Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER MONEY] Daftar Reksa Dana dengan "Return" Terbesar | Luhut soal "Ndasmu" Prabowo

Kompas.com - 09/04/2019, 07:07 WIB
Erlangga Djumena

Editor

1. Ini Daftar Reksa Dana dengan "Return" Terbesar Setahun Terakhir

Anda ingin mencoba reksa dana tapi masih ragu membeli produk apa? Sebagian besar nasabah baru reksa dana tentu mencari produk dengan return atau imbal hasil yang tinggi.

Imbal hasil merupakan hasil setiap bentuk investasi yang diukur selama periode waktu tertentu.

Persentase imbal hasil akan menambah nilai pada uang yang dimasukkan nasabah ke reksa dana mereka dan bisa ikut ditarik begitu nasabah menjualnya. Paling tidak dalam jangka waktu satu tahun, sudah kelihatan hasil tabungan mereka.

Nah apa saja produk reksa dana yang paling besar returnya setahun ini? Simak di sini

Baca juga: Ini Cara Melaporkan Reksa Dana dalam SPT dan Amnesti Pajak Secara Elektronik


2. Ungguli Changi dalam Hal "On Time Performance", Ini Rahasia Bandara Soekarno-Hatta

Tingkat ketepatan waktu (on time performance/OTP) jadwal keberangkatan pesawat dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta mencapai 93,8 persen pada Februari 2019. Total penerbangan dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta mencapai 16.093 penerbangan pada Februari 2019.

Demikian data riset dari lembaga independen yang diakui industri penerbangan global yakni OAG. Hasil itu menempatkan Bandara Internasional Soekarno-Hatta berada di Top 25 bandara dengan OTP terbaik.

OTP bandara terbesar di Indonesia itu lebih tinggi dari Bandara Changi Singapura yang hanya 90,4 persen dengan total penerbangan 16.393 penerbangan pada Februari 2019.

Nah bagaimana Bandara Soetta ini bisa lampaui Changi? Baca di sini

Baca juga: Changi Kembali Dinobatkan Sebagai Bandara Terbaik di Dunia

3. Resmikan Goro, Tommy Soeharto Ingin Putus Rantai Panjang Produsen ke Konsumen

Setelah soft opening pada 17 Oktober 2018 lalu, supermarket grosir Goro milik PT Berkarya Makmur Sejahtera akhirnya resmi dibuka pada Minggu (7/4/2019).

Komisaris Utama Berkarya Makmur Sejahtera Hutama Mandala Putra mengatakan, salah satunya tujuan didirikannya Goro adalah untuk memutus mata rantai panjang antara produsen ke konsumen.

"Jadi harapannya bisa produsen dapat harga lebih tinggi dan konsumen dapat harga lebih murah," ucap pria yang akrab disapa Tommy Soeharto itu, saat peresmian pembukaan Goro.

Bagaimana cara putra bungsu Presiden kedua RI ini melakukannya? Silakan baca di sini

Baca juga: Akan Bangun Goro di Seluruh Indonesia, Tommy Soeharto Ingin Bina UMKM
Editor : Erlangga Djumena

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com