Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Transfer BRI ke BCA Lewat ATM hingga BRImo

Kompas.com - 17/05/2024, 07:51 WIB
Muhammad Idris

Penulis

KOMPAS.com - Cara transfer BRI ke BCA saat ini bisa dilakukan dengan berbagai metode. Nasabah tak hanya bisa mengirimkan uang melalui ATM, namun juga bisa melalui aplikasi mobile banking.

Bagi nasabah Bank BRI, selain dengan ATM, cara transfer Bank BRI ke BCA bisa menggunakan aplikasi BRImo. Transaksi juga bisa dilakukan realtime 24 jam dari dari mana saja selama ada akses internet.

Selama ini cara transfer BRI ke BCA lewat ATM bisa dibilang masih cukup banyak dilakukan, terutama bagi nasabah yang masih awam dengan penggunaan mobile banking BRImo.

Aplikasi BRImo bisa digunakan untuk nasabah Bank BRI yang memiliki rekening tabungan Simpedes maupun BritAma. Nah apa saja cara transfer dari ATM BRI ke BCA maupun memakai BRImo?

Baca juga: Setoran Awal BRI Simpedes dan Cara Buka Rekeningnya

Cara transfer BRI ke BCA

Dikutip dari laman resminya, untuk transfer dari BRI ke BCA, tentunya akan dikenakan biaya administrasi karena transfer dilakukan dengan dua rekening bank yang berbeda.

Biaya transfer dari rekening BRI ke BCA adalah sebesar Rp 6.500 untuk sekali transaksi. Biaya transfer dari BRI ke BCA lebih murah bila menggunakan BI Fast yakni hanya sebesar Rp 2.500.

Penggunaan BI Fast sendiri hanya bisa digunakan melalui mobile banking BRImo, sementara untuk transfer melalui mesin ATM, belum tersedia metode transfer dengan BI Fast.

Berikut beberapa cara transfer Bank BRI ke BCA:

1. Cara transfer BRI ke BCA lewat ATM

  • Kunjungi ATM BRI terdekat
  • Masukkan kartu ATM BRI
  • Pilih "Bahasa Indonesia"
  • Masukkan 6 digit PIN ATM BRI
  • Tekan menu "Transaksi Lainnya"
  • Tekan menu "Transfer"
  • Masukkan kode bank BCA (014) dan nomor rekening BCA tujuan. Contoh: 014074237XXX
  • Tekan “Benar” jika sudah sesuai
  • Masukkan nominal yang akan ditransfer. Lalu tekan “Benar”
  • Nomor referensi boleh dikosongkan
  • Tekan “Selanjutnya”
  • Cek kembali informasi transfer Anda. Jika semua sudah benar, pilih "Ya"
  • Kemudian, pilih “Dari Rekening Tabungan”
  • Struk transfer akan keluar dari mesin ATM sebagai bukti transaksi
  • Pilih “Transaksi Lainnya” jika ingin melanjutkan ke transaksi berikutnya
  • Pilih “Selesai” jika sudah selesai bertransaksi
  • Jangan lupa ambil kembali kartu ATM BRI Anda dari mesin ATM.

Baca juga: Info Biaya Transfer BRI ke Bank Jatim di ATM dan BRImo

2. Cara transfer Bank BRI ke BCA via BRImo

Transfer lewat BRImo tanpa BI Fast

  • Buka aplikasi BRImo
  • Login dengan masukkan Username dan Password atau masuk dengan fingerprint
  • Pilih menu "Transfer"
  • Klik "Tambah Penerima"
  • Pilih BCA pada menu "Bank tujuan transfer"
  • Pilih metode "Transfer Online"
  • Masukan nomor rekening bank lain yang menjadi tujuan transfer
  • Pilih "Lanjutkan"
  • Masukan nominal transfer yang diinginkan
  • Pilih "Transfer"
  • Periksa kembali transaksi transfer BRI Anda dari nama penerima dan jumlah uang yang dikirim
  • Jika sudah benar, pilih "Transfer"
  • Terakhir masukan PIN BRImo
  • Transaksi selesai.

