Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pernyataan Aulia Seperti "Power Ranger"

Kompas.com - 17/07/2008, 12:58 WIB

 

JAKARTA, RABU - Masih ingat lima jagoan dari Amerika yang sering muncul di televisi pada tahun 90-an? Lima orang remaja yang menjelma menjadi pahlawan bertopeng dengan lima warna berbeda hanya dengan mengucapkan kata "Berubah!"

Ada kejadian yang mirip dengan film tersebut pada Rabu (16/7) sore, di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta. Aulia Tantowi Pohan yang menjadi saksi sidang kasus penyalahgunaan dana Yayasan Pengembangan Perbankan Indonesia dengan lantang berkata "berubah" ketika Ketua Majelis Hakim Gusrizal mendebatnya.

Eits, tapi tunggu dulu. Aulia tidak berubah jadi pahlawan bertopeng seperti power ranger lho. Dia hanya ingin mengubah pernyataannya ketika tersangka kasus tersebut, Burhanuddin Abdullah, protes dengan kutipan yang diungkapkan ayahanda Annisa Pohan itu. Pada saat bersaksi, Aulia sempat menirukan percakapan antara Burhanuddin, Oey, dan Bun Bunan Hutapea.

"Ya sudah, sisihkan 100 saja," ujar Aulia menirukan BA. Atas pernyataan ini, Burhanuddin mengajukan keberatan karena dia merasa tidak pernah mengatakan kalimat itu.

"Lalu bagaimana sikap saudara saksi atas keberatan saudara terdakwa?" kata Gusrizal kepada Aulia.

"Ya mau bagaimana lagi, kalau dia tidak mengakuinya. Lalu bagaimana? Dia kan sudah menyatakan tidak mengatakan itu," cerocos Aulia.

"Loh, enggak. Anda mau mengubahnya atau tidak?" potong hakim geram.

 "Oh, saya berubah!" jawab Aulia dengan nada tinggi.(BOB)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com