Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kolaborasi dengan SiCepat Ekspres dan LDN, Kirim Paket Kini Bisa Lewat Alfamart

Kompas.com - 17/11/2020, 17:16 WIB
Elsa Catriana,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT SiCepat Ekspres Indonesia kembali memperluas jaringannya yaitu SiCepat Point melalui kerja sama yang dilakukannya bersama dengan PT Logitek Digital Nusantara (LDN) dan PT Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) sebagai partner drop point B2B Retail SiCepat Ekspres.

Chief Marketing Officer (CMO) PT SiCepat Ekspres Indonesia Wiwin Dewi Herawati mengatakan, kerja sama ini merupakan salah satu komitmen SiCepat Ekspres untuk memperluas dan mempermudah jangkauan layanannya terutama di wilayah Jabodetabek.

“Kerja sama ini sebagai bentuk respon kami kepada pengguna layanan SiCepat Ekspres yang jumlahnya meningkat menjadi 3 juta sellers pada kuartal ketiga di tahun 2020, dan diprediksi di kuartal pertama tahun 2021 mendatang akan meningkat hingga 10 persen," ujar Wiwin kepada Kompas.com, Selasa (17/11/2020).

Baca juga: Modal Rp 80 Juta, Ini Syarat dan Cara Membuka Usaha SPBU Pertahop

Wiwin menjelaskan, mereka menggandeng Alfamart sebagai partner bisnisnya adalah karena menurutnya Alfamart telah menjadi brand yang sudah melekat di hati masyarakat dengan ekspansi toko yang telah merata khususnya di wilayah Jabodetabek.

Ia menambahkan, untuk menggunakan layanan pengiriman/drop paket melalui Alfamart, pengirim bisa melakukan registrasi terlebih dahulu melalui Whatsapp Business di nomor +62811-1062-8888.

Lalu pengguna akan diarahkan untuk memilih toko Alfamart terdekat yang kemudian akan diproses oleh Kasir Alfamart.

"Setelah itu paket akan dijemput oleh petugas SiCepat Ekspres," ucap Wiwin.

Wiwin menambahkan, dengan adanya kerja sama ini, diharapkan target pengiriman 2 juta paket per hari di tahun 2021 bisa tercapai.

Sementara itu, Direktur Marketing Alfamart Ryan Alfons mengatakan, tujuan kerja sama ini adalah untuk kepuasan konsumen, memberi kemudahan, sekaligus memberikan layanan yang dibutuhkan oleh masyarakat.

Baca juga: Pekan Ini, LG Chemical Teken Kesepakatan Pengembangan Baterai Kendaraan Listrik

“Dengan memanfaatkan toko Alfamart, proses drop paket barang lebih mudah dilakukan tanpa harus ke gerai pengiriman. Dengan begitu masyarakat semakin dimudahkan,” terangnya.

Di sisi lain, Chief Executive Officer (CEO) PT Telefast Indonesia Tbk. induk usaha LDN Jody Hedrian mengatakan LDN dan TFAS dalam kerja sama ini akan menyediakan sistem teknologi untuk pemesanan, pelacakan, dan pembayaran jasa pengiriman paket.

"Lewat kerja sama ini kami akan membantu SiCepat Ekspress untuk menyediakan sistem teknologi untuk pemesanan, pelacakan, dan pembayaran jasa pengiriman paket. Kami percaya dengan kerjasama ini akan memberikan berbagai kemudahan kepada para konsumen kami," jelas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bos BI Ramal Nilai Tukar Rupiah Menguat ke Rp 15.300 - Rp 15.700 pada 2025

Bos BI Ramal Nilai Tukar Rupiah Menguat ke Rp 15.300 - Rp 15.700 pada 2025

Whats New
Ada Pemadaman Listrik, Operasional LRT Palembang Berhenti Sementara

Ada Pemadaman Listrik, Operasional LRT Palembang Berhenti Sementara

Whats New
Kepala Otorita IKN Baru Bakal Dipilih Jokowi atau Prabowo? Ini Jawaban Pemerintah

Kepala Otorita IKN Baru Bakal Dipilih Jokowi atau Prabowo? Ini Jawaban Pemerintah

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Naik 12 Persen Jadi 1,7 Juta Orang pada Mei 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Naik 12 Persen Jadi 1,7 Juta Orang pada Mei 2024

Whats New
Menteri ESDM Ungkap Alasan Freeport Bisa Perpanjang Kontrak hingga Cadangan Habis

Menteri ESDM Ungkap Alasan Freeport Bisa Perpanjang Kontrak hingga Cadangan Habis

Whats New
Menakar Peluang Investasi di Pasar Indonesia

Menakar Peluang Investasi di Pasar Indonesia

Whats New
Memanfaatkan Jasa Wilhen Cargo, Impor Barang dari China Jadi Mudah

Memanfaatkan Jasa Wilhen Cargo, Impor Barang dari China Jadi Mudah

Smartpreneur
IHSG Berakhir di Zona Hijau, Rupiah Naik 10 Poin

IHSG Berakhir di Zona Hijau, Rupiah Naik 10 Poin

Whats New
Laporan JobStreet: Indonesia Semakin Menarik sebagai Tujuan untuk Bekerja

Laporan JobStreet: Indonesia Semakin Menarik sebagai Tujuan untuk Bekerja

Work Smart
Waspada Modus Kejahatan Jelang Idul Adha, BSI Imbau Masyarakat Cek Saldo dan Ganti Password

Waspada Modus Kejahatan Jelang Idul Adha, BSI Imbau Masyarakat Cek Saldo dan Ganti Password

Whats New
Bapanas Ungkap Ada Transaksi Jual-Beli Kuota Impor Bawang Putih

Bapanas Ungkap Ada Transaksi Jual-Beli Kuota Impor Bawang Putih

Whats New
Kemendagri Minta Kepala Daerah Cek Harga-harga Komoditas yang Naik Jelang Idul Adha

Kemendagri Minta Kepala Daerah Cek Harga-harga Komoditas yang Naik Jelang Idul Adha

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 2025 Hanya Dipatok di Kisaran 5 Persen, Sri Mulyani: Ini Ambisius, tapi Realistis..

Pertumbuhan Ekonomi 2025 Hanya Dipatok di Kisaran 5 Persen, Sri Mulyani: Ini Ambisius, tapi Realistis..

Whats New
Pemerintah 'Pelototi' Kenaikan Harga Bawang Merah, Cabai Merah, dan Gula Pasir

Pemerintah "Pelototi" Kenaikan Harga Bawang Merah, Cabai Merah, dan Gula Pasir

Whats New
Kekhawatiran dan Harapan Pengusaha Usai Pergantian Kepala Otorita IKN

Kekhawatiran dan Harapan Pengusaha Usai Pergantian Kepala Otorita IKN

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com