minimal 15 persen

Tahapan cara beli emas Antam di Pegadaian:

  1. Nasabah mengisi form pengajuan
  2. Nasabah menentukan berat gram emas, jangka waktu, dan metode pembiayaan
  3. Nasabah membayar uang muka
  4. Nasabah menandatangani akad
  5. Nasabah mencicil tiap bulan
  6. Nasabah mendapat emas batangan setelah lunas

Baca juga: Gadai BPKB Mobil di Pegadaian: Tahapan, Syarat, dan Bunga

3. Beli tunai

Cara beli emas di Pegadaian berikutnya adalah secara tunai melalui program Mulia Tunai. Program ini merupakan layanan pembelian emas secara tunai di seluruh kantor Pegadaian Galeri 24 dengan persyaratan melampirkan identitas diri.

Anda bisa memilih emas dengan berat mulai dari 1 gram hingga 1 kg. Anda akan mendapatkan sertifikat dan kuitansi. Simpan baik-baik keduanya karena dokumen ini akan dibutuhkan saat Anda ingin menjualnya kembali.

Perlu Anda ketahui, semakin kecil jumlah emas yang dibeli, maka harga per gramnya akan semakin mahal. Namun, saat Anda hendak menjual kembali, emas dengan berat kecil akan cepat terjual dibandingkan emas batangan dalam jumlah besar.

Baca juga: Jam Operasional Pegadaian Senin-Kamis, Jumat, dan Sabtu Terbaru

4. Lelang

Pegadaian secara rutin menggelar lelang untuk barang-barang gadai. Nah Anda bisa beli emas di Pegadaian dengan mengikuti lelang ini.

Barang yang dilelang merupakan barang jaminan yang tidak ditebus oleh nasabah mulai dari logam mulia, perhiasan, barang elektronik, hingga kendaraan bermotor.

Masyarakat yang tertarik untuk bertransaksi pembelian barang lelang, bisa dilakukan dengan berbagai metode pembelian. Mulai dari secara kredit dengan Gadai Reguler, Gadai Angsuran, Gadai Tabungan Emas atau tunai.

Lelang ini merupakan salah satu cara beli emas di Pegadaian secara tunai. Banyak orang mengikuti lelang untuk tujuan investasi emas batangan.

Baca juga: Cara dan Syarat Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian

5. Arisan emas

Investasi emas yang umumnya dilakukan sendiri bisa dijalankan bersama-sama dengan sistem arisan yang diterapkan di Pegadaian. Nah Anda bisa beli emas Antam di Pegadaian dengan sistem arisan.

Arisan emas Pegadaian, atau dikenal juga sebagai Cicil Emas Arisan, adalah layanan investasi emas batangan dengan sistem cicilan yang ditujukan untuk kelompok arisan.

Tidak seperti investasi emas biasanya, arisan emas melibatkan beberapa orang yang tergabung dalam kelompok arisan.

Adapun kelompok arisan sendiri terdiri dari anggota yang berniat untuk melakukan investasi saja. Jumlahnya pun dibatasi agar prosesnya tidak terlalu lama.

Layaknya sistem arisan pada umumnya, setiap anggota perlu menyetorkan uang sebagai Down Payment (DP) untuk menebus emas.

Jumlah setoran nantinya bisa disesuaikan dengan berat dan harga emas yang akan diperoleh. Untuk periode bulan angsuran sendiri akan mengikuti jumlah anggota dalam kelompok.

Baca juga: Pegadaian Tutup Jam Berapa Hari Sabtu dan Jumat?

Perlu dicatat bahwa jenis, jumlah, dan berat emas yang diajukan dalam sistem arisan emas Pegadaian bernilai sama untuk setiap anggota.

Jika setiap bulan terdapat satu emas yang lunas, maka kepingan atau batangan akan diserahkan ke ketua atau anggota kelompok arisan sesuai hasil kesepakatan.

Seperti yang sudah diketahui, produk emas batangan di Pegadaian sudah terjamin keasliannya. Baik itu layanan investasi maupun cicilan emas pun juga terbukti keamanannya.

Sistem arisan emas Pegadaian sendiri juga menyediakan berbagai keunggulan yang dapat menguntungkan kelompok arisan Sahabat.

Berikut adalah beberapa macam keunggulan yang bisa didapatkan dari arisan emas di Pegadaian:

  1. Emas 24 karat dan bersertifikat.
  2. Nilai cicilan tetap meskipun harga emas naik.
  3. Bebas biaya penalti.
  4. Jaminan untuk menjual emas kembali di outlet Galeri24.
  5. Emas mudah dicairkan, baik itu dijual maupun digadaikan.

Untuk mengikuti arisan emas di Pegadaian, Sahabat perlu memenuhi persyaratan yang ditentukan berikut ini:

  1. Fotokopi kartu identitas (KTP) masing-masing anggota.
  2. Pembayaran uang awal sekitar 10 persen atau 15 persen.
  3. Perlu dicatat bahwa penetapan harga dan biaya angsuran ditetapkan di awal arisan. Maka dari itu, pastikan untuk mendiskusikannya dengan anggota kelompok terlebih dahulu.
  4. Untuk pembayaran awal 10 persen, pengambilan emas paling cepat pada cicilan kedua atau bulan kedua.
  5. Adapun untuk pembayaran awal 15 persen, emas bisa diambil paling cepat pada cicilan pertama atau bulan pertama.

Sebagai gambaran, nasabah yang memiliki 6 anggota dalam kelompok arisan akan mendapatkan total logam mulia sejumlah 6 keping setelah akad dan pembayaran DP.

Kemudian, pada beberapa bulan setelah arisan pertama, anggota yang menang arisan akan menerima 1 keping logam mulia per arisannya. Jadi tertarik beli emas di Pegadaian dengan metode apa?

Baca juga: Cara dan Syarat Gadai HP di Pegadaian, Plus Bunga dan Biaya Adminnya

Ilustrasi cara beli emas di Pegadaian.Muhammad Idris/Money.kompas.com Ilustrasi cara beli emas di Pegadaian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com