Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berapa Gaji Pramugari Maskapai di Indonesia Terbaru?

KOMPAS.com - Berapa gaji pramugari? Pertanyaan tersebut mungkin cukup sering ditanyakan, mengingat profesi ini sangat familiar. Saat ini, hampir setiap orang sudah pernah menaiki pesawat udara. 

Berapa gaji pramugari sendiri berbeda-beda tergantung perusahaan maskapainya. Pramugari memang merupakan salah satu pekerjaan yang peminatnya cukup banyak bagi masyarakat di Indonesia.

Selain itu, fakto lain penentu gaji pramugari antara lain jam terbang, status kontrak kerja, jenis pesawat, tujuan penerbangan, dan sebagainya. 

Namun untuk menjadi pramugari dalam satu maskapai penerbangan, kalian harus mengikuti sekolahnya terlebih dahulu. Sekolah pramugari ini terbuka untuk mereka yang lulus dari SMA atau SMK sederajat. 

Selain itu, untuk menjadi pramugari biasanya mensyaratkan tinggi badan dan batas usia tertentu. 

Lalu berapa gaji pramugari saat ini?

Gaji pramugari

Gaji pramugari bisa mencapai puluhan juta rupiah apabila ditambahkan dengan berbagai macam tunjangan. Gaji besar pramugara/pramugari ini sepadan dengan risiko pekerjaan.  Gramedia.com merangkum gaji pramugari dari buku Sukses Menjadi Pramugari karya Pepen Pendi.

1. Gaji pramugari Lion Air

Sebagai contoh, gaji pramugari maskapai Lion Air pada setiap bulannya berkisar antara Rp 15 juta sampai Rp 20 juta. 

Gaji pramugari Lion Air ini sudah dijumlahkan dengan keuntungan-keuntungan dari uang tambahan selama melakukan penerbangan. Untuk gaji pramugari secara pokok atau gaji pokok untuk level junior Lion Air berkisar antara Rp 2 juta sampai Rp 3 juta. 

Sedangkan gaji pokok pramugari senior di Lion Air sebesar Rp 5 juta sampai Rp 6 juta. Selain mendapat gaji pokok, pramugari Lion Air mendapat tunjangan atau uang tambahan. 

Uang tambahan yang didapatkan pramugari Lion Air itu bermacam-macam mulai dari asuransi, jaminan kesehatan, uang terbang, serta uang makan. Semuanya dijumlahkan dalam setiap bulannya dengan gaji pokok pramugari Lion Air.

Gaji pramugari Lion Air tersebut tentunya cukup besar, namun sesuai dengan tanggung jawabnya yang besar juga untuk menjaga keamanan dan melayani penumpang selama perjalanan.

2. Gaji pramugari Batik Air

Awal mula diterima sebagai pramugari dalam maskapai Bati Air memperoleh gaji pramugari sebesar Rp 2 juta sampai Rp 3 juta per bulan. Selain itu, ada juga tambahan untuk uang terbang. Setiap terbang, pramugari junior memperoleh gaji lagi sebesar Rp 40 ribu per jam. 

Dalam penerbangannya, pramugari rata-rata melakukan penerbangan dengan awak kabin lainnya sekitar 6 jam per harinya. Jika dihitung per jamnya Rp 40 ribu maka dalam sehari pramugari bisa mendapatkan uang terbang sebesar Rp 240 ribu. Umumnya dalam seminggu memiliki waktu 4 hari terbang.

Selain itu, pramugari juga memiliki tambahan uang makan sebesar Rp 15 ribu sampai Rp 45 ribu per hari. Jika dijumlahkan dengan gaji pokok, uang terbang, dan uang makan maka akan membuat gaji pramugari melebih gaji pokoknya. 

Dalam setiap 16 hari terbang pramugari mendapat gaji pramugari pokok sebesar Rp juta, lalu ditambah uang terbang Rp 3,84 juta serta uang makan Rp 720 ribu, hasil gaji dalam 16 hari kerja pramugari Batik Air adalah Rp7,56 juta. 

Gaji pramugari tersebut bertambah sesuai dengan berapa hari ia terbang, jika sebulan penuh ia terbang maka gaji juga akan bertambah.

3. Gaji pramugari Garuda Indonesia

Pelamar pramugari di Garuda Indonesia yang baru saja lolos dan diterima sebagai bagian dari awak kabin Garuda Indonesia akan melakukan pelatihan pramugari. Dalam pelatihannya mereka diberikan gaji pramugari sebesar Rp 15 juta perbulan. Namun, hal itu masih di luar dengan uang tambahan dari Garuda Indonesia.

Staf pramugari Garuda Indonesia biasanya mendapat tiket gratis pulang dan pergi dalam penerbangan, termasuk juga untuk tiket keluarga inti. Bahkan para pramugari akan diberikan akomodasi selama tinggal di tempat tujuan berupa hotel pada saat pesawat Garuda Indonesia berhenti.

Jika sudah memiliki pengalaman menjadi pramugari di Garuda Indonesia dengan jam terbang yang dimilikinya, tentunya akan bertambah juga gajinya dari awal mula saat ikut pelatihan pramugari. 

Gaji pramugari senior di Garuda Indonesia bisa mencapai Rp 30 juta per bulan. Untuk mencapai gaji sebesar ini pasti diperlukan kerja keras dan pengalaman yang banyak dalam menjadi pramugari.