Transfer lewat BRImo dengan BI Fast

  • Buka aplikasi BRImo
  • Login dengan masukkan Username dan Password atau masuk dengan fingerprint
  • Pilih menu “Transfer”
  • Pilih “Tambah Penerima”
  • Pilih Bank Tujuan (BCA)
  • Pilih Metode “Transfer BI-Fast”
  • Masukkan nomor rekening BCA tujuan, e-mail, atau nomor handphone tujuan yang terdaftar di BI-Fast
  • Pilih rekening sumber yang akan digunakan
  • Konfirmasi transaksi dan masukkan PIN BRImo
  • Tunggu hingga muncul notifikasi transfer BRI ke BCA via BI-Fast berhasil.

3. Cara transfer BRI ke BCA via internet banking

Untuk menggunakan metode transfer internet banking IB BRI, Anda harus lebih dulu memiliki akun yang sudah didaftarkan melalui kantor cabang. Bila sudah memiliki akun, Anda bisa melakukan transfer dengan tahapan berikut:

  • Kunjungi situs resmi Internet Banking BRI di https://ib.bri.co.id/ib-bri/
  • Selanjutnya, login dengan menggunakan username, password, dan kode verifikasi
  • Pilih menu Transfer
  • Kemudian, pilih opsi Transfer Antar Bank
  • Pilih rekening pengirim yakni dari rekening BRI Anda
  • Setelah itu, pilih BCA sebagai Bank Tujuan
  • Masukkan nomor rekening BCA tujuan
  • Masukkan data penerima mulai dari nama, jumlah transfer yang diinginkan, nomor referensi nasabah, berita, hingga alamat email penerima
  • Jika semua data telah diisi, Anda bisa langsung klik Kirim
  • Selanjutnya, layar akan menampilkan rincian transaksi Anda
  • Untuk proses verifikasi, Anda perlu memasukkan kode mToken yang akan dikirim dengan klik link "Permintaan mToken”
  • Nantinya, ANda akan menerima kode mToken lewat SMS ke nomor HP yang sudah terdaftar
  • Jika sudah menerima mToken, Anda bisa langsung memasukkan kode mToken tersebut ke kolom yang tersedia di halaman IB BRI
  • Setelah itu, klik Kirim
  • Tunggu beberapa saat sampai proses transfer BRI ke BCA berhasil.

Baca juga: Info Biaya Admin BRI ke BNI via ATM dan BRImo

4. Cara transfer BRI ke BCA via Flip

Flip adalah aplikasi pihak ketiga untuk melakukan transfer antar-bank yang berbeda dengan biaya gratis alias tanpa biaya. Tentu saja Anda harus lebih dulu mengunduh aplikasinya di ponsel dan membuat akunnya:

Berikut cara transfer Bank BRI ke BCA dengan Flip jika Anda sudah mengunduh aplikasi Flip:

  • Buka aplikasi Flip
  • Klik tombol Transfer di bagian bawah home page Flip
  • Pilih menu Rekening Bank dan masukkan detail rekening penerima
  • Pastikan detail di layar sudah benar sebelum klik Lanjutkan
  • Pilih metode Transfer Bank dan bank yang akan Anda gunakan untuk mentransfer uang
  • Kirimkan nominal uang yang tertera di layar ke nomor rekening Flip. Supaya lebih gampang, Anda bisa langsung menyalin nominalnya ke aplikasi perbankan
  • Konfirmasi dengan klik Saya Sudah Transfer, dan tunggu hingga bukti transaksi terbit.

5. Cara transfer Bank BRI ke BCA via teller

Dibandingkan cara transfer dari ATM BRI ke BCA maupun cara lainnya, metode ini adalah yang paling merepotkan karena Anda harus datang langsung ke kantor cabang.

Berikut tahapan cara transfer Bank BRI ke BCA melalui teller bank:

  • Datang ke kantor cabang Bank BRI terdekat
  • Siapkan KTP, buku tabungan, dan kartu ATM
  • Anda bisa membawa uang tunai sesuai nominal yang akan ditransfer
  • Isi formulir dan ambil nomor antrean teller, lalu menunggu nomor antrean dipanggil
  • Jika nomormu sudah dipanggil, maka Anda bisa menuju teller untuk menyerahkan formulir transfer
  • Petugas teller akan membantu melakukan transfer uang ke bank tujuan.

 data-caption-en=Muhammad Idris/Money.kompas.com\" data-caption= data-caption-en=

Itulah beberapa cara transfer BRI ke BCA, mau pilih yang mana?

Seputar Bank BRI

Bank BRI adalah singkatan dari Bank Rakyat Indonesia, sebuah bank yang beroperasi di Indonesia. Bank ini didirikan pada tahun 1895 dan merupakan bank terbesar di Indonesia dalam hal jumlah nasabah dan jaringan cabang.

