Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Disparitas Harga BBM Bikin Pengusaha Pertashop Merugi

Kompas.com - 10/07/2023, 22:07 WIB
Nur Jamal Shaid

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengusaha Pertashop di Jawa Tengah dan DIY mengalami kesulitan akibat adanya disparitas harga Pertamax dan Pertalite yang semakin jauh. Di sisi lain, penjualan bahan bakar minyak (BBM) subsidi atau Pertalite secara eceran semakin masif.

Ketua Paguyuban Pengusaha Pertashop Jateng dan DIY, Gunadi Broto Sudarmo menceritakan, penurunan penjualan BBM di Pertashop mula-mula karena tersengat gejolak perang Rusia-Ukraina yang berdampak pada melonjaknya harga minyak mentah dunia.

Kenaikan harga minyak tersebut, serta-merta mempengaruhi harga BBM di dalam negeri. Pada April 2022 harga Pertamax naik menjadi Rp 12.500 per liter, sedangkan harga Pertalite masih di Rp 6.750 per liter. Dengan begitu terjadi disparitas harga BBM subsidi dengan non-subsidi hingga Rp 5.750 per liter.

Baca juga: Kementerian PANRB: Berkat CAT Praktik Korupsi Seleksi CPNS Bisa Dicegah

Akibat disparitas harga tersebut, masyarakat lebih memilih membeli BBM subsidi dibandingkan BBM non-subsidi. Masalah ini tentu berdampak langsung bagi penjualan bensin melalui Pertashop karena SPBU mini hanya menjual produk Pertamax dan Dex Lite.

Gunadi memberikan gambaran, pada bulan Januari, Februari, dan Maret 2022, berdasarkan sampel dari satu gerai Pertashop, rata-rata penjualan Pertamax setiap bulannya ketika harga masih Rp 9.000 per liter sebanyak 34.000 liter sampai 38.000 liter per-bulan.

Namun, setelah naiknya harga Pertamax menjadi Rp 12.500 per liter mulai April 2022, penjualan BBM non-subsidi tersebut turun drastis menjadi 16.000 liter hingga 24.000 liter per bulan.

Baca juga: Sri Mulyani Optimis Penerimaan Pajak Tahun 2023 Melampaui Target

Sedangkan ketika harganya Pertamax terus mengalami fluktuasi dari September 2022 hingga Desember 2022, volume penjualan Pertashop semakin merosot yakni di kisaran 12.000 liter hingga 18.000 liter per bulannya.

Dalam lima bulan pertama di 2023 atau Januari-Mei, meski disparitas harga BBM subsidi dan non-subsidi semakin menyempit menjadi Rp 3.300 per liter, rata-rata penjualan Pertamax di Pertashop terus mengalami penurunan bahkan stagnan di kisaran 12.000 liter sampai 16.000 liter per bulannya.

“Adanya disparitas ini omzet kami menurun drastis hingga 90 persen. Usaha Pertashop tidak memperoleh keuntungan justru merugi,” jelasnya dalam Audiensi dengan Komisi VII DPR RI, dilansir dari Kontan.co.id, Senin (10/7/2023).

Baca juga: Cara Menabung di Fitur bluSaving pada Aplikasi blu by BCA

Gunadi mengungkapkan dari 448 Pertashop, sebanyak 201 gerai yang merugi, tutup, bahkan merasa terancam asetnya akan disita karena tidak sanggup membayar angsuran bulanan ke bank yang bersangkutan.

Dia memberikan gambaran, pada Desember 2022 terdapat 47 persen Pertashop yang hanya menjual Pertamax di bawah 200 liter per-hari berdasarkan penjualan tersebut laba kotor yang diperoleh dalam sebulan hanya Rp 5,1 juta.

Sedangkan biaya operasional Pertashop setiap bulan lebih tinggi dibandingkan laba kotor yang diperoleh sehingga pelaku usaha mengalami kerugian.

Baca juga: Mendag Zulhas Ajak Sejumlah Pihak Perkuat Kerja Sama Tingkatkan Ekspor Produk-produk Indonesia

Gunadi menjelaskan, biaya operasional yang harus digelontorkan dalam sebulan untuk menggaji dua operator SPBU sebesar Rp 4 juta, kemudian iuran BPJS Rp 200.000, losses Rp 750.000 dan pengurangan biaya lainnya termasuk sewa tempat. Itu belum memasukkan pembayaran bunga ke bank.

Selain masalah disparitas harga BBM, ada persoalan lain yang semakin memperparah bisnis SPBU mini.

