Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bank Sentral Inggris Buka Kemungkinan Terbitkan Mata Uang Digital

Dilansir dari BBC, Selasa (20/4/2021), tujuan dari pembentukan satuan tugas tersebut untuk mengamati risiko dan kesempatan yang mungkin terjadi bila uang digital tersebut terealisasi.

Rencananya, mata uang digital bank sentral tersebut akan diterbitkan untuk digunakan baik oleh rumah tangga dan pelaku usaha. 

Keberadaan uang tersebut tak akan menggantikan keberadaan uang tunai dan setoran bank.

Pihak bank sentral menilai, kemungkinan mengenai keberadaan mata uang digital yang diterbitkan langsung oleh mereka bisa mencegah risiko dari keberadaan beragam mata uang jenis baru.

Termasuk di dalamnya untuk menjadi pesaing mata uang kripto seperti Bitcoin.

"Bila CBDC akan diperkenalkan, maka akan dalam bentuk poundsterling. Sehingga, 10 poundsterling CBDC nilainya akan sama seperti 10 poundsterling uang tunai," jelas bank sentral.

"CBDC kerap kali dianggap setara dengan uang kertas digital. Meski dalam beberapa hal, lebih banyak memiliki kemiripan dengan deposit bank," ujar mereka.

Namun demikian, hingga kini belum ada keputusan pasti mengenai kemungkinan penerbitan mata uang digital oleh bank sentral Inggris.

Meski, pemerintah dan bank sentral ingin untuk bekerja sama dengan seluruh pembuat kebijakan mengenai kemungkinan dan praktik tersebut.

Sebelumnya, Bank of England sempat menunjukkan ketertarikan mereka terhadap CBDC karena masa kini dianggap sebagai masa perubahan dari uang dan jasa pembayaran.

Penggunaan uang tunai dalam transaksi keuangan secara bertahap terus menurun dalam beberapa tahun terakhir.

Di sisi lain, penggunaan kartu debit untuk pembayaran kian meningkat.

Hal yang sama juga berlaku untuk penggunaan kartu kredit serta debit langsung.

Nantinya, satuan tugas mengenai CBDC tersebut akan dipimpin oleh Wakil Gubernur untuk Stabilitas Keuangan dari Bank of England Sir Jon Cunliffe dan Direktur Jenderal Layanan Keuangan Departemen Keuangan Katharine Braddick.

https://money.kompas.com/read/2021/04/20/121140526/bank-sentral-inggris-buka-kemungkinan-terbitkan-mata-uang-digital

Terkini Lainnya

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Spend Smart
Apa Itu 'Cut-Off Time' pada Investasi Reksadana?

Apa Itu "Cut-Off Time" pada Investasi Reksadana?

Earn Smart
Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

Earn Smart
BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

Whats New
Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Whats New
CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke