Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PDB AS Angkat Wall Street

Kompas.com - 29/08/2008, 07:28 WIB

NEW YORK, KAMIS - Pasar saham Wall Street Amerika Serikat, Kamis (28/8) waktu setempat. Pertumbuhan ekonomi AS kuartal kedua yang lebih tinggi dibanding perkiraan serta turunnya jumlah pengganguran, meyakinkan investor ekonomi AS sedang membaik. Pasar saham juga didukung penurunan tajam harga minyak mentah.
    
Indeks Dow Jones Industrial Average bertambah 212,67 poin atau 1,85 persen pada 11.715,18. Kemudian indeks komposit Nasdaq menguat 29,18 poin (1,22 persen) menjadi 2.411,64. Serta indeks Standard & Poor’s 500 meningkat 19,02 poin (1,48 persen) ke posisi 1.300,68.

Departemen Perdagangan AS melaporkan Produk Domestik Bruto (PDB) April-Juni 2008 meningkat 3,3 persen. Melemahnya dollar AS membantu peningkatan ekspor sehingga mendorong pertumbuhan jauh diatas target Pemerintah AS sebesar 1,9 persen dan perkiraan para ekonomi 2,7 persen.

Sementara laporan Departemen Tenaga Kerja AS juga menyebutkan jumlah orang yang mencari kerja kembali turun untuk ketigakalinya dalam tiga pekan terakhir ini.

Turunnya harga minyak mentah di New York Mercantile Exchange, yakni jenislight sweet ke posisi 115,59 dollar AS per barrel, juga membuat para investor merasa lega.

Sementara itu saham-saham di kawasan Eropa juga terangkat oleh lebih baiknya dari perkiraan sejumlah pertumbuhan AS. Di London, indeks FTSE 100 naik 1,32 persen menjadi 5.601,20 poin. Kemudian indeks CAC 40 Paris, bertambah 2,02 persen pada 4.461,49 poin serta indeks DAX Frankfurt, menguat 1,57 persen ke posisi menjadi 6.420,54 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com