Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mandala Finance Cetak Laba Bersih Rp 658,51 Miliar pada 2022

Presiden Direktur Mandala Finance Harryjanto Lasmana mengatakan, angka tersebut tumbuh 35,7 persen secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 485,25 miliar pada tahun sebelumnya.

Ia membeberkan, sebagai perusahaan pembiayaan, pendapatan bunga atau pendapatan usaha menjadi penopang pertumbuhan laba Mandala Finance.

"Kami masih fokus di roda dua, baik new maupun refinancing. Penopangnya (laba bersih) adalah pendapatan usaha dan pendapatan bunga," kata dia dalam Paparan Kinerja Perusahaan Tahun 2022, Rabu (19/4/2023).

Perusahaan juga mencatat, pendapatan pada tahun 2022 sebesar Rp 2,21 triliun. Angka tersebut tumbuh 24,54 persen secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Perolehan pendapatan tersebut berasal dari pembiayaan baru yang tercatat sebesar Rp 5,19 triliun atau tumbuh 3,13 persen secara tahunan.

“Pencapaian ini menunjukkan keberhasilan Mandala dalam memenuhi kebutuhan masyarakat akan pembiayaan, serta mampu mempertahankan pertumbuhan perusahaan yang sehat,” imbuh dia.

Sementara total aset perusahaan tercatat sebesar Rp 6,56 triliun pada tahun 2022.

Angka tersebut tumbuh 22,88 persen secara tahunan dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 5,34 triliun.

Di sisi lain, perusahaan mencatat kredit macet atau non performing financing (NPF) beada di angka 2,18 persen.

https://money.kompas.com/read/2023/04/19/214400826/mandala-finance-cetak-laba-bersih-rp-658-51-miliar-pada-2022

Terkini Lainnya

Permudah BPR Ajukan Perizinan Kelembagaan, OJK Luncurkan Aplikasi SPRINT

Permudah BPR Ajukan Perizinan Kelembagaan, OJK Luncurkan Aplikasi SPRINT

Whats New
Sepanjang 2023, Aplikasi Investasi Pluang Catat Kenaikan Nilai Transaksi 22 Kali Lipat

Sepanjang 2023, Aplikasi Investasi Pluang Catat Kenaikan Nilai Transaksi 22 Kali Lipat

Whats New
KPPI Mulai Penyelidikan soal Impor Ubin Keramik

KPPI Mulai Penyelidikan soal Impor Ubin Keramik

Whats New
Karier.mu dan Women’s World Banking Luncurkan Modul Kapabilitas Keuangan dan Digital, Bisa Diakses Gratis

Karier.mu dan Women’s World Banking Luncurkan Modul Kapabilitas Keuangan dan Digital, Bisa Diakses Gratis

Whats New
Bersama Mentan Amran, Presiden Jokowi Lakukan Peninjauan Program Pompanisasi di Kotawaringin Timur

Bersama Mentan Amran, Presiden Jokowi Lakukan Peninjauan Program Pompanisasi di Kotawaringin Timur

Whats New
IHSG Menguat di Akhir Sesi, Rupiah Koreksi

IHSG Menguat di Akhir Sesi, Rupiah Koreksi

Whats New
Membandingkan Anggaran Makan Siang Gratis Rp 71 Triliun dengan Pembangunan IKN

Membandingkan Anggaran Makan Siang Gratis Rp 71 Triliun dengan Pembangunan IKN

Whats New
Badan Bank Tanah Targetkan Peningkatan Aset Lahan 23.000 Hektar Tahun Ini

Badan Bank Tanah Targetkan Peningkatan Aset Lahan 23.000 Hektar Tahun Ini

Whats New
Surge dan Arsari Group Sepakati Kerja Sama Penyediaan Akses Internet Masyarakat

Surge dan Arsari Group Sepakati Kerja Sama Penyediaan Akses Internet Masyarakat

Whats New
2 Solusi Lupa PIN ATM BNI, Bisa dari HP Antiribet

2 Solusi Lupa PIN ATM BNI, Bisa dari HP Antiribet

Spend Smart
Mandiri Energi, Dusun di Cilacap Ini Andalkan Listrik dari Tenaga Surya

Mandiri Energi, Dusun di Cilacap Ini Andalkan Listrik dari Tenaga Surya

Whats New
Kuartal I-2024, Emiten Infrastruktur Telko SUPR Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 3,8 Persen

Kuartal I-2024, Emiten Infrastruktur Telko SUPR Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 3,8 Persen

Whats New
Menko Airlangga Yakini Kinerja Kemenko Perekonomian pada 2025 Mampu Maksimalkan Transformasi Ekonomi Menyeluruh

Menko Airlangga Yakini Kinerja Kemenko Perekonomian pada 2025 Mampu Maksimalkan Transformasi Ekonomi Menyeluruh

Whats New
Bank Tanah Siapkan 150 Hektar di IKN untuk Polri

Bank Tanah Siapkan 150 Hektar di IKN untuk Polri

Whats New
Bank Tanah Sediakan 1.750 Hektar untuk Relokasi Kampung Nelayan Terdampak IKN

Bank Tanah Sediakan 1.750 Hektar untuk Relokasi Kampung Nelayan Terdampak IKN

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke