Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Tahun Beroperasi, Penyaluran Pembiayaan Bank Wakaf Mikro Capai Rp 87,2 Miliar

Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso mengatakan, saat ini terdapat 62 BWM yang telah menyalurkan pembiayaan ke sekitar 55.000 nasabah, dengan nilai pembiayaan mencapai Rp 87,2 Miliar.

"Sejak diluncurkan 5 tahun lalu, sebanyak 62 BWM telah berdiri dan tersebar di 20 provinsi di seluruh Indonesia yang kehadiran dan manfaatnya telah dirasakan oleh 55.000 nasabah," ujar dia, dalam Peresmian Bank Wakaf Mikro Pondok Karya Pembangunan DKI Jakarta, Kamis (24/3/2022).

Menurutnya, keberadaan BWM menjadi sangat penting untuk menyediakan akses keuangan dan memberikan pendampingan kepada para pelaku UMKM, khususnya yang berada di lingkungan sekitar pondok pesantren.

Lebih lanjut Ia bilang, OJK berkomitmen untuk memperluas akses keuangan dan mendorong penguatan kapasitas dan kapabilitas UMKM yang dilakukan secara end to end dalam satu ekosistem terintegrasi berbasis digital.

"Digitalisasi UMKM ini menjadi penting karena tuntutan kebutuhan baik dari sisi produsen maupun konsumen, baik di masa pandemi maupun di masa endemi," ujarnya.


Oleh karenanya, BWM didorong untuk mengadopsi teknologi digital, guna menjadi pembinaan bagi under-served community sehingga kelompok masyarakat itu memiliki literasi keuangan digital yang memadai.

Untuk menciptakan suatu ekosistem yang terintegrasi, OJK telah menyediakan platform social e-commerce bagi para pelaku UMKM, yakni UMKMMU.

Melalui platform itu, OJK memfasilitasi pendampingan pelaku UMKM secara terintegrasi, di mana produk-produk BWM dapat diperjualbelikan kepada konsumen di seluruh Indonesia melalui platform tersebut.

"Keseluruhan upaya ini adalah sebagai wujud dukungan nyata kami kepada UMKM agar dapat on-boarding pada ekosistem digital e-commerce dan produk-produknya lebih kompetitif," ucap Wimboh.

https://money.kompas.com/read/2022/03/24/132100626/5-tahun-beroperasi-penyaluran-pembiayaan-bank-wakaf-mikro-capai-rp-87-2-miliar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke