Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Cek Tagihan Shopee Paylater

Kompas.com - 17/11/2023, 08:14 WIB
Mela Arnani

Penulis

KOMPAS.com - Bagi pengguna fitur Shopee Paylater atau SPayLater di aplikasi Shopee, bisa melakukan cek tagihan miliknya.

Cara melihat tagihan Shopee Paylater bisa dilakukan melalui aplikasi Shopee, dengan login ke akun masing-masing.

Untuk diketahui, Shopee Paylater atau SPayLater adalah metode pembayaran dengan cara mencicil yang disediakan oleh PT Commerce Finance dalam aplikasi Shopee.

Baca juga: Cara Mengaktifkan Shopee Paylater

Pengguna Shopee Paylater bisa melakukan pembelian suatu barang terlebih dahulu, dan melakukan pembayaran dengan memilih membayarnya di bulan berikutnya atau metode cicilan selama beberapa bulan.

Tagihan yang sudah jatuh tempo harus dibayarkan secara lunas. Jika tidak, pengguna akan dikenai denda keterlambatan membayar tagihan sebesar 5 persen per bulan dari seluruh total tagihan.

Lantas, bagaimana cara melihat tagihan Shopee Paylater atau SPayLater?

Baca juga: Cara Registrasi Paylater BCA Secara Online Lewat HP

Cara melihat tagihan Shopee Paylater atau SPayLater

Anda bisa melihat tagihan Shopee Paylater atau SPayLater dengan cara berikut:

  • Buka aplikasi Shopee
  • Pilih menu Saya, lalu klik SPayLater
  • Pilih menu Tagihan Saya

Nantinya, sistem akan memunculkan rincian tagihan yang belum lunas dan sudah lunas setiap bulannya.

Anda bisa melihat rincian tagihan Shopee Paylater yang belum lunas dengan klik tab “Belum Lunas”, untuk melihat batas pembayaran tagihan dan rincian tagihan yang ada.

Sementara itu, untuk melihat rincian tagihan yang sudah dibayar, bisa mengklik tab “Lunas”.

Baca juga: Cara Menonaktifkan Paylater BCA

Pembayaran tagihan Shopee Paylater

Pembayaran tagihan Shopee Paylater atau SPayLater bisa dilakukan dengan empat metode, yaitu:

  • ShopeePay
  • Alfamart/Alfamidi/Dan+Dan
  • Indomaret/i.Saku
  • Transfer Bank (Virtual Account).

Anda akan memperoleh kode atau nomor virtual account untuk melakukan pembayaran tagihan.

 

 

Lebih lanjut, cara membayar tagihan SPayLater atau Shopee Paylater sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Shopee, pilih menu Saya
  • Klik SPayLater, pilih Tagihan Saya
  • Akan muncul rincian tagihan bulan tersebut, lalu klik Bayar Sekarang
  • Pilih Metode Pembayaran, klik Konfirmasi
  • Klik Bayar Sekarang, dan lakukan pembayaran sesuai metode yang sudah dipilih.

Nantinya, Anda akan mendapatkan notifikasi transaksi berhasil dilakukan setelah tagihan Shopee Paylater dibayarkan.

Sebagai informasi, Anda juga bisa melakukan pembayaran tagihan Shopee Paylater sebelum jatuh tempo.

Demikian rangkuman mengenai tata cara melihat tagihan Shopee Paylater dan cara membayar tagihan SPayLater.

Baca juga: Cara Transaksi dengan Paylater BCA

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Ada Gempa Garut, Kereta Cepat Whoosh Tetap Beroperasi Normal

Whats New
Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Akhirnya, Bea Cukai Bebaskan Bea Masuk Alat Belajar SLB yang Tertahan Sejak 2022

Whats New
Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Sri Mulyani Minta Ditjen Bea Cukai Perbaiki Layanan Usai 3 Keluhan Terkait Pelayanan Viral di Medsos

Whats New
Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Menuju Indonesia Emas 2045, Pelaku Usaha Butuh Solusi Manajemen SDM yang Terdigitalisasi

Whats New
Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Jadi Sorotan, Ini 3 Keluhan Warganet soal Bea Cukai yang Viral Pekan Ini

Whats New
Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Perhitungan Lengkap Versi Bea Cukai soal Tagihan Rp 31 Juta ke Pembeli Sepatu Seharga Rp 10 Juta

Whats New
Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Berapa Gaji dan Tunjangan Pegawai Bea Cukai Kemenkeu?

Work Smart
Dukung 'Green Building', Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Dukung "Green Building", Mitsubishi Electric Komitmen Tingkatkan TKDN Produknya

Whats New
Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Kemenhub Cabut Status 17 Bandara Internasional, Ini Alasannya

Whats New
Kinerja Pegawai Bea Cukai 'Dirujak' Netizen, Ini Respon Sri Mulyani

Kinerja Pegawai Bea Cukai "Dirujak" Netizen, Ini Respon Sri Mulyani

Whats New
Pembatasan Impor Barang Elektronik Dinilai Bisa Dorong Pemasok Buka Pabrik di RI

Pembatasan Impor Barang Elektronik Dinilai Bisa Dorong Pemasok Buka Pabrik di RI

Whats New
Sukuk Wakaf Ritel adalah Apa? Ini Pengertian dan Karakteristiknya

Sukuk Wakaf Ritel adalah Apa? Ini Pengertian dan Karakteristiknya

Work Smart
Viral Mainan 'Influencer' Tertahan di Bea Cukai, Ini Penjelasan Sri Mulyani

Viral Mainan "Influencer" Tertahan di Bea Cukai, Ini Penjelasan Sri Mulyani

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru Pada Minggu 28 April 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 28 April 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com