Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekjen Kemenhub Diangkat Jadi Komisaris MRT Jakarta

Kompas.com - 15/03/2023, 15:40 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT MRT Jakarta (Perseroda) mengangkat Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Novie Riyanto menjadi Komisaris badan usaha milik daerah (BUMD) Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Plt. Kepala Badan Pembinaan BUMD Provinsi DKI Jakarta Fitria Rahadiani mengatakan, dengan diangkatnya Novie sebagai Komisaris, diharapkan dapat memberikan arahan dan masukan kepada direksi terhadap proses pembangunan MRT Jakarta Fase 2 dan fase-fase berikutnya.

Selain Komisaris, MRT Jakarta juga mengangkat Kepala Divisi Engineering MRT Jakarta Weni Maulina sebagai Direktur Konstruksi MRT Jakarta.

Sebab Direktur Konstruksi MRT Jakarta sebelumnya, Silvia Halim, telah mengundurkan diri dari posisi tersebut. Sementara perseroan membutuhkan Direksi Konstruksi dalam rangka penguatan, percepatan, dan penyelesaian proyek MRT Fase 2 dan selanjutnya.

Baca juga: Mantan Bos Transjakarta hingga MRT Jakarta Dilantik Jadi Pejabat Otorita IKN

"Semoga Direktur dan Komisaris yang baru mampu melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab. Pengangkatan Direktur dan Komisaris ini telah dilakukan sesuai dengan prosedur dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku," ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (15/3/2023).

Pengangkatan direktur dan komisaris MRT Jakarta yang baru ini berdasarkan keputusan para pemegang saham di luar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

Baca juga: MRT Jakarta Jalur Cikarang dan Balaraja Capai Kesepakatan Pendanaan Pada 2024

Untuk diketahui, kinerja jajaran direksi dan dewan Komisaris MRT Jakarta sejauh ini menunjukkan progres dan capaian yang baik, di antaranya ridership meningkat, integrasi transportasi, serta mendukung pembangunan infrastruktur pada Kawasan Berorientasi Transit (KBT), seperti di Simpang Temu Lebak Bulus, Simpang Temu Dukuh Atas, dan Taman Martha Tiahahu.

MRT Jakarta merupakan BUMD dengan 99,70 persen sahamnya dimiliki oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan sisanya dimiliki oleh Perumda Pasar Jaya.

MRT Jakarta melayani transportasi umum dengan ruang lingkup perusahaan adalah pengusahaan dan pembangunan prasarana dan sarana MRT, pengoperasian dan perawatan prasarana dan sarana, serta pengembangan dan pengelolaan bisnis di stasiun dan kawasan sekitarnya atau KBT.

Baca juga: Danai Proyek MRT Jakarta, Inggris Siapkan Rp 22 Triliun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ombudsman Minta Seleksi CASN Diundur Setelah Pilkada, MenPAN-RB: Tidak Mungkin Ditunda

Ombudsman Minta Seleksi CASN Diundur Setelah Pilkada, MenPAN-RB: Tidak Mungkin Ditunda

Whats New
IHSG Ditutup Naik 0,24 Persen, Rupiah Lanjutkan Penguatan

IHSG Ditutup Naik 0,24 Persen, Rupiah Lanjutkan Penguatan

Whats New
Temui Pemda Klungkung, Kemenkop UKM Pastikan Tak Ada Pembatasan Jam Operasional Warung Kelontong

Temui Pemda Klungkung, Kemenkop UKM Pastikan Tak Ada Pembatasan Jam Operasional Warung Kelontong

Whats New
Dongkrak Transaksi Nontunai, Bank DKI Gandeng Komunitas Mini 4WD

Dongkrak Transaksi Nontunai, Bank DKI Gandeng Komunitas Mini 4WD

Whats New
Apakah Gopay Bisa Tarik Tunai?

Apakah Gopay Bisa Tarik Tunai?

Earn Smart
Limit Tarik Tunai BRI Simpedes dan BritAma di ATM

Limit Tarik Tunai BRI Simpedes dan BritAma di ATM

Earn Smart
Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BNI via HP Antiribet

Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu BNI via HP Antiribet

Earn Smart
Apakah DANA Bisa Tarik Tunai? Bisa Pakai 5 Cara Ini

Apakah DANA Bisa Tarik Tunai? Bisa Pakai 5 Cara Ini

Whats New
OJK Terbitkan Aturan 'Short Selling', Simak 8 Pokok Pengaturannya

OJK Terbitkan Aturan "Short Selling", Simak 8 Pokok Pengaturannya

Whats New
2 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu Mandiri di ATM Pakai HP

2 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu Mandiri di ATM Pakai HP

Earn Smart
3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BCA Modal HP

3 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu ATM BCA Modal HP

Spend Smart
Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tetap di Atas 5 Persen

Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tetap di Atas 5 Persen

Whats New
Pada Pertemuan Bilateral di Kementan, Indonesia dan Ukraina Sepakati Kerja Sama Bidang Pertanian

Pada Pertemuan Bilateral di Kementan, Indonesia dan Ukraina Sepakati Kerja Sama Bidang Pertanian

Whats New
Semakin Mudah dan Praktis, Bayar PKB dan Iuran Wajib Kini Bisa lewat Bank Mandiri

Semakin Mudah dan Praktis, Bayar PKB dan Iuran Wajib Kini Bisa lewat Bank Mandiri

Whats New
Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Sistem Keuangan RI Masih dalam Kondisi Terjaga

Ketidakpastian Global Meningkat, Sri Mulyani: Sistem Keuangan RI Masih dalam Kondisi Terjaga

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com