Pengumuman ini dikeluarkan menyusul terjadinya delay maskapai Lion Air yang terjadi sejak kemarin hingga hari ini. Sekretaris Perusahaan AP II Eko Diantoro mengatakan, konfirmasi tersebut perlu dilakukan untuk menghindari terjadinya penumpukan calon penumpang pesawat, khususnya di Terminal 1 dan Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
"Di Terminal 1 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, tercatat sedikitnya sebanyak lima penerbangan yang seharusnya diberangkatkan kemarin, tetapi baru hari ini lepas landas," ujarnya dalam siaran pers, Kamis (19/2/2015).
Selain di Terminal 1, sejumlah penerbangan di Terminal 3 juga mengalami penundaan keberangkatan.
Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero) Budi Karya Sumadi mengatakan, pihaknya terus berkoordinasi untuk mengatasi permasalahan tersebut.
"Kami berharap hak calon penumpang sesuai dengan undang-undang yang berlaku dapat dipenuhi oleh pihak maskapai," ujarnya.
AP II juga mengimbau kepada calon penumpang yang mengalami delay agar tetap tenang dan menunggu informasi terbaru dari pihak maskapai atau operator bandara.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.