Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mudik Bareng BUMN, IFG Berangkatkan 1.660 Pemudik

Kompas.com - 19/04/2023, 22:12 WIB
Agustinus Rangga Respati,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - BUMN Holding Asuransi, Penjaminan, dan Investasi Indonesia Financial Group (IFG) memberangkatkan 22.200 pemudik sebagai bagian dari gelaran Mudik Bersama BUMN pada Rabu (19/4/2023).

Forum Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) dan salah satu anak usaha IFG, PT Jasa Raharja ditunjuk selaku koordinator pelaksanaan mudik bersama kali ini.

Mudik bersama ini didukung oleh IFG dan anak perusahaan lainnya yakni PT Jamkrindo, PT Askrindo, PT Jasindo, dan PT Asuransi Jiwa IFG.

Baca juga: IFG Holding Cetak Laba Bersih Rp 4 Triliun Tahun 2022

Direktur Utama IFG Hexana Tri Sasongko mengatakan, pihaknya memberangkatkan 1.660 pemudik dengan 35 armada bus eksekutif dari total 22.200 peserta mudik dalam rangka mendukung program mudik bersama BUMN.

"Kami berharap dengan adanya program mudik bersama BUMN tahun ini, dapat membantu mengobati kerinduan masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman mereka masing-masing di saat merayakan Hari Raya Idul Fitri," ujar dia dalam keterangan resmi, Rabu (19/4/2023).

Adapun, kegiatan Mudik Bersama IFG dan anak usahanya secara keseluruhan memberangkatkan pemudik menggunakan 140 unit bus dan 30 rangkaian kereta api.

Total pemudik yang diberangkatkan melalui IFG di antaranya IFG holding sebanyak 600 pemudik, PT Jasa Raharja sebanyak 20.300 pemudik, Jasindo sebanyak 300 pemudik, Askrindo sebanyak 500 pemudik, dan Jamkrindo sebanyak 500 pemudik.

Armada bus akan mengantarkan para pemudik dengan tujuan beberapa kota di Indonesia meliputi Kuningan (via Cirebon), Pekalongan (via Tegal), Purworejo (via Purwokerto), Magelang (via Temanggung), Kudus (via Semarang), Yogyakarta (via Klaten), Wonogiri (via Solo), Surabaya dan Lampung.

“Tidak hanya menyediakan fasilitas mudik gratis, peserta mudik bersama BUMN 2023 bersama

IFG dan anak usaha akan mendapatkan fasilitas perlindungan asuransi dari anak usaha IFG,

yaitu dari PT Jasindo, PT Askrindo, dan PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life)” ungkap Hexana.

Dalam kesempatan yang sama, Asisten Deputi Bidang TJSL Kementerian BUMN Edi Eko Cahyono mengatakan, secara keseluruhan sebanyak 82 BUMN telah menyiapkan 78.017 kuota mudik gratis pada Lebaran 2023.

"Menggunakan 1.081 bus, 30 rangkaian kereta api, dan 18 kapal laut," kata dia.

Baca juga: Arus Puncak Mudik Pelabuhan Merak dan Ciwandan Diperkirakan Berlangsung Malam Ini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Whats New
Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Whats New
Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Whats New
Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Whats New
Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Whats New
Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Whats New
Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Work Smart
Dukung 'Green Building', Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Dukung "Green Building", Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Whats New
Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Whats New
Kinerja Pegawai Bea Cukai 'Dirujak' Netizen, Ini Respon Sri Mulyani

Kinerja Pegawai Bea Cukai "Dirujak" Netizen, Ini Respon Sri Mulyani

Whats New
Pembatasan Impor Barang Elektronik Dinilai Bisa Dorong Pemasok Buka Pabrik di RI

Pembatasan Impor Barang Elektronik Dinilai Bisa Dorong Pemasok Buka Pabrik di RI

Whats New
Sukuk Wakaf Ritel adalah Apa? Ini Pengertian dan Karakteristiknya

Sukuk Wakaf Ritel adalah Apa? Ini Pengertian dan Karakteristiknya

Work Smart
Viral Mainan 'Influencer' Tertahan di Bea Cukai, Ini Penjelasan Sri Mulyani

Viral Mainan "Influencer" Tertahan di Bea Cukai, Ini Penjelasan Sri Mulyani

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com