4. Gaji pramugari Air Asia

Gaji pramugari Air Asia tidak sama seperti gaji pramugari pada maskapai lainnya. Standar gaji sudah ditetapkan pada setiap maskapai, berbeda maskapai artinya berbeda juga penghasilannya setiap bulan. 

Air Asia juga memiliki standar gaji untuk para pramugarinya. Di balik gaji yang ditawarkan, Air Asia juga memiliki standar calon pramugari serta tanggung jawab yang harus dipenuhi sesuai dengan gaji yang diberikan.

Air Asia memberikan gaji pokok pada pramugari sebesar Rp 3 juta per bulan. Tidak hanya gaji pokok saja, Air Asia juga memberikan uang tambahan untuk uang terbang sebesar Rp 50 ribu per jam. Gaji tersebut bisa dijumlahkan secara keseluruhan dengan uang tambahan yang didapatkan.

Untuk keseluruhan gajinya, gaji pramugari junior bisa mendapatkan sekitar Rp 8 juta sampai Rp 15 juta per bulan. Dengan demikian gaji senior pramugari tentunya akan lebih besar dari juniornya.

5. Gaji pramugari Citilink

Citilink merupakan anak dari Garuda Indonesia. Citilink memiliki standar gaji pramugari yang rata-rata tidak jauh berbeda dengan maskapai penerbangan lain. 

Selain itu, gaji pramugari senior dan junior tentunya memiliki perbedaan. Hal tersebut disebabkan oleh pengalaman dan jam terbang yang dimiliki junior dan senior juga berbeda.

Citilink memberikan gaji pokok kepada pramugarinya dengan besaran sekitar Rp 6 juta sampai Rp 10 juta per bulan. Untuk gaji pramugari junior biasanya mendapat Rp 6 juta per bulan, sedangkan gaji pramugari senior memperoleh sebesar Rp 10 juta per bulan.

Selain itu, pramugari Citilink juga mendapatkan uang tambahan melalui uang terbang. Pendapatan uang terbang ini diterima pramugari setelah mendarat bersama para penumpang. 

Uang terbang yang didapat dihitung setiap jamnya. Dengan demikian, semakin jauh jarak penerbangan maka semakin besar juga uang terbang yang didapatkan.

Uang makan juga akan didapatkan oleh pramugari Citilink. Uang makan ini bervariasi setiap pendaratan pesawat. Jumlah uang makan juga dihitung berdasarkan durasi penerbangan dan juga jarak penerbangan. Pendapatan uang makan ini biasanya tidak diketahui oleh orang awam yang bukan seorang pramugari.

Kemudian, selain gaji pramugari, pramugari juga mendapatkan uang kerajinan. Uang kerajinan merupakan bonus bagi pramugari yang rajin dan cakap dalam mengerjakan tugasnya. 

Uang ini juga diberikan untuk pramugari yang tidak pernah izin dalam bekerja. Pramugari Citilink yang mendapatkan bonus uang kerajinan ini tentunya memiliki reputasi yang baik untuk menjaga kualitas pekerjaannya.

Selanjutnya, uang RON juga akan didapatkan pramugari Citilink. Uang RON memiliki kepanjangan Remain Over Night. Uang ini diberikan kepada pramugari yang menginap di hotel dalam penerbangannya bersama awak kabin lain. 

Hal ini adalah hal yang lumrah bagi para awak kabin, karena setiap penerbangan tidak mungkin dilakukan pulang pergi namun harus menginap.

Jika diakumulasikan, gaji pramugari Citilink bisa mencapai Rp 30 juta setiap bulannya. Gaji pramugari ini telah diakumulasikan mulai dari gaji pokok, uang terbang, uang makan, uang kerajinan, dan juga uang RON. Gaji pramugari sebesar ini tentunya sangat menakjubkan dan memiliki tanggung jawab yang besar juga.

https://money.kompas.com/read/2021/12/10/204249626/berapa-gaji-pramugari-maskapai-di-indonesia-terbaru

Terkini Lainnya

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Cara Bayar Pajak Daerah secara Online lewat Tokopedia

Spend Smart
Apa Itu 'Cut-Off Time' pada Investasi Reksadana?

Apa Itu "Cut-Off Time" pada Investasi Reksadana?

Earn Smart
Mengenal Apa Itu 'Skimming' dan Cara Menghindarinya

Mengenal Apa Itu "Skimming" dan Cara Menghindarinya

Earn Smart
BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

BRI Beri Apresiasi untuk Restoran Merchant Layanan Digital

Whats New
Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Kemenhub Tingkatkan Kualitas dan Kompetensi SDM Angkutan Penyeberangan

Whats New
CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

CGAS Raup Pendapatan Rp 130,41 Miliar pada Kuartal I 2024, Didorong Permintaan Ritel dan UMKM

Whats New
Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Simak Cara Menyiapkan Dana Pendidikan Anak

Earn Smart
HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

HET Beras Bulog Naik, YLKI Khawatir Daya Beli Masyarakat Tergerus

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Lampaui Malaysia hingga Amerika Serikat

Whats New
KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

KKP Terima 99.648 Ekor Benih Bening Lobster yang Disita TNI AL

Rilis
Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Di Hadapan Menko Airlangga, Wakil Kanselir Jerman Puji Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Whats New
Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Soal Rencana Kenaikan Tarif KRL, Anggota DPR: Jangan Sampai Membuat Penumpang Beralih...

Whats New
Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke