Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini yang Bakal Dilakukan Bata setelah Tutup Pabrik di Purwakarta

Kompas.com - 09/05/2024, 12:12 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Sepatu Bata Tbk berkomitmen untuk tetap berinvestasi di Indonesia setelah sebelumnya memutuskan untuk menutup pabrik di Purwakarta, Jawa Barat pada 30 April kemarin lantaran gulung tikar.

Direktur dan Sekretaris Perusahaan Sepatu Bata Hatta Tutuko mengatakan, selanjutnya perusahaan akan menawarkan produk-produk baru yang dirancang dan dikembangkan oleh Bata serta produsen lokal dari pabrik mitra di Indonesia.

Pabrik mitra ini banyak di antaranya sudah bekerja sama dengan perusahaan sebelumnya.

Baca juga: BEI Enggan Buru-buru Suspensi Saham BATA, Ini Sebabnya

Ilustrasi produsen sepatu PT Sepatu Bata Tbk. SHUTTERSTOCK/BALKANSCAT Ilustrasi produsen sepatu PT Sepatu Bata Tbk.

Upaya ini dilakukan untuk menjaga kelangsungan bisnis jangka panjang perusahaan. Sebab, kebutuhan masyarakat terus berkembang sehingga diperlukan inisiatif untuk mengoptimalkan operasional perusahaan melalui pemasok lokal dan mitra lainnya.

"Keputusan-keputusan ini tentu tidak dibuat dengan mudah dan dilakukan setelah melakukan evaluasi mendalam dan persetujuan antara pihak-pihak yang terkait," ujarnya dalam keterangan tertulis, Kamis (9/5/2024).

Lebih lanjut dia mengungkapkan, pasca pandemi Covid-19, perusahaan telah menghadapi banyak tantangan selama empat tahun terakhir, termasuk perubahan perilaku konsumen yang cepat.

Oleh karenanya, pihaknya merasa perlu untuk bertransformasi untuk melayani konsumen dengan lebih baik.

Baca juga: Tutup Pabrik, Bata Akui Kesulitan Hadapi Perubahan Perilaku Belanja Konsumen

Untuk itu, perusahaan akan terus beroperasi dan melayani kebutuhan masyarakat Indonesia dengan kualitas produk terbaik, terus berinovasi dan meningkatkan pengalaman pelanggan melalui saluran omnichannel, dan mengintegrasikan pengalaman langsung dari toko fisik dengan kenyamanan berbelanja online.

Sebagai informasi, Sepatu Bata yang mendistribusikan alas kaki, telah hadir di Indonesia selama 93 tahun lamanya di mana produksi pertamanya dilakukan pada 1940.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perusahaan TI Indonesia Akuisisi Starup AI Singapura

Perusahaan TI Indonesia Akuisisi Starup AI Singapura

Whats New
Strategi Genjot Penerimaan Pajak Menurut Ekonom Senior Mari Elka Pangestu

Strategi Genjot Penerimaan Pajak Menurut Ekonom Senior Mari Elka Pangestu

Whats New
Apindo: Tapera Mestinya Bersifat Sukarela

Apindo: Tapera Mestinya Bersifat Sukarela

Whats New
Tolak Iuran Tapera, Serikat Buruh: Kami Masih Miskin, dari Mana Pemikiran Pemerintah Buat Ini Jadi Kewajiban?

Tolak Iuran Tapera, Serikat Buruh: Kami Masih Miskin, dari Mana Pemikiran Pemerintah Buat Ini Jadi Kewajiban?

Whats New
Dukung eFishery, HSBC Gelontorkan Green and Social Loan 30 Juta Dollar AS

Dukung eFishery, HSBC Gelontorkan Green and Social Loan 30 Juta Dollar AS

Whats New
Kemendag Bidik Transaksi 15 Miliar Dollar AS di TEI 2024

Kemendag Bidik Transaksi 15 Miliar Dollar AS di TEI 2024

Whats New
Pemerintah: Tapera Ini Bukan Iuran Potong Gaji, Ini Tabungan...

Pemerintah: Tapera Ini Bukan Iuran Potong Gaji, Ini Tabungan...

Whats New
Soal Kasus 109 Ton Emas, Antam Bantah Beredar Emas Palsu

Soal Kasus 109 Ton Emas, Antam Bantah Beredar Emas Palsu

Whats New
Prudential Indonesia Hadirkan PRUIncome Guard, Premi mulai Rp 500.000

Prudential Indonesia Hadirkan PRUIncome Guard, Premi mulai Rp 500.000

Whats New
PLN Mau Bikin 2.000 Tiang Listrik Jadi Charger Kendaraan Listrik

PLN Mau Bikin 2.000 Tiang Listrik Jadi Charger Kendaraan Listrik

Whats New
Mendag Zulhas Targetkan Perundingan IEU-CEPA Rampung Sebelum Oktober 2024

Mendag Zulhas Targetkan Perundingan IEU-CEPA Rampung Sebelum Oktober 2024

Whats New
Jika Tanggung Jawab Perusahaan Jalan dan Terapkan ESG, Masalah Sosial Ekonomi RI Bisa Teratasi

Jika Tanggung Jawab Perusahaan Jalan dan Terapkan ESG, Masalah Sosial Ekonomi RI Bisa Teratasi

Whats New
Mendag Zulhas Ungkap Impor Bahan Peledak Tertahan di Pelabuhan

Mendag Zulhas Ungkap Impor Bahan Peledak Tertahan di Pelabuhan

Whats New
Startup eFishery Masih Andalkan 'Fintech Lending' Jadi Mitra Pembiayaan

Startup eFishery Masih Andalkan "Fintech Lending" Jadi Mitra Pembiayaan

Whats New
Komitmen Pertagas Jalankan CSR, Harus Beri Manfaat ke Masyarakat dan Lingkungan

Komitmen Pertagas Jalankan CSR, Harus Beri Manfaat ke Masyarakat dan Lingkungan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com