Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mudik Gratis Warga ber-KTP Jateng, Pendaftaran Dibuka 13 Maret

Kompas.com - 12/03/2023, 14:24 WIB
Mela Arnani

Penulis

KOMPAS.com - Masyarakat yang mempunyai Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau kelahiran Jawa Tengah (Jateng) yang berada di wilayah Jakarta, dapat menikmati mudik gratis dengan moda transportasi bus dan kereta api.

Pendaftaran mudik gratis bantuan Gubernur Jateng, Bupati/Walikota se-Jateng, dan Bank Jateng tahun ini dengan moda transportasi bus, mulai dibuka besok, pada Senin, 13 Maret 2023 mulai pukul 08.00 WIB.

Pendaftaran mudik gratis masyarakat kelahiran Jateng atau KTP Jateng dengan bus bisa dilakukan melalui laman resmi https://pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id/swa.

Nantinya, bus akan diberangkatkan dari Museum Purna Bhakti Pertiwi Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur pada 17 April 2023.

Baca juga: Pendaftaran Mudik Gratis Kemenhub Dibuka 13 Maret, Ini Rute dan Syaratnya

Syarat mudik gratis bus Jateng 2023 dengan bus

Terkait syarat pendaftar mudik gratis warga Jateng ini, meliputi:

  • KTP Jawa Tengah atau kelahiran Jawa Tengah
  • Pendaftar dalam keluarga atau kelompok maksimal 4 orang.

Lebih lanjut, bus yang disediakan untuk mudik gratis ini akan menuju ke berbagai kota, sebagai berikut:

  • Solo Raya (Klaten, Wonogiri, Sukoharjo, Surakarta, Boyolali, Sragen, Karanganyar)
  • Semarang (Kendal, Demak, Grobogan, Salatiga, Kota/Kabupaten Semarang)
  • Banyumas (Purbalingga, Cilacap, Banjarnegara, Banyumas)
  • Kedu (Kabupaten Purworejo, Kota/Kabupaten Magelang, Kebumen, Temanggung, Wonosobo)
  • Pati (Jepara, Kudus, Pati, Rembang, Blora)
  • Pekalongan (Kota/Kabupaten Pekalongan, Kota/Kabupaten Tegal, Brebes, Pemalang, Batang).

Baca juga: Catat, Ini Jadwal Terbaru Kereta Bandara Soekarno-Hatta

Adapun pendaftaran ulang peserta mudik gratis dilakukan pada hari H keberangkatan mulai pukul 07.00 WIB.

Dilansir dari situs resmi, kuota mudik gratis Jateng dengan moda transportasi bus sebanyak 485 kursi.

Informasi lebih lanjut mengenai mudik gratis Jateng 2023 dapat menghubungi Badan Penghubung melalui WhatsApp di nomor 0813-1871-2523.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BadanPenghubungJateng (@penghubungjateng)

Baca juga: 498.790 Tiket Kereta Lebaran Terjual, Ini 5 Rute Favorit yang Dibeli

Mudik gratis Jateng 2023 dengan kereta api

Sementara itu, pendaftaran mudik gratis dengan moda transportasi kereta api (KA) akan dimulai pada 27 Maret 2023, melalui https://pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id/swa.

Adapun kereta mudik gratis ini akan diberangkatkan pada Selasa, 18 April 2023 sesuai jadwal kereta per jurusan.

Ada tiga kereta api yang disiapkan untuk digunakan para pemudik gratis Jateng 2023, yaitu:

  • KA Kutojaya Utara (relasi Pasar Senen-Kutoarjo, dengan jam keberangkatan 04.55 WIB)
  • KA Jakatingkir (relasi Pasar Senen-Purwosari, dengan jam keberangkatan 12.50 WIB)
  • KA Menoreh (relasi Pasar senen-Semarang Tawang, dengan jam keberangkatan 19.25 WIB).

Demikian informasi mengenai program mudik gratis tahun 2023 yang difasilitasi oleh pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Jateng). Mengingat jumlah kuota terbatas, maka masyarakat yang berminat mengikuti mudik gratis ini bisa segera mendaftarkan diri setelah pendaftaran dibuka.

Baca juga: Diskon Tiket Kereta 10 Persen hingga 30 Maret, Dari dan Menuju Solo Balapan

Baca juga: Simak, Ini Harga Tiket Terbaru Kereta Bandara Soekarno-Hatta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Whats New
Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Whats New
Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Whats New
Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Whats New
Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

Whats New
Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Earn Smart
Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Whats New
Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Whats New
Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Whats New
Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Pintu Perkuat Ekosistem Ethereum di Infonesia

Whats New
BTN Syariah Cetak Laba Bersih Rp 164,1 Miliar pada Kuartal I 2024

BTN Syariah Cetak Laba Bersih Rp 164,1 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com