Sejak awal berdirinya, Bank BRI telah fokus pada pelayanan kepada masyarakat Indonesia, terutama pada sektor mikro, kecil, dan menengah. Bank BRI memiliki peran penting dalam mendukung pengembangan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di Indonesia.

Ada beragam cara transfer BRI ke BCA, selain cara transfer dari ATM BRI ke BCA, Anda bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga seperti Flip.Muhammad Idris/Money.kompas.com Ada beragam cara transfer BRI ke BCA, selain cara transfer dari ATM BRI ke BCA, Anda bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga seperti Flip.

Baca juga: Cara Transfer BRI ke BRI di ATM dan BRImo di HP 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gelar Diskusi di Acara Musik, BRI Insurance Rangkul Komunitas Lari untuk Tingkatkan Kesadaran Berasuransi

Gelar Diskusi di Acara Musik, BRI Insurance Rangkul Komunitas Lari untuk Tingkatkan Kesadaran Berasuransi

Whats New
Dana Abadi untuk Mempercepat Transisi Ekonomi Hijau

Dana Abadi untuk Mempercepat Transisi Ekonomi Hijau

Whats New
Adira Finance Bidik 3.000 Pesanan Kendaraan di Jakarta Fair Kemayoran 2024

Adira Finance Bidik 3.000 Pesanan Kendaraan di Jakarta Fair Kemayoran 2024

Whats New
BTN Tebar Promo Serba Rp 497 untuk Transaksi Pakai QRIS di Jakarta International Marathon

BTN Tebar Promo Serba Rp 497 untuk Transaksi Pakai QRIS di Jakarta International Marathon

Whats New
BRI Insurance Raih Penghargaan Pertumbuhan Premi Sesi 2023 Terbesar

BRI Insurance Raih Penghargaan Pertumbuhan Premi Sesi 2023 Terbesar

Whats New
Luncurkan Impact Report 2023, KoinWorks Perkuat Ekosistem Pembiayan Eksklusif dan Dukung UMKM Naik Kelas

Luncurkan Impact Report 2023, KoinWorks Perkuat Ekosistem Pembiayan Eksklusif dan Dukung UMKM Naik Kelas

Whats New
AI Diprediksi Akan 10.000 Kali Lebih Pintar dari Manusia

AI Diprediksi Akan 10.000 Kali Lebih Pintar dari Manusia

Whats New
IHSG Sepekan Tumbuh 2,16 Persen, Kapitalisasi Pasar Saham Jadi Rp 11.719 Triliun

IHSG Sepekan Tumbuh 2,16 Persen, Kapitalisasi Pasar Saham Jadi Rp 11.719 Triliun

Whats New
InJourney Targetkan Merger Angkasa Pura I dan II Rampung Juli 2024

InJourney Targetkan Merger Angkasa Pura I dan II Rampung Juli 2024

Whats New
Ingin Ikut Berkurban? Ini Tips Menyiapkan Dana Membeli Hewan Kurban

Ingin Ikut Berkurban? Ini Tips Menyiapkan Dana Membeli Hewan Kurban

Work Smart
Landasan Pacu Bandara IKN Sudah Memasuki Tahap Pengaspalan

Landasan Pacu Bandara IKN Sudah Memasuki Tahap Pengaspalan

Whats New
Shopee Live Dorong Pertumbuhan UMKM dan Jenama Lokal Lebih dari 13 Kali Lipat

Shopee Live Dorong Pertumbuhan UMKM dan Jenama Lokal Lebih dari 13 Kali Lipat

Whats New
Erick Thohir Pastikan Sirkuit Mandalika Bukan Proyek Mangkrak

Erick Thohir Pastikan Sirkuit Mandalika Bukan Proyek Mangkrak

Whats New
Jalin dan VJI Perkuat Infrastruktur Sistem Pembayaran untuk UMKM Mitra Bukalapak

Jalin dan VJI Perkuat Infrastruktur Sistem Pembayaran untuk UMKM Mitra Bukalapak

Whats New
Berkat Transformasi Bisnis, PLN Jadi Perusahaan Utilitas Terbaik Versi Fortune 500 Asia Tenggara

Berkat Transformasi Bisnis, PLN Jadi Perusahaan Utilitas Terbaik Versi Fortune 500 Asia Tenggara

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com