Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia Harga Xperia Tablet Z

Kompas.com - 25/02/2013, 15:43 WIB

KOMPAS.com - Sony memamerkan tablet Android terbarunya, Xperia Tablet Z, pada pesta gadget Mobile World Congress (MWC) di Barcelona, Spanyol, Senin (25/2/2013).

Sony tak hanya mengklaim Xperia Tablet Z sebagai tablet tertipis di dunia dengan ketebalan 6,9 mm, namun juga dapat bertahan di air kedalaman 1 meter selama 30 menit.

Tablet Xperia Z sebelumnya sudah diperkenalkan di acara Consumer Electronics Shows 2013 pada bulan Januari lalu. Saat itu, Sony belum membeberkan harganya. Nah, di ajang MWC 2013 ini, akhirnya Sony mengumumkannya.

Sony membanderol Xperia Tablet Z dengan harga 499 dollar AS (sekitar Rp 4.850.000) untuk kapasitas 16GB dan 599 dollar AS (sekitar Rp 5.820.000) untuk kapasitas 32GB, keduanya untuk model WiFi only. Sony belum berencana meluncurkan Xperia Tablet Z yang dibekali dengan fitur jaringan seluler.

Xperia Tablet Z memiliki ukuran layar 10,1 inci dengan resolusi layar full-HD sebesar 1.920 x 1.200 pixel. Layar ini dibekali mesin Mobile Bravia Engine 2, sebuah teknologi yang biasa disematkan pada televisi layar datar Sony seri Bravia.

Dapur pacu tablet berbobot 495 gram ini diperkuat dengan prosesor quad-core Qualcomm Snapdragon S4 Pro kecepatan 1,5GHz, dan RAM 2GB. Semua itu berjalan dengan sistem operasi Android 4.1 (Jelly Bean).

Memori internal 32GB bisa diperluas dengan kartu eksternal MicroSD. Xperia Tablet Z datang dengan dukungan teknologi nirkabel Near Field Communication (NFC) dan Long Term Evolution (LTE).

Tablet Sony ini dibekali kamera belakang 8,1MP yang mengadopsi sensor CMOS Exmor R untuk perangkat mobile. Sony mengandalkan fitur kamera pada tablet ini, yang diklaim dapat mengangkat warna objek di tempat gelap dan mampu menangkal backlight. Sayangnya, kamera ini tidak dibekali dengan lampu kilat LED.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Sulbar akan Jadi Penyuplai Produk Pangan untuk IKN, Kementan Beri Benih Gratis

    Sulbar akan Jadi Penyuplai Produk Pangan untuk IKN, Kementan Beri Benih Gratis

    Whats New
    Emiten Tambang Samindo Resources Catatkan Kenaikan Pendapatan 33,5 Persen Per Kuartal I-2024

    Emiten Tambang Samindo Resources Catatkan Kenaikan Pendapatan 33,5 Persen Per Kuartal I-2024

    Whats New
    OJK Sebut Klaim Asuransi Kesehatan Lebih Tinggi dari Premi yang Diterima Perusahaan

    OJK Sebut Klaim Asuransi Kesehatan Lebih Tinggi dari Premi yang Diterima Perusahaan

    Whats New
    SKK Migas dan Mubadala Energy Temukan 2 TFC Potensi Gas di Blok South Andaman

    SKK Migas dan Mubadala Energy Temukan 2 TFC Potensi Gas di Blok South Andaman

    Whats New
    Perkuat Bisnis di RI, Perusahaan Pemurni Air Korea Dapat Sertifikat Halal BPJPH

    Perkuat Bisnis di RI, Perusahaan Pemurni Air Korea Dapat Sertifikat Halal BPJPH

    Whats New
    Upaya Kemenparekraf Jaring Wisatawan Asing di Korea Selatan

    Upaya Kemenparekraf Jaring Wisatawan Asing di Korea Selatan

    Whats New
    Libur 'Long Weekend', 2 Lintasan Utama ASDP Layani 26.122 Orang dan 125.950 Unit Kendaraan

    Libur "Long Weekend", 2 Lintasan Utama ASDP Layani 26.122 Orang dan 125.950 Unit Kendaraan

    Whats New
    Soroti Kecelakan Bus Pariwisata di Subang, Menparekraf: Kita Butuh Manajemen Krisis yang Efektif

    Soroti Kecelakan Bus Pariwisata di Subang, Menparekraf: Kita Butuh Manajemen Krisis yang Efektif

    Whats New
    OJK: Sektor Jasa Keuangan Nasional Stabil

    OJK: Sektor Jasa Keuangan Nasional Stabil

    Whats New
    Sentimen Konsumen di AS Melemah Imbas Inflasi dan Tingkat Bunga Tinggi

    Sentimen Konsumen di AS Melemah Imbas Inflasi dan Tingkat Bunga Tinggi

    Whats New
    Pabrik Sepatu Bata Tutup, Pengusaha: Pabrik Ada di Daerah dengan UMK Tinggi..

    Pabrik Sepatu Bata Tutup, Pengusaha: Pabrik Ada di Daerah dengan UMK Tinggi..

    Whats New
    OJK Sebut Perbankan Masih Optimistis Cetak Pertumbuhan Kredit 'Double Digit'

    OJK Sebut Perbankan Masih Optimistis Cetak Pertumbuhan Kredit "Double Digit"

    Whats New
    9 Tips untuk Menjadi Kandidat yang Disukai dalam Wawancara Kerja

    9 Tips untuk Menjadi Kandidat yang Disukai dalam Wawancara Kerja

    Work Smart
    Blak-blakan Emiten Prajogo Pangestu BREN soal Harga Saham yang Terus Menanjak

    Blak-blakan Emiten Prajogo Pangestu BREN soal Harga Saham yang Terus Menanjak

    Whats New
    Banyak BPR Tutup, OJK: Tidak Mungkin Kami Selamatkan...

    Banyak BPR Tutup, OJK: Tidak Mungkin Kami Selamatkan...

    Whats New
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com