Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batu Lepe, Wisata Laut Baru di Kepulauan Anambas

Kompas.com - 03/05/2019, 10:08 WIB
Ambaranie Nadia Kemala Movanita ,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Anambas, bersama SKK Migas, Medco EP Natuna, dan Premier Oil Natuna membuka kawasan Batu Lepe yang akan menjadi destinasi baru di kepulauan Anambas.

Batu Lepe menawarkan keindahan pemandangan laut di Anambas yang pesonanya tak diragukan lagi.

Untuk menuju Kepulauan Anambas, dapat ditempuh melalui Batam dengan jalur laut atau dari Pekanbaru menuju bandara komersial Letung dan Matak di Kepulauan Anambas.

Baca juga: Bandara Letung di Anambas Siap Menyambut Wisatawan

Deputi Dukungan Bisnis SKK Migas M Atok Urrahman mengatakan, pembangunan kawasan wisata baru ini merupakan bentuk kepedulian industri hulu migas membantu pemerintah daerah, sekaligus sebagai komitmen tanggung jawab di daerah operasi migas.

"Ini sebagian komitmen kita untuk membangun pariwisata di wilayah perbatasan, sekaligus menjaga kedaulatan NKRI," ujar Atok dalam siaran pers, Jumat (3/5/2019).

Bagi masyarakat Kepulauan Anambas, kawasan wisata Batu Lepe memiliki keunikan. Batu Lepe memiliki arti batu datar dengan diameter 35 meter yang dapat dijadikan tempat untuk bersantai atau memancing.

Baca juga: Di Anambas, Konsorsium Investor Segera Operasikan Resort Wisata di Pulau Bawah

Dari Batu Lepe ini, pengunjung bisa melihat sunset sebagai latar belakang pemandangan laut Natuna yang berbatasan dengan tiga negara, yakni Vietnam, Malaysia, dan Singapura.

Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris menyebut potensi wisata Anambas sangat prospektif. Selain wisata laut, Kepulauan Anambas juga memiliki potensi terumbu karang dan salah satu lokasi menyelam terbaik di dunia.

Setiap hari, banyak wisatawan asing menggunakan yacht singgah di Kepulauan Anambas untuk berlibur.

"Anambas juga memiliki potensi wisata budaya dan wisata sejarah pengungsi anak perahu Vietnam, yang kerap dikunjungi wisatawan asing," kata Abdul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KKP dan Polri Gagalkan Penyelundupan 125.684 Benih Bening Lobster di Jambi

KKP dan Polri Gagalkan Penyelundupan 125.684 Benih Bening Lobster di Jambi

Whats New
Sulbar akan Jadi Penyuplai Produk Pangan untuk IKN, Kementan Beri Benih Gratis

Sulbar akan Jadi Penyuplai Produk Pangan untuk IKN, Kementan Beri Benih Gratis

Whats New
Emiten Tambang Samindo Resources Catatkan Kenaikan Pendapatan 33,5 Persen Per Kuartal I-2024

Emiten Tambang Samindo Resources Catatkan Kenaikan Pendapatan 33,5 Persen Per Kuartal I-2024

Whats New
OJK Sebut Klaim Asuransi Kesehatan Lebih Tinggi dari Premi yang Diterima Perusahaan

OJK Sebut Klaim Asuransi Kesehatan Lebih Tinggi dari Premi yang Diterima Perusahaan

Whats New
SKK Migas dan Mubadala Energy Temukan 2 TFC Potensi Gas di Blok South Andaman

SKK Migas dan Mubadala Energy Temukan 2 TFC Potensi Gas di Blok South Andaman

Whats New
Perkuat Bisnis di RI, Perusahaan Pemurni Air Korea Dapat Sertifikat Halal BPJPH

Perkuat Bisnis di RI, Perusahaan Pemurni Air Korea Dapat Sertifikat Halal BPJPH

Whats New
Upaya Kemenparekraf Jaring Wisatawan Asing di Korea Selatan

Upaya Kemenparekraf Jaring Wisatawan Asing di Korea Selatan

Whats New
Libur 'Long Weekend', 2 Lintasan Utama ASDP Layani 26.122 Orang dan 125.950 Unit Kendaraan

Libur "Long Weekend", 2 Lintasan Utama ASDP Layani 26.122 Orang dan 125.950 Unit Kendaraan

Whats New
Soroti Kecelakan Bus Pariwisata di Subang, Menparekraf: Kita Butuh Manajemen Krisis yang Efektif

Soroti Kecelakan Bus Pariwisata di Subang, Menparekraf: Kita Butuh Manajemen Krisis yang Efektif

Whats New
OJK: Sektor Jasa Keuangan Nasional Stabil

OJK: Sektor Jasa Keuangan Nasional Stabil

Whats New
Sentimen Konsumen di AS Melemah Imbas Inflasi dan Tingkat Bunga Tinggi

Sentimen Konsumen di AS Melemah Imbas Inflasi dan Tingkat Bunga Tinggi

Whats New
Pabrik Sepatu Bata Tutup, Pengusaha: Pabrik Ada di Daerah dengan UMK Tinggi..

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Pengusaha: Pabrik Ada di Daerah dengan UMK Tinggi..

Whats New
OJK Sebut Perbankan Masih Optimistis Cetak Pertumbuhan Kredit 'Double Digit'

OJK Sebut Perbankan Masih Optimistis Cetak Pertumbuhan Kredit "Double Digit"

Whats New
9 Tips untuk Menjadi Kandidat yang Disukai dalam Wawancara Kerja

9 Tips untuk Menjadi Kandidat yang Disukai dalam Wawancara Kerja

Work Smart
Blak-blakan Emiten Prajogo Pangestu BREN soal Harga Saham yang Terus Menanjak

Blak-blakan Emiten Prajogo Pangestu BREN soal Harga Saham yang Terus Menanjak

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com