Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Efektifkah Toko Tani Indonesia Meringkas Distribusi Cabai?

Kompas.com - 10/02/2017, 09:45 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Harga cabai yang kembali naik di Februari membuat Kementerian Pertanian (Kementan) segera melakukan langkah strategis untuk meredam kenaikan harganya.

Selain melakukan beberapa upaya solusi pada sektor hulu, Kementan juga melakukan pemangkasan rantai distribusi pangan melalui Toko Tani Indonesia (TTI).

Seperti diketahui, program pengendalian harga bahan pangan yaitu Toko Tani Indonesia dari Kementerian Pertanian mulai terdengar saat menjelang Hari Raya Idul Fitri 2016 lalu.

Toko Tani Indonesia (TTI) diharapkan menjadi purwarupa pemangkasan rantai distribusi pangan di Indonesia.

Tercatat, Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman meresmikan TTI pusat Pasar Minggu Jakarta Selatan, pada Juni 2016. Pada pelaksanannya TTI menjual berbagai jenis komoditas pokok, seperti beras, daging sapi, ayam, minyak goreng, cabai merah, bawang merah dan bawang putih, serta gula pasir.

Mentan menjelaskan, berbagai komoditas pokok yang ditawarkan TTI dengan harga murah lantaran penjualan dilakukan langsung oleh produsen bersama TTI dan berbagai produsen swasta di Indonesia.

Namun, delapan bulan berjalan setelah diresmikan hingga Fabruari 2017, efektivitas TTI dalam memangkas rantai distribusi pangan dan pengendalian harga pangan belum berdampak signifikan.

Sekretaris Jenderal Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) M Maulana mengatakan, efektivitas Toko Tani Indonesia (TTI) perlu dievaluasi.

Evaluasi diperlukan untuk mengetahui seberapa jauh efektifitas TTI dalam memotong mata rantai dan menguntungkan konsumen. Salah satunya adalah indikator stabilnya harga pangan di pasar yang masih bergejolak dan cenderung dalam keadaan tinggi. 

"Tujuan akhirnya pengendalian harga, tapi kenyataan di lapangan, harga masih bergejolak dan cenderung tinggi," ujarnya.

Pada bulan Februari ini Kementan kembali menghidupkan TTI yang seakan mati suri dalam menjaga kestabilan harga pangan.

Untuk wilayah Jakarta telah disiapkan 22 TTI yang menjual bahan pangan pokok seperi beras, gula pasir, cabai, hingga daging sapi.

Menurut Mentan, Jakarta menjadi barometer harga pangan di Indonesia, maka diperlukan jumlah TTI yang lebih banyak dan merata di sejumlah wilayah Ibu Kota.

TTI vs Bulog

Pengamat Pertanian IPB Dwi Andreas mengatakan, daripada menjalankan program baru seperti TTI yang efektivitasnya diragukan, lebih baik menguatkan peranan Badan Urusan Logistik (Bulog).

"Kalau TTI sebagai langkah dalam emergency ya sah-sah saja, tetapi berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi, mengapa tidak sebaiknya menguatkan Bulog," kata dia kepada Kompas.com, Kamis (9/2/2017).

Menurut dia, guna pengendalian harga dan pasokan pangan dipasaran lebih baik mengerahkan yang selama ini sudah ada infrastrukturnya seperti Bulog.

Dari berbagai persoalan terkait lonjakan harga cabai, menurut dia, semata-mata bukanlah faktor alam sebagai faktor utama.

Sebab, ternyata ada masalah seperti rantai pasok, tata niaga pasar, hingga dugaan praktik-praktik nakal oleh oknum yang tidak bertanggung jawab yang merangkum kenaikan harga cabai.


Kompas TV Mendag: Cabai Naik karena Cuaca, Kami Tak Bisa Kontrol
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

MJEE Pasok Lift dan Eskalator untuk Istana Negara, Kantor Kementerian hingga Rusun ASN di IKN

Whats New
Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Great Eastern Life Indonesia Tunjuk Nina Ong Sebagai Presdir Baru

Whats New
Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Whats New
Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Whats New
Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Whats New
Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Whats New
Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Whats New
Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Spend Smart
Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Whats New
Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Whats New
Melirik Potensi Bisnis Refraktori di Tengah Banjir Material Impor

Melirik Potensi Bisnis Refraktori di Tengah Banjir Material Impor

Whats New
IHSG Bergerak Tipis di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

IHSG Bergerak Tipis di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com