KOMPAS.com - Energi terbarukan yang berasal dari potensi yang ada di Pulau Sumba, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), diyakini bisa mendongkrak perekonomian masyarakat di situ. Pulau Sumba memiliki luas 10.710 kilometer persegi. Kini, di Sumba ada empat kabupaten yakni Sumba Barat Daya, Sumba Barat, Sumba Tengah, dan Sumba Timur.
Catatan terkini pada Jumat (16/10/2015) mengenai energi terbarukan datang dari Hivos, organisasi internasional. Organisasi itu mengkampanyekan Gerakan 2020, 100 Persen Energi Terbarukan di Sumba.
Selama ini, baru 24 persen dari sekitar satu juta masyarakat Sumba yang bisa menikmati terangnya aliran listrik. Minimnya masyarakat yang bisa menikmati penerangan dari listrik ini, lantaran masyarakat di wilayah tersebut masih sangat miskin sehingga tidak mampu untuk membayar bulanan listrik.
Padahal, Sumba memiliki semua potensi energi terbarukan yang bisa diolah untuk listrik kecuali panas bumi."Alasan dipilihnya Pulau Sumba karena penduduknya di sana sangat miskin dan baru 24 persen yang bisa menikmati penerangan listrik dari PLN, " kata Project Manager Green Energy ( Sumba) Hivos Southeast Asia Sandra Winarsa.
Ia mengatakan bila energi terbarukan dibuat, hal itu akan bisa menurunkan tingkat kemiskinan. Pasalnya, masyarakat akan bisa menuntaskan pekerjaan di rumah serta bisa mengerjakan produk produk kerajinan hingga malam hari. Hal itu membuat pendapatan mereka akan bertambah. "Kondisi alam di Sumba menyediakan semua alternatif energi terbarukan, tetapi ironisnya tidak dimanfaatkan sehingga tidak ada listrik. Tetapi kami berharap adanya energi terbarukan ini, akan bisa menurunkan tingkat kemiskinan disana karena merka bisa berja di malam hari sehingga bisa meningkat pendapatan mereka," kata Sandra.
Kotoran babi
Di samping itu, ada juga energi terbarukan dari mikrohidro. Lalu,saat ini juga sedang dikembangkan pemanfaatan energi matahari yang jumlahnya berlimpah. Dulu pemanfaatn energi ini dilakukan dengan kelompok dan menghasilkan enegeri hingga 24 persen. Namun, saat ini PLN juga turut memanfaatkan energi matahari hingga meningkatkan listrik hingga 38 persen. Kemudian BPPT juga membuat solar sistem yang bisa menghasilkan listrik hingga 500 kilowatt.
Kemudian, ada turbin angin yang bisa menghasilkan 850 kilowatt. Bahkkan, kantor ESDM di Sumba membangun biomassa yang menghasilkan listrik hingga 1 megawatt dari tanaman lamtorogung.
Sandra juga mengatakan, tidak tertutup kemungkinan pihaknya akan mengembangkan hal yang sama di daerah daerah lain di Indonesia, agar masyarakat Indonesia di daerah erpencil bisa menikmati aliran listrik.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.