“Di tengah permasalahan disparitas harga BBM subsidi dan non-subsidi, sejumlah pihak pengecer memanfaatkannya dengan menjual Pertalite di warung maupun Pertamini,” ujarnya.

Baca juga: BPJS Kesehatan Buka Suara soal Guru di Karawang yang Ditolak Berobat Pihak Rumah Sakit

Padahal praktik penjualan BBM Subsidi secara eceran melanggar peraturan yang ada yakni Undang-Undang Nomor 22 tahun 2001 tentang Minyak dan Gas bumi dan Peraturan Presiden Nomor 191 Tahun 2014.

Ironisnya, pengecer justru mendapatkan cuan lebih besar dibandingkan pelaku usaha yang menjual BBM secara legal. Gunadi memberikan gambaran, pengecer bisa mengantongi marjin Rp 2.000 per liter hingga Rp 2.500 per liter sedangkan Pertashop hanya Rp 850 per liter.

“Permohonan kami untuk evaluasi mengenai dan monitoring penyaluran Pertalite di pengecer tolong Bapak Ibu kami pingin segera sahkan Revisi Perpres 191 Tahun 2014 karena sampai sekarang belum ada ketentuan mengenai Pertalite secara detail,” ujarnya. (Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Handoyo)

Baca juga: Pemerintah Bakal Dirikan BLU untuk Kelola Uang Pembayaran Tol dari Sistem MLFF

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul Ratusan Gerai Pertashop Berguguran Akibat Disparitas Harga BBM

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Laba Bersih MIND ID Naik Jadi Rp 27, 5 Triliun pada 2023, Setoran ke Negara Justru Turun

Laba Bersih MIND ID Naik Jadi Rp 27, 5 Triliun pada 2023, Setoran ke Negara Justru Turun

Whats New
Pemerintah Beri Izin Usaha Kelola Tambang Batu Bara, Ini Respons PBNU

Pemerintah Beri Izin Usaha Kelola Tambang Batu Bara, Ini Respons PBNU

Whats New
Jadi Calon Tunggal Deputi Gubernur Senior BI, Destry Damayanti 'Fit and Proper Test' di DPR

Jadi Calon Tunggal Deputi Gubernur Senior BI, Destry Damayanti "Fit and Proper Test" di DPR

Whats New
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mengundurkan Diri, Bagaimana Nasib Pembangunan IKN?

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mengundurkan Diri, Bagaimana Nasib Pembangunan IKN?

Whats New
Ini Bukti Harga Cabai Merah dan Bawang Merah Kian Mahal

Ini Bukti Harga Cabai Merah dan Bawang Merah Kian Mahal

Whats New
26.514 Kontainer Tertahan di Tanjung Priok dan Tanjung Perak, Bea Cukai Sebut Penyelesaian Sudah 95 Persen

26.514 Kontainer Tertahan di Tanjung Priok dan Tanjung Perak, Bea Cukai Sebut Penyelesaian Sudah 95 Persen

Whats New
Pemerintah Perpanjang Relaksasi HET Gula sampai Akhir Juni 2024

Pemerintah Perpanjang Relaksasi HET Gula sampai Akhir Juni 2024

Whats New
Jadi Plt Kepala Otorita IKN, Basuki Diminta Selesaikan Masalah Pertanahan

Jadi Plt Kepala Otorita IKN, Basuki Diminta Selesaikan Masalah Pertanahan

Whats New
Harga Beras Kian Turun, Mei 2024 Terjadi Deflasi 0,03 Persen

Harga Beras Kian Turun, Mei 2024 Terjadi Deflasi 0,03 Persen

Whats New
Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bank Mandiri Jual Tiket Pertandingan Indonesia di Livin’ Sukha

Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bank Mandiri Jual Tiket Pertandingan Indonesia di Livin’ Sukha

Whats New
Waspada, Modus Penipuan Paylater dan Kartu Kredit Catut Nama BCA

Waspada, Modus Penipuan Paylater dan Kartu Kredit Catut Nama BCA

Whats New
Simak Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Simak Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

Whats New
Jaga NPL di Level 3 Persen, BRI Jual Agunan Kredit Bermasalah

Jaga NPL di Level 3 Persen, BRI Jual Agunan Kredit Bermasalah

Whats New
TransNusa Buka Lowongan Kerja IT dan Pramugari, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

TransNusa Buka Lowongan Kerja IT dan Pramugari, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Hari Terakhir, Ini Cara dan Syarat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 69

Hari Terakhir, Ini Cara dan Syarat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 69

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com