Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kolaborasi dengan Accurate Indonesia, Paper.id Targetkan 10 Juta UMKM Terintegrasi Transaksi dan Akuntansi Bisnis Digital

Kompas.com - 28/02/2024, 19:00 WIB
Haryanti Puspa Sari,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Paper.id dan Accurate Indonesia resmi berkolaborasi dalam integrasi transaksi dan akuntansi bisnis dalam satu platform pada Rabu (28/2/2024).

CEO & Co-founder Paper.id Yosia Sugialam mengatakan, kolaborasi tersebut bisa memberikan solusi lengkap bagi para pelaku bisnis di Indonesia dalam hal pembukian dan pencatatan keuangan.

"Baik dari penagihan, pembayaran, biaya, sampai ke laporan dan akuntansi. Sangat senang ternyata punya visi yang sama dengan Accurate Indonesia, pelaku bisnis sangat menunggu ini," kata Yosia dalam media gathering di Kawasan Menteng, Jakarta, Senin.

Yosia mengatakan, dari sisi Paper.id, dapat membantu pelaku UMKM mulai dari pembuatan invoice, pengiriman dan penagihan yang terhubung ke lebih dari 30 metode pembayaran yang bebas dipilih oleh buyer, termasuk kartu kredit untuk mendapatkan tambahan tempo tanpa harus disediakan oleh supplier.

"Ini juga dapat digunakan oleh pengguna saat membayar supplier. Kemudian fitur rekonsiliasi pembayaran otomatis dari Paper.id memastikan bahwa semua transaksi dicatat dengan akurat," ujarnya.

Baca juga: Kinerja UMKM Furnitur Capai Rp 43,8 Triliun dalam 3 Tahun Terakhir

Sementara itu, CEO Accurate Indonesia Yosep Stephen mengatakan, layanan Accurate Indonesia melengkapi dari sisi akuntansi dan proses bisnis keseluruhan, mulai dari pembukuan otomatis, pengelolaan stok, perhitungan pajak, hingga 200 lebih laporan bisnis dan keuangan yang dapat dihasilkan dalam hitungan detik.

"Adanya fitur multi cabang juga dapat membantu pebisnis UMKM mengelola dan melihat laporan keuangan seluruh cabangnya kapan pun mereka butuhkan. Dengan biaya bulanan yang terjangkau," kata Yosep

Lebih lanjut, Yosia mengatakan, melalui kolaborasi tersebut, ditargetkan sebanyak 10 juta pelaku UMKM bisa memanfaatkan fitur-fitur Paper.id dan Accurate.

"Masih ada 10 juta UMKM yang bisa kita tekel bareng-bareng itu yang mau kita fokuskan," ucap dia.

Baca juga: Menkop Teten Minta Pelaku UMKM Dilibatkan dalam Program Makan Siang Gratis

 


Sebagai informasi, Paper.id adalah platform penagihan dan pembayaran antarbisnis yang dapat digunakan oleh UMKM hingga perusahaan besar.

Didirikan pada akhir 2016, Paper.id dapat diintegrasikan dengan sistem ERP perusahaan besar lewat API atau menjadi solusi end-to-end bagi UMKM sehingga menghubungkan dan mendigitalisasikan seluruh proses supply chain.

Sementara itu, Accurate Indonesia adalah pelopor software bisnis paket di Indonesia yang menyediakan solusi lengkap untuk pebisnis mulai dari aplikasi kasir, pembukuan otomatis, pengelolaan stok, perhitungan pajak, hingga laporan keuangan instan.

Hadir sejak 1999, Accurate terbukti telah membantu ratusan ribu pelaku bisnis di Indonesia dalam berbagai jenis industri Seperti trading, dagang, jasa, distributor, kontraktor, hingga manufaktur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com