Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cashless, Simak Cara Bayar Tiket LRT Jabodebek

Kompas.com - 26/08/2023, 20:21 WIB
Isna Rifka Sri Rahayu,
Erlangga Djumena

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - LRT Jabodebek bakal bisa dimanfaatkan oleh masyarakat dalam waktu dekat. Untuk itu, masyarakat perlu mengetahui bagaimana cara bayar tiket LRT Jabodebek.

Kereta api tanpa masinis ini rencananya akan diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 28 Agustus mendatang. Setelah uji coba operasional terbatas lancar terlaksana pada 26 dan 27 Agustus 2023.

Saat sudah beroperasi penuh, LRT Jabodebek beroperasi setiap hari selama pukul 05.00-23.30 WIB. LRT Jabodebek akan melayani penumpang dalam 434 perjalanan setiap harinya dengan 27 rangkaian kereta.

Baca juga: Uji Coba LRT Jabodebek untuk Masyarakat Umum Mulai Hari Ini, Siapa Pesertanya?

Adapun moda transportasi ini memiliki 18 stasiun pemberhentian. Terdapat dua line perjalanan, yaitu Line Cibubur yang melewati Stasiun Dukuh Atas-Cawang-Stasiun Harjamukti dan Line Bekasi yang melewati Stasiun Dukuh Atas-Cawang-Halim-Stasiun Jatimulya.

Nantinya penumpang yang akan naik LRT Jabodebek wajib menyiapkan uang elektronik atau dompet digital karena cara bayar tiket LRT Jabodebek hanya bisa dilakukan secara nontunai.

Cara bayar tiket LRT Jabodebek dapat menggunakan kartu multitrip (KMT) KAI Commuter, kartu uang elektronik Perbankan dari BRI, BNI, Bank Mandiri, BTN, BCA, dan Bank DKI Jakarta, QRIS, Link Aja, dan KAI PAY.

Bagi masyarakat yang kehabisan saldo ataupun belum membawa kartu uang elektronik, LRT Jabodebek menyediakan 2 unit ticket vending machine untuk top up kartu uang elektronik dan loket penjualan kartu uang elektronik di setiap stasiun.

Baca juga: Kala Pekerja Menimbang Ongkos Naik LRT Jabodebek

Kartu uang elektronik atau dompet digital ini dapat di-tap in di gerbang masuk stasiun keberangkatan. Kemudian alat pembayaran ini juga harus di-tap out di gerbang keluar stasiun tujuan.

Setelah proses tap out selesai, saldo kartu uang elektronik atau dompet digital otomatis terpotong sesuai dengan tarif perjalanan yang dilakukan.

Demikian cara bayar tiket LRT Jabodebek yang dapat diikuti dengan mudah. Apakah kamu sudah siap menjajal LRT Jabodebek akhir bulan ini?

Baca juga: Simak Jam Operasional dan Cara Naik LRT Jabodebek

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cara Daftar Mobile Banking Bank Papua dari HP Antiribet

Cara Daftar Mobile Banking Bank Papua dari HP Antiribet

Spend Smart
Cara Kirim Paket Barang lewat Ekspedisi dengan Aman untuk Pemula

Cara Kirim Paket Barang lewat Ekspedisi dengan Aman untuk Pemula

Whats New
Cara Top Up DANA Pakai Virtual Account BRI

Cara Top Up DANA Pakai Virtual Account BRI

Spend Smart
Cek Daftar Pinjol Resmi yang Berizin OJK Mei 2024

Cek Daftar Pinjol Resmi yang Berizin OJK Mei 2024

Whats New
Penyaluran Avtur Khusus Penerbangan Haji 2024 Diproyeksi Mencapai 100.000 KL

Penyaluran Avtur Khusus Penerbangan Haji 2024 Diproyeksi Mencapai 100.000 KL

Whats New
Pemilik Kapal Apresiasi Upaya Kemenhub Evakuasi MV Layar Anggun 8 yang Terbakar

Pemilik Kapal Apresiasi Upaya Kemenhub Evakuasi MV Layar Anggun 8 yang Terbakar

Whats New
Langkah AJB Bumiputera 1912 Setelah Revisi Rencana Penyehatan Keuangan

Langkah AJB Bumiputera 1912 Setelah Revisi Rencana Penyehatan Keuangan

Whats New
KKP dan Polri Gagalkan Penyelundupan 125.684 Benih Bening Lobster di Jambi

KKP dan Polri Gagalkan Penyelundupan 125.684 Benih Bening Lobster di Jambi

Whats New
Sulbar akan Jadi Penyuplai Produk Pangan untuk IKN, Kementan Beri Benih Gratis

Sulbar akan Jadi Penyuplai Produk Pangan untuk IKN, Kementan Beri Benih Gratis

Whats New
Emiten Tambang Samindo Resources Catatkan Kenaikan Pendapatan 33,5 Persen Per Kuartal I-2024

Emiten Tambang Samindo Resources Catatkan Kenaikan Pendapatan 33,5 Persen Per Kuartal I-2024

Whats New
OJK Sebut Klaim Asuransi Kesehatan Lebih Tinggi dari Premi yang Diterima Perusahaan

OJK Sebut Klaim Asuransi Kesehatan Lebih Tinggi dari Premi yang Diterima Perusahaan

Whats New
SKK Migas dan Mubadala Energy Temukan 2 TFC Potensi Gas di Blok South Andaman

SKK Migas dan Mubadala Energy Temukan 2 TFC Potensi Gas di Blok South Andaman

Whats New
Perkuat Bisnis di RI, Perusahaan Pemurni Air Korea Dapat Sertifikat Halal BPJPH

Perkuat Bisnis di RI, Perusahaan Pemurni Air Korea Dapat Sertifikat Halal BPJPH

Whats New
Upaya Kemenparekraf Jaring Wisatawan Asing di Korea Selatan

Upaya Kemenparekraf Jaring Wisatawan Asing di Korea Selatan

Whats New
Libur 'Long Weekend', 2 Lintasan Utama ASDP Layani 26.122 Orang dan 125.950 Unit Kendaraan

Libur "Long Weekend", 2 Lintasan Utama ASDP Layani 26.122 Orang dan 125.950 Unit Kendaraan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com