JAKARTA, KOMPAS.com — Anggota Komisi X DPR, Anang Hermansyah, didaulat menjadi salah satu pembicara dalam acara sosialisasi amnesti pajak di Kantor Pusat Jenderal Pajak (DJP), Jakarta, Selasa (23/8/2016).
Kehadiran Anang bukan tanpa alasan. Sebab, acara sosialisasi amnesti pajak itu mengundang asosiasi Ikatan Manager Artis Indonesia (Imarindo) dan rekan-rekannya, yakni para artis nasional.
Dalam sambutannya, musisi yang kini menduduki kursi Dewan itu mengatakan bahwa pajak selalu menjadi momok bagi siapa pun, termasuk para artis.
"Permasalahan pajak selalu jadi masalah di mana pun, menjadi momok siapa pun," ujarnya.
Ia menceritakan pengalamannya berjuang membayar utang pajak Rp 1,5 miliar dan Rp 650 juta beberapa tahun silam.
Saat itu, rekening banknya sempat dibekukan. Anang juga mengungkapkan, hubungan para artis dengan para petugas pajak tidak harmonis.
Para artis kerap merasa ketakutan dengan para petugas pajak. Sementara itu, kata dia, para petugas pajak mengaku selalu kesulitan bertemu dengan para artis.
Pembajakan
Di mata Anang, para artis bukan tidak mau berkontribusi membangun bangsa dengan membayar pajak.
Justru, menurut dia, negara kurang memperhatikan para artis. Masih maraknya pembajakan karya membuat para artis banyak kehilangan pendapatan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.