Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gubernur BI: Bank Lebih Mudah Salurkan Kredit Jika UMKM Berkelompok

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo mengatakan, UMKM yang berkelompok atau membentuk klaster akan mudah mendapat pembiayaan dari perbankan.

"Bagi perbankan akan lebih mudah menilai UMKM satu kelompok daripada satu per satu, termasuk bentuk usaha maupun jaminan. jadi yang nomor satu yang paling penting adalah klasterisasi sesuai bidang usaha, lokasi, atau suatu kawasan ekonomi," kata Perry dalam webinar Obrolan UMKM Hebat, Minggu (25/7/2021).

Perry menuturkan, klasterisasi UMKM memicu nominal pembiayaan dari perbankan semakin besar.

Bila terdapat 10 usaha mikro dalam satu klaster, pendanaan bisa mencapai Rp 100 juta atau lebih. Tentu manfaat dana itu akan jauh lebih besar daripada mengajukan kredit sendiri-sendiri sebesar Rp 10 juta per UMKM.

"Itu memudahkan proses untuk pembiayaan, di samping pembiayaan perbankan juga akan besar. Misalnya kalau satu unit Rp 5 juta, kalau (terdapat) 10 (UMKM) dalam klaster apalagi 25 (UMKM), akan mempermudah akses dan memperbesar akses pembiayaan," tutur Perry.

Selain memudahkan perbankan, pembentukan klaster juga memudahkan UMKM saling bantu-membantu maupun mentransfer teknologi. 

Selain itu juga memudahkan pendamping UMKM seperti Bank Indonesia menerjunkan bantuan teknis.

Maksud dari bantuan teknis itu, yakni kemampuan produksi, manajemen, keuangan, pemasaran termasuk packadging, labeling, dan standarisasi produk.

Tanpa bantuan teknis, biasanya daya saing UMKM menjadi kurang kompetitif di pasar.

"Pengalaman kami di BI, membangun UMKM adalah memberikan bantuan teknis di samping bantuan pembiayaan. Bahkan kami bekerjasama dengan desainer, dengan berbagai pihak, untuk memberikan bantuan teknis," ucap Perry.

Peningkatan skala usaha menjadi industri besar pun akan sulit dilakukan jika tanpa bantuan teknis. Bahkan, dalam pembiayaan, sering dijumpai kredit macet jika UMKM tidak diberi bantuan.

"Mohon maaf sekali, sering pendekatan kita dikasih duit dulu. Saya tidak mengatakan dana atau pembiayaan itu tidak penting, penting. Tapi kalau pembiayaan tidak didahului dengan pembentukan kelompok dan bantuan teknis, itu tidak langgeng," pungkas Perry.

https://money.kompas.com/read/2021/07/25/180042226/gubernur-bi-bank-lebih-mudah-salurkan-kredit-jika-umkm-berkelompok

Terkini Lainnya

Kenaikan Tarif KRL Jabodetabek Sedang Dikaji, MTI Sebut Tak Perlu Diberi Subsidi PSO

Kenaikan Tarif KRL Jabodetabek Sedang Dikaji, MTI Sebut Tak Perlu Diberi Subsidi PSO

Whats New
Bahlil Ungkap 61 Persen Saham Freeport Bakal Jadi Milik Indonesia

Bahlil Ungkap 61 Persen Saham Freeport Bakal Jadi Milik Indonesia

Whats New
Cadangan Beras Pemerintah 1,6 Juta Ton, Bos Bulog: Tertinggi dalam 4 Tahun

Cadangan Beras Pemerintah 1,6 Juta Ton, Bos Bulog: Tertinggi dalam 4 Tahun

Whats New
Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 Tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Whats New
Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Kebijakan Makroprudensial Pasca-Kenaikan BI Rate

Whats New
Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Peringati May Day 2024, Forum SP Forum BUMN Sepakat Tolak Privatisasi

Whats New
MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

Whats New
Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Whats New
Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Whats New
Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Whats New
Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Whats New
Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Whats New
Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Whats New
Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke