Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Melenggang di Zona Hijau, IHSG Dekati Posisi 7.000

Melansir data RTI, IHSG dibuka menguat pada level 6.925,47, dan bergerak fluktuatif cenderung menguat. IHSG sempat mencapai posisi tertinggi di level 6.971,05.

Adapun hingga pukul 12.00 WIB, IHSG tercatat menguat 66,76 poin atau setara 0,97 persen ke level 6.964,97.

Tercatat 322 saham parkir di zona hijau, 191 melemah, dan 167 saham lainya stagnan. Jumlah transaksi siang ini mencapai Rp 8,8 triliun dengan volume 18,3 miliar saham.

Adapun top gainers ditempati oleh Global Mediacom (BMTR) yang menguat 12,77 persen ke level Rp 318 per saham. Kemudian, Bekasi Fajar Insutrial Estate (BEST) melonjak 11,2 persen ke posisi Rp 139 per saham. Bank Neo Commerce (BBYB) juga menguat 8,9 persen menjadi Rp 1.345 per saham.

Di sisi lain, top losers siang ini ditempati oleh Bekasi Asril Pemula (BAPA), yang merosot 6,29 persen ke Rp 134, kemudian Chemstar Indonesia (CHEM) terkoreksi 4,8 persen ke level Rp 119 per saham. Dilanjutkan oleh Mark Dynamincs Indonesia (MARK) di level Rp 960 per saham atau melemah 4,48 persen.

Sementara itu, bursa Asia lain terpantau bergerak variatif atau mixed, di mana indeks Nikkei, Shanghai Komposit, dan Straits Times masing-masing menguat 0,21 persen, 0,57 persen, dan 0,3 persen.

Adapun indeks Hang Seng Hong Kong terkoreksi masing-masing sebesar 75,01 poin atau 0,34 persen ke posisi 20.591,75.

Penguatan IHSG mengekor Indeks utama bursa Amerika Serikat atau Wall Street yang sebelumnya juga ditutup menguat pada sesi perdagangan Rabu (27/7/2022).

Tercatat indeks Dow Jones Industrial Average naik 436,05 poin atau 1,37 persen ke 32.197,59, S&P 500 naik 103,56 poin atau 2,62 persen ke 4.023,61, dan Nasdaq Composite melesat 469,85 poin atau 4,06 persen ke 12.032,42.

Disclaimer: Artikel ini bukan untuk mengajak membeli atau menjual saham. Segala rekomendasi dan analisa saham berasal dari analis dari sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi ada di tangan Investor. Pelajari dengan teliti sebelum membeli/menjual saham.

https://money.kompas.com/read/2022/07/28/130223826/melenggang-di-zona-hijau-ihsg-dekati-posisi-7000

Terkini Lainnya

BI Rate Naik, Perbankan Antisipasi Lonjakan Suku Bunga Kredit

BI Rate Naik, Perbankan Antisipasi Lonjakan Suku Bunga Kredit

Whats New
Menhub Tawarkan 6 Proyek TOD di Sekitar Stasiun MRT ke Investor Jepang

Menhub Tawarkan 6 Proyek TOD di Sekitar Stasiun MRT ke Investor Jepang

Whats New
Terbebani Utang Kereta Cepat, KAI Minta Keringanan ke Pemerintah

Terbebani Utang Kereta Cepat, KAI Minta Keringanan ke Pemerintah

Whats New
ByteDance Ogah Jual TikTok ke AS, Pilih Tutup Aplikasi

ByteDance Ogah Jual TikTok ke AS, Pilih Tutup Aplikasi

Whats New
KKP Tangkap Kapal Malaysia yang Curi Ikan di Selat Malaka

KKP Tangkap Kapal Malaysia yang Curi Ikan di Selat Malaka

Whats New
Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Soal Denda Sepatu Rp 24,7 Juta, Dirjen Bea Cukai: Sudah Sesuai Ketentuan...

Whats New
Permintaan 'Seafood' Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Permintaan "Seafood" Global Tinggi jadi Peluang Aruna Perkuat Bisnis

Whats New
BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

BFI Finance Cetak Laba Bersih Rp 361,4 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Blue Bird Luncurkan Layanan Taksi untuk Difabel dan Lansia, Ada Fitur Kursi Khusus

Whats New
Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Melihat Peluang Industri Digital Dibalik Kolaborasi TikTok Shop dan Tokopedia

Whats New
Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Walau Kas Negara Masih Surplus, Pemerintah Sudah Tarik Utang Baru Rp 104,7 Triliun Buat Pembiayaan

Whats New
Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Persaingan Usaha Pelik, Pakar Hukum Sebut Program Penyuluh Kemitraan Solusi yang Tepat

Whats New
Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Bulog: Imbas Rupiah Melemah, Biaya Impor Beras dan Jagung Naik

Whats New
Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 18 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Bahan Pokok Jumat 26 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 26 April 2024, Harga Ikan Tongkol Naik

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke