Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Bayar Tiket Kereta Cepat Whoosh via BCA

JAKARTA, KOMPAS.com - Cara beli tiket kereta cepat Jakarta Bandung atau kereta cepat Whoosh dapat dilakukan secara online melalui situs web dan aplikasi resmi.

Selain itu, pemesanan tiket kereta cepat Whoosh juga bisa secara langsung melalui ticket vending machine dan loket stasiun. 

Pilihan metode pembayarannya pun beragam. Bagi nasabah BCA, pembayaran tiket kereta cepat Whoosh yang sudah dipesan bisa dilakukan melalui aplikasi BCA mobile, myBCA, KlikBCA, Sakuku, dan ATM BCA terdekat. 

Seperti diketahui, kereta cepat Whoosh merupakan moda transportasi yang menghubungkan Jakarta dan Bandung dengan waktu tempuh hanya 45 menit.

Stasiun yang dilalui oleh kereta cepat Whoosh adalah Halim, Karawang, Padalarang, dan Tegalluar. Kereta Cepat ini beroperasi mulai pukul 06.15 WIB sampai dengan 21.16 WIB.

Adapun promo harga tiket kereta cepat Whoosh saat ini adalah Rp 200.000 untuk Senin-Kamis dan untuk Jumat-Minggu seharga Rp 250.000. 

Tarif tiket promo ini hanya berlaku untuk kelas Premium Economy dan sudah termasuk perjalanan kereta api pengumpan (KA) Feeder dari Stasiun Padalarang menuju Stasiun Bandung dan sebaliknya.

Sementara, untuk harga tiket kereta cepat Whoosh business class dan first class dibandrol dengan harga normal.

Lalu, bagaimana cara bayar tiket kereta cepat Whoosh via BCA? 

Dilansir dari laman resmi BCA, pembayaran tiket kereta cepat Whoosh via BCA bisa dilakukan melalui virtual account BCA maupun QRIS.

Untuk pembayaran via virtual account BCA, bisa di aplikasi BCA mobile, myBCA, KlikBCA, Sakuku, dan ATM BCA terdekat.

Sedangkan untuk pembayaran via QRIS, hanya bisa dilakukan di aplikasi BCA mobile, myBCA, dan Sakuku. 

Cara bayar tiket kereta cepat Whoosh online

Berikut langkah-langkah terkait cara membeli tiket kereta cepat Whoosh secara online di situs web resminya:

Cara bayar tiket kereta cepat Whoosh di vending machine

Adapun cara beli tiket kereta Whoosh melalui vending machine yang terdapat di stasiun adalah sebagai berikut:

  • Datangi mesin pembelian tiket
  • Pilih rute, tanggal, dan jam keberangkatan
  • Isi data diri penumpang dan pilih tempat duduk yang diinginkan
  • Lakukan pembayaran scan QRIS menggunakan aplikasi myBCA, BCA mobile atau Sakuku
  • Tiket akan keluar dari mesin

Demikian informasi seputar cara beli tiket Kereta Cepat Whoosh secara online dan bayar menggunakan virtual account dan QRIS BCA. 

https://money.kompas.com/read/2023/12/24/221207626/cara-bayar-tiket-kereta-cepat-whoosh-via-bca

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke