Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melemah, Rupiah Dekati Level 9.100

Kompas.com - 21/01/2011, 10:10 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kembali melemahnya pasar saham dalam negeri memberi dampak negatif pada pergerakan kurs rupiah terhadap dollar AS di pasar spot antarbank Jakarta pada Jumat (21/1/2011)pagi, melemah 15 poin ke posisi Rp 9.092.

"Pergerakan rupiah dengan pasar saham erat kaitannya, sehingga melemahnya indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) membawa imbas pelemahan pada kurs mata uang dalam negeri," kata pengamat valas David Sumual di Jakarta, Jumat.

Ia menambahkan, laporan ekonomi AS yang membaik membuat pelaku pasar menempatkan dananya ke dalam dolar AS. "Dollar AS berhasil rebound lebih tinggi terhadap mata uang lainnya dipicu data klaim awal pengangguran yang jauh lebih baik dibanding perkiraan, mendorong optimisme terhadap pemulihan pasar tenaga kerja mengingat data minggu lalu mengecewakan," katanya.      Namun, lanjut dia, AS juga terimbas sentimen negatif, seperti spekulasi bahwa data pasar perumahan AS masih akan menunjukkan pelemahan. "Nah, hal itu yang membuat negara AS tidak sepenuhnya dapat kembali tumbuh dengan cepat. Pelemahan Rupiah hanya bersifat sementara, salah satunya dikarenakan sentimen negatif data perumahan di AS yang buruk," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com