Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lippo Bangun RS Pendidikan

Kompas.com - 02/08/2010, 08:15 WIB

TANGERANG, KOMPAS.com  – Siloam Hospitals Lippo Village (SHLV) Extension yang merupakan sarana rumah sakit umum dan pendidikan bertaraf internasional secara resmi dimulai pembangunannya.

Peresmian ini ditandai dengan acara ground breaking pada Sabtu (31/7/2010) lalu yang dihadiri Menteri Kesehatan Endang Sedyaningsih, wagub Banten Masduki, pendiri Lippo Group DR. Mochtar Riady dan  DR. James T. Riady,  CEO Siloam Hospitals Group dr. Gershu Paul serta CEO SHLV, dr. Andry.

“Sebagai bagian dari visi Siloam Hospitals untuk menjadi pilihan terpercaya untuk pelayanan kesehatan, pendidikan kesehatan, dan penelitian, maka misi Siloam Hospitals untuk memberikan kemudahan akses pelayanan kesehatan yang berkualitas dapat direalisasikan,” ungkap Andry dalam siaran pers yang diterima Kompas.com.

Seperti yang sudah berjalan, rumah sakit pendidikan ini berkolaborasi dengan Fakultas Kedokteran dan School of Nursing (SoN) Universitas Pelita Harapan (UPH), dan Mochtar Riady Institute of Nanotechnology (MRIN).  

Selain fungsi utama rumah sakit sebagai penyedia layanan kesehatan bagi masyarakat, Siloam Hospitals Lippo Village juga berfungsi sebagai rumah sakit pendidikan.

Hal ini menunjukkan Siloam Hospitals menyadari dan mendukung pentingnya ketersediaan tenaga-tenaga medis berkualitas dan handal untuk bisa melayani kebutuhan kesehatan masyarakat yang semakin meningkat. SHLV yang sudah memiliki akreditasi internasional dari JCI juga harus memenuhi berbagai persyaratan dan standar untuk bisa menjalankan fungsi sebagai rumah sakit pendidikan.

SHLV merupakan rumah sakit pertama di Indonesia yang menerima akreditasi dari Joint Commission International (JCI) yang berbasis di AS. Akreditasi JCI merupakan pengakuan standar dan kualitas taraf internasional yang diakui di seluruh dunia.

Terletak di kawasan  di kota mandiri Lippo Village  Tangerang, Banten, SHLV saat ini telah memiliki 250 buah tempat tidur, didukung oleh 202 dokter dan 370 perawat handal, serta dilengkapi dengan alat-alat kesehatan berteknologi mutakhir seperti DSCT, CathLab, MRI 3 Tesla dan teknologi lainnya.

Perluasan dengan total luas pembangunan 4.625 m2 yang diharapkan beroperasi pada kuartal kedua tahun 2011 akan berlokasi di area yang sama dan dilengkapi dengan 300 buah tempat tidur serta 10 ruangan konsultasi rawat jalan pada tahap awal.  (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Meski Ada Momen Ramadan dan Pemilu, Konsumsi Rumah Tangga Dinilai Tidak Tumbuh Maksimal

Meski Ada Momen Ramadan dan Pemilu, Konsumsi Rumah Tangga Dinilai Tidak Tumbuh Maksimal

Whats New
Era Suku Bunga Tinggi, Bank Mega Syariah Terapkan Jurus Angsuran Tetap untuk Pembiayaan Rumah

Era Suku Bunga Tinggi, Bank Mega Syariah Terapkan Jurus Angsuran Tetap untuk Pembiayaan Rumah

Whats New
Gojek Luncurkan Paket Langganan Gojek Plus, Ada Diskon di Setiap Transaksi

Gojek Luncurkan Paket Langganan Gojek Plus, Ada Diskon di Setiap Transaksi

Whats New
Laba Bersih MPXL Melonjak 123,6 Persen, Ditopang Jasa Angkut Material ke IKN

Laba Bersih MPXL Melonjak 123,6 Persen, Ditopang Jasa Angkut Material ke IKN

Whats New
Emiten Migas SUNI Cetak Laba Bersih Rp 33,4 Miliar per Kuartal I-2024

Emiten Migas SUNI Cetak Laba Bersih Rp 33,4 Miliar per Kuartal I-2024

Whats New
CEO Perusahaan Migas Kumpul di IPA Convex 2024 Bahas Solusi Kebijakan Industri Migas

CEO Perusahaan Migas Kumpul di IPA Convex 2024 Bahas Solusi Kebijakan Industri Migas

Whats New
Ramai soal 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Ditahan, Bea Cukai Beri Penjelasan

Ramai soal 9 Mobil Mewah Pengusaha Malaysia Ditahan, Bea Cukai Beri Penjelasan

Whats New
BEI Ubah Aturan 'Delisting', Ini Ketentuan Saham yang Berpotensi Keluar dari Bursa

BEI Ubah Aturan "Delisting", Ini Ketentuan Saham yang Berpotensi Keluar dari Bursa

Whats New
BEI Harmonisasikan Peraturan Delisting dan Relisting

BEI Harmonisasikan Peraturan Delisting dan Relisting

Whats New
Hadirkan Solusi Transaksi Internasional, Bank Mandiri Kenalkan Keandalan Livin’ by Mandiri di London

Hadirkan Solusi Transaksi Internasional, Bank Mandiri Kenalkan Keandalan Livin’ by Mandiri di London

Whats New
Biasakan 3 Hal Ini untuk Membangun Kekayaan

Biasakan 3 Hal Ini untuk Membangun Kekayaan

Earn Smart
Pertumbuhan Ekonomi RI 5,11 Persen Dinilai Belum Maksimal

Pertumbuhan Ekonomi RI 5,11 Persen Dinilai Belum Maksimal

Whats New
Laba Bersih JTPE Tumbuh 11 Persen pada Kuartal I 2024, Ditopang Pesanan E-KTP

Laba Bersih JTPE Tumbuh 11 Persen pada Kuartal I 2024, Ditopang Pesanan E-KTP

Whats New
Pabrik Sepatu Bata Tutup, Menperin Sebut Upaya Efisiensi Bisnis

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Menperin Sebut Upaya Efisiensi Bisnis

Whats New
Jadwal LRT Jabodebek Terbaru Berlaku Mei 2024

Jadwal LRT Jabodebek Terbaru Berlaku Mei 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com