Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Operasional Bank Danamon Selama Hari Raya Idul Fitri 1444 H

Kompas.com - 14/04/2023, 12:00 WIB
Kiki Safitri,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menjelang periode liburan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) mengumumkan jadwal operasional sejumlah kantor cabang dan layanan pendukung bagi nasabah.

Danamon memastikan, untuk tetap siaga menyediakan layanan dan fasilitas perbankan untuk membantu nasabah mempersiapkan diri menyambut libur Lebaran 2023.

Untuk menjawab kebutuhan nasabah, Danamon tetap mengoperasikan 50 kantor cabang di seluruh Indonesia pada tanggal 19-20 April pukul 08.00 hingga 16.30 waktu setempat dan 24-25 April 2023 pukul 08.00 hingga 17.00 waktu setempat.

Layanan yang tetap beroperasi di antaranya adalah layanan pembukaan atau penutupan rekening CASA, pembukaan atau pencairan rekening deposito, setor dan tarik tunai, pemindahbukuan khusus mata uang Rupiah, penerimaan warkat sendiri, setoran PDC (Post-Dated Check) warkat bank lain dan warkat sendiri, layanan SDB (Safe Deposit Box) untuk cabang yang memiliki SDB, serta setoran pajak.

Baca juga: Bank Danamon Tebar Dividen Rp 1,15 Triliun, Cek Jadwalnya

Kantor-kantor cabang lain di luar daftar tersebut tidak akan beroperasi pada tanggal 19-25 April 2023. Untuk melihat daftar kantor cabang mana saja yang tetap beroperasi selama periode libur Lebaran, nasabah dapat mengunjungi bdi.co.id/infocabang.

Danamon juga memastikan kesiapan seluruh jaringan ATM di seluruh Indonesia untuk mempermudah transaksi dan memastikan nasabah dapat memperoleh uang tunai.

Nasabah juga dapat terus menggunakan aplikasi D-Bank PRO untuk semua kebutuhan transaksi termasuk transfer dana, top-up e-wallet, dan pembayaran menggunakan QRIS. Sementara, semua kantor cabang dan layanan weekend banking Danamon tidak beroperasi pada tanggal 22 - 23 April 2023.

Danamon juga membuka layanan penukaran uang baru dengan denominasi yang lebih kecil selama Ramadhan. Danamon tidak memberlakukan batasan untuk penukaran uang kerta di cabang, dan penukaran uang dapat dilakukan sesuai ketersediaan.

Baca juga: Bank Danamon akan Ganti Direktur Utama dan Komisaris Utama, Simak Profil Calonnya

Danamon juga telah menyediakan layanan tambahan mobile branch untuk mempermudah nasabah bertransaksi, di kawasan Islamic Center – Koja, Jakarta Utara, yang beroperasi pada tanggal 3 – 14 April 2023 mulai pukul 10:00 hingga 14:00 WIB setiap hari kerja.

Untuk layanan mobile branch ini, setiap nasabah hanya dapat menukarkan uang sejumlah Rp 3,8 juta dengan denominasi Rp 20.000 hingga Rp 2 juta. Kemudian, denominasi Rp 10.000 hingga Rp 1 juta. Lalu, denominasi Rp 5.000 sampai dengan hingga Rp 500.000, denominasi Rp 2.000 sampai dengan Rp 200.000, dan denominasi Rp 1.000 hingga Rp 100.000.

Baca juga: MUFG dan Bank Danamon Jembatani Startup Raih Pendanaan


Selain memastikan ketersediaan layanan perbankan selama periode libur Lebaran, Danamon juga telah meluncurkan program #RamadanLebihBerkah. Program ini didasari oleh pemahaman mengenai kondisi meningkatnya harga barang-barang menjelang Hari Raya Idulfitri, dan dimaksudkan untuk membantu nasabah mengelola keuangannya dengan memanfaatkan berbagai penawaran menarik dari Danamon.

Melalui program ini, nasabah bisa mendapatkan nilai lebih untuk memenuhi kebutuhan pribadi, ataupun untuk berbagi keberkahan dengan sesama melalui acara buka bersama, memberi bingkisan atau hampers, hingga berdonasi untuk masyarakat yang membutuhkan dengan menggunakan Kartu Debit, Kredit, Charge Danamon, serta aplikasi D-Bank PRO.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Earn Smart
Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Whats New
Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Whats New
Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Whats New
Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Whats New
IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

Whats New
Mengintip 'Virtual Assistant,' Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Mengintip "Virtual Assistant," Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Work Smart
Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Whats New
Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Whats New
Soroti Harga Tiket Pesawat Mahal, Bappenas Minta Tinjau Ulang

Soroti Harga Tiket Pesawat Mahal, Bappenas Minta Tinjau Ulang

Whats New
Tidak Kunjung Dicairkan, BLT Rp 600.000 Batal Diberikan?

Tidak Kunjung Dicairkan, BLT Rp 600.000 Batal Diberikan?

Whats New
Lowongan Kerja Pamapersada untuk Lulusan S1, Simak Persyaratannya

Lowongan Kerja Pamapersada untuk Lulusan S1, Simak Persyaratannya

Work Smart
Menakar Peluang Teknologi Taiwan Dorong Penerapan 'Smart City' di Indonesia

Menakar Peluang Teknologi Taiwan Dorong Penerapan "Smart City" di Indonesia

Whats New
Harga Emas Terbaru 18 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 18 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Saat Sri Mulyani Panjat Truk Kontainer yang Bawa Barang Impor di Pelabuhan Tanjung Priok...

Saat Sri Mulyani Panjat Truk Kontainer yang Bawa Barang Impor di Pelabuhan Tanjung Priok...

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com