Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini, PM China Jajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Kompas.com - 06/09/2023, 06:23 WIB
Ade Miranti Karunia,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Perdana Menteri (PM) China Li Qiang akan menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) pada Rabu (6/9/2023).

Hal itu disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan.

"Ini juga bukti nyata kerja sama berkualitas tinggi yang modern antara kedua negara," kata Luhut dalam siaran pers, Jakarta.

Baca juga: Erick Thohir Sebut Kereta Cepat Akan Ciptakan Kawasan Ekonomi Baru

Luhut sudah bertemu dengan Li Qiang dalam agenda Indonesia-China Business Community Reception yang berlangsung di Shangri La, Jakarta, Selasa (5/9/2023).

Dalam acara itu, ia mengatakan, kehadiran Li Qiang ke Indonesia tak hanya akan mendorong investasi China di Indonesia, tetapi juga mendorong investor Tanah Air berinvestasi ke China.

"Dan saya yakin dengan kedatangan Perdana Menteri Li Qiang ke Indonesia akan menarik lebih banyak lagi kerja sama ekonomi, perdagangan, dan investasi," ujarnya dikutip dari keterangan tertulis.

Baca juga: Kapan Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung untuk Umum? Ini Kata Dirut KAI

Sebelumnya, Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rosan Roeslani mengatakan, sebelum kereta cepat diresmikan pada 1 Oktober 2023, akan lebih dulu dilakukan uji coba bersama Perdana Menteri China.

"Besok rencananya dari Prime Minister China dan juga bersama-sama dengan Pak Menko (Luhut) yang akan melakukan testing dari kereta api cepat pada tanggal 6 September," ujarnya dalam pers ASEAN-Indo Pacific Forum (AIPF) di JCC, Jakarta, Selasa (5/9/2023).

Rosan menuturkan, waktu uji coba kereta cepat yang akan dinaiki Luhut dan Li Qiang masih tentatif, tetapi kemungkinan dilakukan pada sore hari.

Baca juga: Dua Kali Naik Kereta, Berapa Lama Penumpang Kereta Cepat sampai Kota Bandung dari Halim?

"Waktunya kurang lebih sore hari, tentatif. Waktunya akan ditentukan lebih mendalam lagi," kata dia.

Sementara itu, Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Risal Wasal mengungkapkan, Kereta Cepat Jakarta-Bandung bakal diresmikan pada 1 Oktober 2023 oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca juga: Kereta Cepat Jakarta-Bandung Diresmikan 1 Oktober

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Whats New
Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Whats New
Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Whats New
Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Whats New
Harga Tiket Kereta Api 'Go Show' Naik Mulai 1 Mei

Harga Tiket Kereta Api "Go Show" Naik Mulai 1 Mei

Whats New
SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Whats New
Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Whats New
Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Whats New
Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Whats New
Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Whats New
Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Whats New
Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Whats New
Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Whats New
Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com