Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laba Bersih Telkom Naik 1,3 Persen pada Kuartal III Tahun 2020

Kompas.com - 05/11/2020, 12:29 WIB
Kiki Safitri,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) catatkan pertumbuhan laba bersih pada kuartal III tahun 2020 sebesar Rp 16,68 triliun.

Laba bersih mereka tumbuh sebesar 1,3 persen dengan margin laba bersih yang juga lebih baik dibanding periode yang sama tahun lalu yakni 16,7 persen dari sebelumnya 16 persen.

Di tengah kondisi pandemi Covid-19, perseroan membukukan pendapatan konsolidasi sebesar Rp 99,94 triliun pada kuartal III tahun 2020.

Perseroan mencatatkan Earnings Before Interest Tax Depreciation Amortization (EBITDA) dengan peningkatan 7,1 persen menjadi Rp 53,59 triliun.

Baca juga: Indonesia Resmi Resesi, Pertumbuhan Ekonomi Negatif Diprediksi hingga Kuartal IV

Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah mengatakan, pada kuartal III tahun 2020, perseroan mencatat kinerja yang baik dan sehat dengan terus fokus pada peningkatan layanan dan tingkat profitabilitas.

“Pencapaian ini tidak lepas dari kontribusi IndiHome yang menjadi salah satu mesin utama pertumbuhan pendapatan Perseroan, selain bisnis mobile data yang tetap tumbuh dengan baik. Hal ini sejalan dengan fokus bisnis perusahaan pada tiga domain bisnis digital, yakni connectivity, platform dan services,” kata Ririek melalui siaran pers, Kamis (5/11/2020).

Telkomsel, sebagai entitas anak Telkom pada segmen bisnis mobile, mencatat pertumbuhan bisnis digital yang baik sebesar 10,6 persen, Rp 47,66 triliun dengan kontribusi yang semakin meningkat menjadi 73,2 persen dari total pendapatan Telkomsel.

Pencapaian ini didorong oleh lebih dari 170 juta pelanggan, dengan pelanggan mobile data sebanyak 117,3 juta, tumbuh 4,6 persen yoy.

Hal ini mendorong konsumsi layanan data tumbuh 42,5 persen dari periode yang sama tahun lalu dan menjadi katalis bagi peningkatan ARPU data.

Begitupun dengan lalu lintas data yang juga meningkat 39,6 persen.

Sementara layanan fixed broadband triple play, IndiHome mencatat pendapatan sebesar Rp 16,1 triliun atau tumbuh 17,1 persen dari periode yang sama tahun lalu.

Pelanggan IndiHome tumbuh 752.000 hingga akhir kuartal III tahun 2020 atau mencapai total lebih dari 7,76 juta pelanggan.

“Perseroan menargetkan hingga 8 juta pelanggan hingga akhir tahun,” jelas Ririek.

Baca juga: Indonesia Resesi, 5 Instrumen Investasi Ini Masih Bisa Kamu Perhitungkan

Dari segmen Wholesale and International Business menunjukkan kinerja yang baik, dengan peningkatan pendapatan sebesar 24,9 persen YoY menjadi Rp 10,2 triliun.

Pencapaian ini didorong oleh peningkatan bisnis menara telekomunikasi dan Voice Wholesale.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PMI Manufaktur April 2024 Turun Jadi 52,9 Poin, Menperin: Ada Libur 10 Hari...

PMI Manufaktur April 2024 Turun Jadi 52,9 Poin, Menperin: Ada Libur 10 Hari...

Whats New
Siapa Hendry Lie, Pendiri Sriwijaya Air yang Jadi Tersangka Korupsi Timah Rp 271 Triliun?

Siapa Hendry Lie, Pendiri Sriwijaya Air yang Jadi Tersangka Korupsi Timah Rp 271 Triliun?

Whats New
Inflasi Lebaran 2024 Terendah dalam 3 Tahun, Ini Penyebabnya

Inflasi Lebaran 2024 Terendah dalam 3 Tahun, Ini Penyebabnya

Whats New
Transformasi Digital, BRI BRI Raih Dua 'Award' dalam BSEM MRI 2024

Transformasi Digital, BRI BRI Raih Dua "Award" dalam BSEM MRI 2024

Whats New
Emiten Buah Segar BUAH Targetkan Pendapatan Rp 2 Triliun Tahun Ini

Emiten Buah Segar BUAH Targetkan Pendapatan Rp 2 Triliun Tahun Ini

Whats New
SYL Gunakan Anggaran Kementan untuk Pribadi, Stafsus Sri Mulyani: Tanggung Jawab Masing-masing Kementerian

SYL Gunakan Anggaran Kementan untuk Pribadi, Stafsus Sri Mulyani: Tanggung Jawab Masing-masing Kementerian

Whats New
Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Whats New
Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Jalankan Fungsi Perlindungan Masyarakat, Bea Cukai Banten Berantas Peredaran Barang Ilegal

Jalankan Fungsi Perlindungan Masyarakat, Bea Cukai Banten Berantas Peredaran Barang Ilegal

Whats New
Impor Bahan Baku Tepung Kini Cukup dengan Dokumen Laporan Surveyor

Impor Bahan Baku Tepung Kini Cukup dengan Dokumen Laporan Surveyor

Whats New
BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Whats New
Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Whats New
Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Whats New
Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Whats New
Harga Tiket Kereta Api 'Go Show' Naik Mulai 1 Mei

Harga Tiket Kereta Api "Go Show" Naik Mulai 1 Mei

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com