Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bank Artha Graha Kenalkan Layanan Digital lewat Kompetisi Basket

Kompas.com - 02/07/2024, 19:46 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Artha Graha Internasional Tbk (BAGI) mendukung kompetisi basket Discovery League di Discovery Mall Kuta Bali. Ini merupakan salah satu cara perseroan untuk memperkenalkan layanan perbankan digital.

Acara tersebut berlangsung selama lima hari dari tanggal 26 sampai 30 Juni 2024 lalu di Discovery Beachfront Court, Discovery Mall Kuta Bali.

Elvin Halim, Corporate Secretary Bank Artha Graha mengatakan, perseroan sebagai salah satu sponsor sangat mendukung kesuksesan acara ini.

Baca juga: Bank Artha Graha Tebar Promo dan Cashback di Kemala Run 2024

"Kami sangat senang dapat mendukung acara Discovery League 2024 ini. Acara ini tidak hanya mempromosikan olahraga basket yang berkembang pesat, tetapi juga menciptakan kesempatan bagi muda mudi lokal untuk menunjukkan bakat mereka. Sebagai sponsor, kami percaya bahwa investasi dalam komunitas ini akan membawa dampak positif jangka panjang." ujarnya dalam keterangan resmi, Selasa (2/7/2024).

Dalam acara ini, Bank Artha Graha Internasional juga ingin mengedukasi masyarakat, khususnya anak muda yang datang mengenai digitalisasi perbankan.

“Kami juga ingin mengedukasi mengenai digitalisasi perbankan, di mana sekarang segala transaksi yang dilakukan dalam kehidupan sehari-hari sudah bisa melalui satu aplikasi seperti agi apps dari Bank Artha Graha Internasional,” tambah Elvin.

Peserta yang mengikuti Discovery League 2024 tidak hanya berasal dari Bali saja namun juga luar Bali seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Kalimantan, hingga Papua. Tercatat hampir 150 tim atau sekitar 600 atlet ikut berpartisipasi dari mulai KU 8 hingga veteran.

Baca juga: Bank Artha Graha dan Baznas Kerja Sama Kumpulkan Zakat melalui Kanal Digital

Discovery League memiliki daya tarik tersendiri bagi para peserta maupun penonton, salah satunya adalah letak lapangan yang tepat berada di pinggir pantai.

Lapangan basket milik Discovery Mall ini menawarkan pemandangan matahari terbenam di tepi pantai, sehingga peserta dapat menikmati sensasi bermain basket sambil ditemani oleh sunset.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com