Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inflasi September 0,27 Persen

Kompas.com - 03/10/2011, 16:17 WIB
Andi Suruji

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Seiring berlalunya bulan puasa dan lebaran sebagai salah satu momentum pemicu kenaikan harga kebutuhan masyarakat, inflasi pada bulan September 2011 hanya 0,27 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) 128,89. Dari 66 kota yang masuk dalam perhitungan IHK oleh Badan Pusat Statistik, 45 kota di antaranya mengalami inflasi, sedangkan 21 kota mengalami deflasi.

 

Menurut perhitungan BPS yang diumumkan Senin (3/10/2011) di Jakarta, laju inflasi tahun kalender (Januari-September) 2011 sebesar 2,97 persen, dan laju inflasi year on year (September 2011 terhadap September 2010) sebesar 4,61 persen.

 

Inflasi tertinggi pada September lalu terjadi di Singkawang 1,53 persen dengan IHK 135,00 dan terendah terjadi di Bogor 0,01 persen dengan IHK 128,92. Sedangkan deflasi tertinggi terjadi di Palu 2,33 persen dengan IHK 132,18 dan terendah terjadi di Sumenep 0,02 persen dengan IHK 125,05.

 

Inflasi terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh naiknya indeks pada kelompok makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau 0,48 persen; kelompok perumahan, air, listrik, gas dan bahan bakar 0,26 persen; kelompok sandang 0,97 persen; kelompok kesehatan 0,22 persen; kelompok pendidikan, rekreasi dan olahraga 0,54 persen dan kelompok transpor, komunikasi dan jasa keuangan 0,18 persen. Sedangkan kelompok bahan makanan pada bulan ini mengalami deflasi 0,09 persen.

 

Komponen inti (tidak memasukkan komoditas pangan dan energi) pada September 2011 mengalami inflasi sebesar 0,39 persen, laju inflasi komponen inti tahun kalender (Januari-September) 2011 sebesar 3,85 persen dan laju inflasi komponen inti year on year (September 2011 terhadap September 2010) sebesar 4,93 persen.

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com