Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teten: Pameran Potensial jadi Kalender Tahunan untuk Promosi UMKM

Kompas.com - 10/10/2022, 08:11 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki mengatakan pelaksanaan pameran atau expo sangat potensial untuk menjadi kalender tahunan bagi daerah dalam mendukung promosi dan pengembangan pasar UMKM.

Teten mengatakan, hal serupa misalnya terjadi di Limbangan UMKM Expo 2022 di Garut, Jawa Barat.

"Expo bagus dan positif untuk mempromosikan produk UMKM. Kalau berlanjut, nanti disiapkan dengan baik lalu produknya dikurasi sehingga bisa masuk kalender kecamatan secara rutin agar bisa digunakan bukan hanya promosi tapi pengembangan produk UMKM," ucap dia saat membuka acara Limbangan UMKM Expo 2022 di Garut, Jawa Barat, Minggu (9/10/2022).

Baca juga: Menteri Teten: Hobi Burung Merpati Kolong Ciptakan Perputaran Ekonomi

Lebih lanjut, Teten menegaskan tiap daerah perlu menampilkan keunggulan produk UMKM. Hal ini menjadi hal yang penting agar produk UMKM di tiap daerah dapat meningkat daya saingnya.

Menurut dia, interaksi ekonomi dalam expo semacam ini akan menjadi ruang proses pemerataan dan peningkatan pendapatan masyarakat.

Aktivitas ekonomi yang ada dikatakan dapat menunjukkan situasi kondusif dari iklim investasi yang semakin baik. Hal tersebut dapat menjadi fondasi utama berkembangnya dunia usaha serta kemitraan investasi di daerah.

"Mungkin nanti kalau ada expo di seluruh Garut, seluruh kecamatan berkontribusi untuk produk artisannya. Jadi nanti ada kurasi. Model ini dilakukan di Eropa ada lomba sapi, domba, dan lainnya," kata Teten.

Sehubungan dengan Presidensi G20 Indonesia, Teten juga meminta Bupati Garut menyiapkan produk UMKM dipamerkan dalam event G20 Indonesia

"Nanti produk Garut misalnya jaket kulit pasti banyak peminat dari perwakilan delegasi G20," ucap dia.

Selain itu, Teten berpesan agar masyarakat ikut mendukung UMKM lokal dengan menggunakan produk dalam negeri.

Di tempat yang sama, Bupati Garut Rudy Gunawan menambahkan, perekonomian Garut di kuartal II 2022 berhasil mencatatkan angka mendekati 5 persen.

Menurutnya, ketahanan ekonomi Garut disebabkan oleh kontribusi koperasi dan UMKM.

Maka dari itu, melalui Limbangan UMKM Expo 2022 diharapkan dapat menjadi kegiatan yang membawa hal positif kepada masyarakat.

Baca juga: Soal Komoditas Unggulan, Teten: Indonesia Bisa Contoh Norwegia dan Selandia Baru

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

IHSG Bakal Lanjut Menguat? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Tarif Listrik Setelah Juni 2024 Bakal Naik? Ini Kata Kementerian ESDM

Tarif Listrik Setelah Juni 2024 Bakal Naik? Ini Kata Kementerian ESDM

Whats New
Kekhawatiran Ekonomi Bebani Investor, Dow Jones Turun Lebih dari 115,2 Poin

Kekhawatiran Ekonomi Bebani Investor, Dow Jones Turun Lebih dari 115,2 Poin

Whats New
Mengintip Peluang Usaha Nasi Goreng, Berapa Modal dan Keuntungannya?

Mengintip Peluang Usaha Nasi Goreng, Berapa Modal dan Keuntungannya?

Smartpreneur
Anggaran Subsidi Listrik 2025 Diprediksi Rp 88 Triliun, Naik Rp 15 Triliun

Anggaran Subsidi Listrik 2025 Diprediksi Rp 88 Triliun, Naik Rp 15 Triliun

Whats New
Ada 'Jamu Manis', BI Pede Pertumbuhan Kredit Perbankan Capai 12 Persen

Ada "Jamu Manis", BI Pede Pertumbuhan Kredit Perbankan Capai 12 Persen

Whats New
Cara Klaim JHT BPJS Ketenagakerjaan via Lapak Asik

Cara Klaim JHT BPJS Ketenagakerjaan via Lapak Asik

Whats New
Cara Bayar Cicilan KPR BTN via Aplikasi dan ATM

Cara Bayar Cicilan KPR BTN via Aplikasi dan ATM

Spend Smart
Bank Neo Commerce Berhasil Membalik Rugi Jadi Laba pada Kuartal I-2024

Bank Neo Commerce Berhasil Membalik Rugi Jadi Laba pada Kuartal I-2024

Whats New
Tembus Pasar Global, Aprindo Gandeng Anak Usaha Garuda Indonesia

Tembus Pasar Global, Aprindo Gandeng Anak Usaha Garuda Indonesia

Whats New
Cara Ganti Kartu ATM BRI 'Expired' lewat Digital CS

Cara Ganti Kartu ATM BRI "Expired" lewat Digital CS

Whats New
Pemkab Gencarkan Pasar Murah, Inflasi di Lebak Turun Jadi 2,1 Persen Per Mei 2024

Pemkab Gencarkan Pasar Murah, Inflasi di Lebak Turun Jadi 2,1 Persen Per Mei 2024

Whats New
Mendag Ogah Revisi Permendag 8/2024, Asosiasi Pertekstilan: UU Pemilu Saja Bisa Diganti...

Mendag Ogah Revisi Permendag 8/2024, Asosiasi Pertekstilan: UU Pemilu Saja Bisa Diganti...

Whats New
Pemerintah Pakai Produk Semen Rendah Emisi Karbon untuk Bangun IKN

Pemerintah Pakai Produk Semen Rendah Emisi Karbon untuk Bangun IKN

Whats New
Tahun Ini, Emiten Beras NASI Bidik Pertumbuhan Laba Bersih 618 Persen

Tahun Ini, Emiten Beras NASI Bidik Pertumbuhan Laba Bersih 618 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com