Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasang GX Aviation, AirAsia Sediakan Internet Super Cepat di Dalam Pesawat

Kompas.com - 07/04/2017, 06:02 WIB
Achmad Fauzi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Maskapai penerbangan AirAsia terus meningkatkan pelayanan kepada penumpangnya. Kali ini, AirAsia menyediakan jaringan internet super cepat kepada penumpang di dalam pesawat.

Hal itu terjadi, karena AirAsia akan menggunakan GX Aviation sebagai solusi konektivitas dalam penerbangannya. Alat tersebut bisa terpasang setelah anak perusahaan AirAsia, ROKKI Sdn Bhd, melakukan penandatanganan kontrak awal dengan Inmarsat.

CEO Grup AirAsia, Tony Fernandes mengatakan, saat ini para penumpang banyak yang meminta koneksi internet dengan jangkauan luas yang cepat dan dapat diandalkan dimana pun mereka berada, baik di darat, maupun di ketinggian 30.000 kaki di udara.

"Kemampuan GX Aviation sebagai pemimpin pasar menghadirkan terobosan pada konektivitas dalam penerbangan yang memungkinkan kami untuk memberikan pengalaman berinternet yang hampir setara, baik di darat maupun di pesawat," ujar Tony Fernandes dalam keterangannya, Kamis (6/4/2017).

Tony Fernandes menuturkan, alat tersebut akan dipasang pada seluruh armada Airbus A320 dan A330 Grup AirAsia. Instalasi ditargetkan untuk dimulai pada tahun ini, dan layanannya dapat mulai aktif pada tahun 2018.

Menurut dia, AirAsia menjadi salah satu maskapai terkemuka pengguna layanan SwiftBroadband milik Inmarsat dan akan memperbaharui layanannya ke GX Aviation.

Alat tersebut merupakan, solusi akses internet broadband andal untuk penerbangan yang pertama di dunia, dengan cakupan global berkecepatan tinggi yang disediakan melalui operator tunggal.  

Dengan adanya alat tersebut, penumpang dapat menikmati koneksi internet ekstra cepat serta bebas mengakses film, musik, artikel dan game pada platform ROKKI IFEC.

"Tidak hanya itu, mereka juga dapat membeli makanan, merchandise dan barang bebas bea secara nyaman dari tempat duduk mereka, yang juga memungkinkan kami untuk lebih memahami apa yang pelanggan inginkan sehingga kami dapat terus memperbaiki layanan dalam penerbangan kami," imbuhnya.

Direktur Inmarsat Aviation, Leo Mondale mengatakan, beroperasinya GX Aviation menghadirkan era baru yang belum pernah terjadi sebelumnya pada akses internet broadband dalam penerbangan bagi penumpang.

"Kami sangat senang bahwa perusahaan penerbangan berbiaya hemat yang sukses dan dihormati seperti AirAsia telah memilih GX Aviation," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dibayangi Data Inflasi AS, Wall Street Ditutup 'Hijau'

Dibayangi Data Inflasi AS, Wall Street Ditutup "Hijau"

Whats New
Masih Merugi, Industri Fintech Lending Diharapkan Cetak Laba pada Kuartal II 2024

Masih Merugi, Industri Fintech Lending Diharapkan Cetak Laba pada Kuartal II 2024

Whats New
Surat Utang Diburu Investor, Pemerintah Kantongi Rp 21,36 Triliun

Surat Utang Diburu Investor, Pemerintah Kantongi Rp 21,36 Triliun

Whats New
Mudah, Begini Cara Cek Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan via Aplikasi JMO

Mudah, Begini Cara Cek Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan via Aplikasi JMO

Whats New
OJK: Portofolio Investasi Dana Pensiun Masih Didominasi Instrumen SBN

OJK: Portofolio Investasi Dana Pensiun Masih Didominasi Instrumen SBN

Whats New
Capex Adalah: Pengertian, Jenis, Contoh, dan Cara Menghitungnya

Capex Adalah: Pengertian, Jenis, Contoh, dan Cara Menghitungnya

Earn Smart
Prospek Reksadana Campuran Dinilai Masih Menarik, Ini Alasannya

Prospek Reksadana Campuran Dinilai Masih Menarik, Ini Alasannya

Whats New
Pemerintah Kantongi Rp 21,36 Triliun dari Lelang 7 Seri Surat Utang Negara

Pemerintah Kantongi Rp 21,36 Triliun dari Lelang 7 Seri Surat Utang Negara

Whats New
OJK Tindak 45 Iklan Keuangan yang Langgar Aturan pada Kuartal I-2024

OJK Tindak 45 Iklan Keuangan yang Langgar Aturan pada Kuartal I-2024

Whats New
Asosiasi Vape Gencarkan Edukasi untuk Kurangi Kebiasaan Merokok

Asosiasi Vape Gencarkan Edukasi untuk Kurangi Kebiasaan Merokok

Whats New
Cara Resign dari Pekerjaan dengan Sopan dan Tanpa Drama

Cara Resign dari Pekerjaan dengan Sopan dan Tanpa Drama

Work Smart
PGN Saka Resmi Perpanjang Kontrak WK Ketapang Bersama Petronas di IPA Convex 2024

PGN Saka Resmi Perpanjang Kontrak WK Ketapang Bersama Petronas di IPA Convex 2024

Whats New
MSIG Life Bayar Klaim Meninggal Dunia dan Kesehatan Rp 164 Miliar per Kuartal I 2024

MSIG Life Bayar Klaim Meninggal Dunia dan Kesehatan Rp 164 Miliar per Kuartal I 2024

Whats New
Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat BRImo dengan Mudah

Cara Bayar Iuran BPJS Kesehatan lewat BRImo dengan Mudah

Spend Smart
Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Di IPA Convex 2024, Pertamina, Petronas, dan MedcoEnergi Sepakat Prioritaskan Kolaborasi

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com