Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gandeng Indonesia Care, PDGI Siapkan Huntara untuk Pengungsi Semeru

"PDGI ingin kembalikan senyum ceria warga terdampak erupsi Semeru sebelum Ramadhan tiba,” ujar Ketua Umum Pengurus Besar (PB) PDGI Sri Hananto Seno dalam rilis yang diterima Kompas.com, Sabtu (19/2/2022).

Untuk diektahui, saat ini masih ada ribuan korban erupsi Semeru yang masih menempati tenda-tenda pengungsian.

Mereka yang masih tinggal di pengungsian sebagaian besar adalah yang kehilangan tempat tinggal dan harta benda pada erupsi yang terjadi lebih kurang dua bulan lalu itu.

“Kami merasa perlu ikut berpartisipasi dalam program recovery Semeru karena banyak di antara para korban tak tahu lagi harus ke mana dan bagaimana menjalani hidup ke depan pasca kehilangan segala-galanya," tambahnya.

Sebagai informasi, PDGI memilih menggandeng Indonesia Care karena lembaga tersebut resmi ditetapkan sebagai salah satu yang mendapat kepercayaan pemerintah Kabupaten Lumajang.

"Kami (juga telah) mengenal individu-individu di dalamnya. Insya Allah amanah,” imbuhnya.

Ia berharap, program sosial seperti ini juga dapat diteruskan oleh pengurus PDGI terpilih selanjutnya.

Ia juga menambahkan bahwa dalam merealisasikan program PDGI Peduli untuk pengungsi Semeru, pihaknya turut menggandeng sejumlah mitra perusahaan.

Sebagai informasi, Indonesia Care akan membangun 15 unit Huntara. Tiap unit Huntara memiliki luas 4,8 meter x 6 meter. Hunian terbuat dari galvalum atau baja ringan sesuai spesifikasi yang ditentukan oleh Bupati Lumajang.

Pada tahap awal pembangunan, PDGI berkomitmen membantu pendanaan untuk 5 unit Huntara atau bisa lebih seiring waktu berjalan.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Direktur Eksekutif Indonesia Care Lukman Azis, menyampaikan apresiasinya.

"Insya Allah kami akan segera realisasikan pembangunan Huntara dari PDGI di kawasan relokasi resmi yang ditunjuk Pemerintah Kabupaten Lumajang, yaitu di Desa Sumber Mujur," ujar Lukman.

Lukman optimistis, Huntara dapat selesai dibangun sebelum Ramadhan.

"Kami (akan) melibatkan puluhan personel relawan konstruksi untuk mempercepat pembangunan," jelasnya.

https://money.kompas.com/read/2022/02/19/101100626/gandeng-indonesia-care-pdgi-siapkan-huntara-untuk-pengungsi-semeru

Terkini Lainnya

Pulihkan Bisnis, Investree Bakal Ganti Manajemen hingga Tagih Utang Peminjam

Pulihkan Bisnis, Investree Bakal Ganti Manajemen hingga Tagih Utang Peminjam

Whats New
Punya KPR BCA? Ini Cara Cek Angsurannya Lewat myBCA

Punya KPR BCA? Ini Cara Cek Angsurannya Lewat myBCA

Work Smart
APRIL Group Terjun ke Bisnis Kemasan Berkelanjutan, Salah Satu Investasi Terbesar di Sumatra dalam Satu Dekade

APRIL Group Terjun ke Bisnis Kemasan Berkelanjutan, Salah Satu Investasi Terbesar di Sumatra dalam Satu Dekade

BrandzView
Siap-siap, BSI Bakal Tebar Dividen Rp 855,56 Miliar

Siap-siap, BSI Bakal Tebar Dividen Rp 855,56 Miliar

Whats New
Kalbe Farma Umumkan Dividen dan Rencana 'Buyback' Saham

Kalbe Farma Umumkan Dividen dan Rencana "Buyback" Saham

Whats New
Pos Indonesia Ubah Aset Gedung Jadi Creative Hub E-sport

Pos Indonesia Ubah Aset Gedung Jadi Creative Hub E-sport

Whats New
IHSG Lanjutkan Kenaikan Tembus Level 7300, Rupiah Tersendat

IHSG Lanjutkan Kenaikan Tembus Level 7300, Rupiah Tersendat

Whats New
Pengusaha Korea Jajaki Kerja Sama Kota Cerdas di Indonesia

Pengusaha Korea Jajaki Kerja Sama Kota Cerdas di Indonesia

Whats New
Menko Airlangga Siapkan Pengadaan Susu untuk Program Makan Siang Gratis Prabowo

Menko Airlangga Siapkan Pengadaan Susu untuk Program Makan Siang Gratis Prabowo

Whats New
Enzy Storia Keluhkan Bea Masuk Tas, Stafsus Sri Mulyani: Kami Mohon Maaf

Enzy Storia Keluhkan Bea Masuk Tas, Stafsus Sri Mulyani: Kami Mohon Maaf

Whats New
Waskita Karya Optimistis Tingkatkan Pertumbuhan Jangka Panjang

Waskita Karya Optimistis Tingkatkan Pertumbuhan Jangka Panjang

Whats New
Apresiasi Karyawan Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan di Lingkungan Kerja

Apresiasi Karyawan Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan di Lingkungan Kerja

Whats New
Potensi Devisa Haji dan Umrah Capai Rp 200 Triliun, Menag Konsultasi dengan Sri Mulyani

Potensi Devisa Haji dan Umrah Capai Rp 200 Triliun, Menag Konsultasi dengan Sri Mulyani

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 68 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kartu Prakerja Gelombang 68 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Whats New
MARK Tambah Jajaran Direksi dan Umumkan Pembagian Dividen

MARK Tambah Jajaran Direksi dan Umumkan Pembagian Dividen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke